Resep Aneka Puding Berbagai Bahan yang Menyegarkan, Cocok Dinikmati saat Akhir Pekan
Kumpulan resep aneka puding berbagai bahan yang enak dan menyegarkan.
Resep aneka puding berbagai bahan bisa Anda coba untuk buat sendiri di rumah saat akhir pekan. Memiliki rasa yang manis, tekstur lembur, dan menyegarkan membuat puding menjadi makanan penutup favorit banyak orang.
Puding sendiri bisa dibuat dengan mencampurkan berbagai bahan. Mulai dari buah, susu, cokelat, cincau, dan lain sebagainya. Dengan mencampurkan beberapa bahan seperti buah dan susu Anda bisa membuat hidangan penutup yang tidak hanya lezat tapi juga kaya akan vitamin.
-
Dimana kamu bisa menemukan resep camilan kekinian? Dilansir dari Briliofood dan berbagai sumber:
-
Dari mana resep-resep camilan serba cabai garam ini didapatkan? Dilansir dari laman Fimela dan Liputan 6, berikut ini kumpulan resep camilan serba cabai garam pilihan yang bisa Anda praktikkan sendiri di rumah.
-
Apa saja resep camilan yang mudah dibuat dan cocok untuk bekal anak sekolah? Berikut resep camilan lezat yang mudah dibuat dan cocok menjadi ide bekal anak saat ke sekolah. Camilan memang menjadi salah satu makanan yang banyak digemari orang. Apalagi ada berbagai jenis camilan yang dapat dibuat atau dibeli di pasaran.
-
Kapan resep ini dikumpulkan? Berikut adalah resep lengkap untuk membuat sambal telur orak-arik yang telah dihimpun oleh Liputan6.com dari berbagai sumber pada Rabu (25/9/24).
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Kenapa resep camilan isi keju cocok untuk ide jualan? Selain untuk disantap sendiri, ide resep camilan isi keju lumer ini juga cocok untuk dijadikan ide jualan yang praktis ala rumahan.
Untuk bisa mempraktikannya sendiri di rumah, berikut merdeka.com membagikan resep aneka puding berbagai bahan yang bisa Anda coba buat di rumah, dilansir dari BrilioFood dan berbagai sumber, Jumat (17/6/2022):
Puding Silky Mango
Foto: Liputan6©2022 Merdeka.com
Bahan:
- 1 liter susu cair full cream
- 350 ml air matang
- 1 kaleng/370 gram susu kental manis
- 1 sachet agar-agar mangga 15 gr
- 50 gram gula pasir
- 1 sdm maizena
- 100 ml air matang
- Potongan mangga untuk topping
Cara Membuatnya:
- Masukkan susu cair, air matang, susu kental manis, gula pasir, dan bubuk agar-agar ke dalam panci, lalu aduk rata.
- Panaskan bahan yang sudah dicampur di atas kompor sambil terus diaduk sampai mulai panas.
- Masukkan larutan maizena, aduk terus sampai mulai mendidih.
- Tunggu sekitar 3 menit.
- Tuang puding ke dalam cup atau cetakan.
- Hilangkan uap panasnya, masukkan ke kulkas.
- Beri potongan mangga. Sajikan.
Puding Buah
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan 1:
- 1 bungkus agar-agar bubuk
- 100 gram gula atau sesuai selera
- 700 ml air
- Buah-buahan sesuai selera
- Selasih secukupnya, rendam hingga mengembang, tiriskan
Bahan 2:
- 5 gram agar-agar bubuk
- 500 ml air
- Sunquick dan gula secukupnya
Cara Membuat:
- Tata secukupnya buah di loyang setengah lingkaran.
- Campur agar-agar bubuk, gula, air, aduk rata.
- Masak campuran sambil aduk hingga didih, angkat.
- Masukkan biji selasih, aduk-aduk hingga uap panas hilang
- Lalu tuang cairan puding sedikit dulu, biarkan agak set, tata buah lagi, tuang cairan puding lagi hingga setengah tinggi loyang.
- Pasang loyang setengah lingkaran kecil bagian tengahnya
- Lalu, lanjutkan isi cairan puding buahnya dari pinggiran loyang luar
- Biarkan hingga puding buahnya set.
- Sesudah set, loyang bagian tengah kita angkat, akan terbentuk cekungan yang bisa diisi dengan puding lainnya.
- Untuk puding jeruknya: Masak campuran bahan 2 sambil aduk hingga didih, angkat, isikan ke tengah cekungan.
- Biarkan hingga set, dinginkan di kulkas.
- Siap disajikan.
Puding Sutra Soda
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan lapisan putih:
- 2 gram agar-agar bening
- 500 ml susu UHT
- 75 gram gula pasir (boleh disesuaikan selera)
Cara membuat
Campurkan agar-agar dan gula pasir di dalam panci. Aduk rata.
Tambahkan susu UHT masak hingga mendidih. Tunggu agak dingin tuang dalam cup. Sisihkan.
Bahan lapisan oranye:
- 2 kaleng soda rasa jeruk
- 4 gram agar-agar bening
- 1 gram jelly bubuk
- 75 gram gula pasir
Bahan tambahan:
- Fruit cocktail
Cara membuat:
- Dalam panci, tuang agar-agar, jelly dan gula pasir.
- Tambahkan soda rasa jeruk, aduk rata. Masak hingga mendidih.
- Tunggu agak dingin, tuang ke atas lapisan putih.
- Kalau sudah set, tuang fruit cocktail. Sajikan dingin.
Puding Capucino Cincau
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan:
- 2 bungkus agar-agar bubuk
- 1000 ml air
- 3 bungkus kopi cappucino
- Susu kental manis
- Cincau secukupnya, potong-potong
Cara Membuat:
- Di wadah, masukkan agar-agar bubuk, kopi, air, dan susu kental manis. Aduk rata.
- Masak di atas kompor hingga mendidih.
- Tata cincau di loyang
- Masukkan cairan agar-agar. Tunggu hingga set dan masukkan ke kulkas
- Sajikan dingin.
Puding Lotus
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan A:
- 2 bungkus agar-agar plain
- 1/2 bungkus jelly plain
- 130 gram gula pasir (kalau suka manis 150 gr)
- 3 sachet moccacino instan
- 300 ml whipping cream
- 1400 ml susu UHT
Bahan B:
- 75 gram selai lotus biscoff
- 4 keping biscuit lotus biscoff
Bahan C:
- 30 gram chocolate coverture
Cara Membuat:
- Campur semua bahan A masak hingga mendidih.
- Lalu sisihkan kira-kira 1/6 adonan pudding (untuk ditambahkan dengan chocolate coverture)
- Adonan pudding yang banyak campurkan dengan B
- Lalu tuang ke dalam loyang, sisihkan hingga set.
- Setelah set, masak sisa adonan 1/6 yang tadi disisihkan sampai mendidih lagi. Matikan api, campurkan chocolate coverture aduk rata
- Tuang ke dalam loyang
Resep Puding Kelapa Muda
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan puding kelapa muda:
