Pengertian Resensi Sebagai Pandangan Terhadap Buku, Kenali Tujuan dan Strukturnya
Memahami pengertian resensi, terkadang menjadi perlu dilakukan oleh para pelajar saat menerima tugas menulis resensi buku. Semua ini akan membantu dalam menyusun penulisan saat menyampaikan pendapat yang tepat pada buku.
Pengertian resensi menjadi tolak ukur penilaian terhadap buku, baik fiksi, sejarah, hingga non fiksi. Pandangan terhadap buku akan membuat orang lain menerima evaluasi kualitas yang bisa dipilih sesuai kesukaan pembaca.
Selain itu memahami pengertian resensi, terkadang menjadi perlu dilakukan oleh para pelajar saat menerima tugas menulis resensi buku. Semua ini akan membantu dalam menyusun penulisan saat menyampaikan pendapat yang tepat pada buku.
-
Siapa artis yang suka membaca buku dan sering membagikan rekomendasi buku? Aktris terkenal ini tidak hanya dikenal karena bakat aktingnya, tetapi juga karena kecintaannya pada buku. Dian sering membagikan rekomendasi buku yang menginspirasi banyak orang untuk membaca.
-
Apa yang ditawarkan Toko Buku Bandung untuk menarik minat baca? Koleksi buku di Toko Buku Bandung juga sangat bervariasi, mulai dari buku-buku sejarah hingga komik, dari harga yang terjangkau mulai dari lima ribu rupiah sampai dua puluh lima juta, dari buku-buku lawas yang sudah berumur satu abad lebih hingga buku-buku yang baru diterbitkan juga ada,” katanya.
-
Bagaimana reaksi netizen terhadap liburan romantis Gritte Agatha? 5 Netizen heboh banget dengan momen romantis ini! Banyak yang sampe baper abis liatnya!
-
Siapa yang memberi komentar di postingan liburan Azizah Salsha? Tak berselang lama setelah Zize mengunggah postingan tersebut, Pratama Arhan dengan cepat memberikan komentarnya.
-
Apa bedanya kamu dengan buku? Apa bedanya kamu sama buku?Kalau buku jendela dunia, kalau kamu duniaku.
-
Bagaimana respon netizen terhadap postingan liburan Azizah Salsha? Netizen tak hanya memperhatikan gaya liburan Azizah, tapi juga memuji kecantikan alaminya yang begitu memesona tanpa adanya lapisan make up berlebihan.
Berikut pengertian resensi sebagai pandangan terhadap buku, beserta mengenali tujuan dan strukturnya.
Pengertian Resensi
©2015 Merdeka.com/Su Blackwell
Melansir dari Libguides, pengertian resensi adalah deskripsi menyeluruh, analisis kritis, evaluasi kualitas, makna, dan signifikansi sebuah buku. Sering kali ditulis dalam kaitan dengan penelitian sebelumnya tentang topik tersebut.
Para profesor menetapkan resensi buku sebagai praktik menganalisis teks ilmiah yang kompleks, dengan cermat dan untuk menilai kemampuan.
Kemudian pengertian resensi yang dikutip dari Study, resensi adalah memberikan pendapat Anda tentang sebuah buku. Hal ini mencakup ringkasan singkat buku, informasi latar belakang tentang penulis dan topik, serta evaluasi konten. Selama menulis resensi, asumsikan bahwa audiens Anda belum membacanya, serta bahas topik dan ide buku dengan jelas.
Pendekatan untuk Resensi
Mengutip dari Libguides, terdapat dua pendekatan yang perlu ditentukan sebelum memulai review atau resensi buku. Setelah mengenal pengertian resensi, berikut pendekatan resensi:
©2014 Merdeka.com/shutterstock/monticello
1. Descriptive Review
Resensi deskriptif menyajikan isi dan struktur buku seobyektif mungkin. Serta mendeskripsikan informasi penting tentang tujuan dan otoritas buku.
Selanjutnya menyatakan maksud dan tujuan penelitian atau resensi Anda. Sering kali memasukkan bagian-bagian yang dikutip dari teks yang menyorot elemen-elemen kunci dari karya tersebut.
2. Critical Review
Pendekatan berikutnya, tinjauan kritis yang mendeskripsikan dan mengevaluasi buku dalam kaitannya dengan standar sastra dan sejarah. Serta membandingkan bukti dari teks, dalam banyak kasus, dan penelitian orang lain.
Sesuai dengan namanya critical review, Anda bisa mencakup pernyataan tentang apa yang penulis coba lakukan, mengevaluasi seberapa baik Anda yakin penulis telah berhasil memenuhi tujuan penelitian. Serta menyajikan bukti untuk mendukung penilaian Anda.
Tujuan Resensi
©©2012 Shutterstock/Tischenko Irina
Melihat dari sudut pandang pengertian resensi, nampak beberapa tujuan penting yang hendak dicapai dari karya tertentu. Mengacu pada pengertian resensi, ada beberapa tujuan resensi secara umum dilansir dari Maxmanroe dan Salamadian, sebagai berikut:
- Menyampaikan ulasan atau penilaian terhadap suatu karya, supaya bisa diketahui oleh khalayak.
- Membantu pembaca atau penikmat karya untuk memahami gambaran, serta penilaian dari sebuah karya secara lebih ringkas dan mendalam.
- Mengetahui kelebihan dan kekurangan yang ada pada karya yang diresensi.
- Menguji kualitas sebuah karya dan membandingkannya dengan karya lainnya.
- Membantu pembaca atau penikmat karya untuk mengenal latar belakang, maupun tujuan sebuah karya dibuat.
- Memberi masukan atau rekomendasi pada sang pembuat karya berupa kritik serta saran.
- Menarik pembaca untuk ikut andil mendiskusikan karya yang diulas atau diresensi.
- Memberi informasi dan pemahaman secara komprehensif mengenai karya yang diresensi.
Struktur Teks Resensi
Sebelum menulis resensi, alangkah baiknya memahami strukturnya. Karena tidak bisa sembarangan, terdapat penyusunan yang telah disesuaikan, yakni:
Identitas
Bagian pertama ini mencakup judul buku, nama pengarang, penerbit, tahun terbit, tebal halaman, dan dimensi buku. Bagian ini bisa saja tidak dinyatakan secara langsung, seperti saat Anda menyesuaikan dengan resensi identitas film dan lagu.
Orientasi
Bagian yang berfungsi sebagai pembuka. Berisi mengenai kelebihan suatu karya, seperti penghargaan yang pernah diterima dari karya tersebut.
Sinopsis
Struktur resensi yang ketiga, sinopsis berisi ringkasan yang menggambarkan pemahaman penulis terhadap keseluruhan isi sebuah karya.
Analisis
Bagian analisis menjelaskan mengenai keberadaan unsur-unsur cerita, seperti tema, penokohan, dan alur.
Evaluasi
Struktur terakhir mengenai evaluasi terhadap kelebihan dan kekurangan suatu karya yang diresensi.
Tips Menulis Resensi
Melansir dari Libguides, terdapat beberapa hal yang bisa diterapkan untuk membuat resensi yang baik dengan mengikuti beberapa tips urutan berikut ini:
1. Memberikan Ringkasan Singkat
Mendeskripsikan tentang konten kepada pembaca. Termasuk topik penelitian dan ruang lingkup analisis, serta gambaran umum dari perspektif, argumen, dan tujuan buku secara keseluruhan.
Beberapa contoh kalimat, seperti "Buku ini menunjukkan ...," "Studi ini menunjukkan ...," atau "Penulis berpendapat ...,".
2. Mengembangkan Strategi Penilaian
Tidak ada pendekatan metodologis yang pasti untuk menulis resensi buku dalam ilmu sosial. Meski begitu, Anda perlu berpikir kritis tentang masalah penelitian yang sedang diteliti sebelum mulai menulis.
Sehingga Anda dituntut untuk bisa mengembangkan argumen tentang nilai pekerjaan yang sedang dipertimbangkan dengan jelas. Serta mengartikulasikan argumen itu saat Anda menulis penilaian yang terorganisir dan didukung dengan baik. Bisa dengan membuat daftar pertanyaan yang harus dijawab saat Anda membaca buku.
3. Mempertimbangkan Informasi tentang Penulis
Setelah membuat resensi terhadap keseluruhan isi karya atau buku, Anda bisa mempertimbangkan beberapa informasi tentang penulis dan penyajian informasi secara umum.
Pertanyaan perihal penulis: Siapa penulisnya? Kebangsaan, persuasi politik, pendidikan, minat intelektual, sejarah pribadi, dan konteks sejarah dapat memberikan detail penting tentang bagaimana sebuah karya terbentuk?.
Pertanyaan presentasi karya: Apa genre bukunya? Dari disiplin apa itu muncul? Apakah itu sesuai atau menyimpang dari konvensi genrenya?.
Beberapa contoh pertanyaan tersebut akan memberikan standar historis atau kontekstual lain yang menjadi dasar evaluasi Anda.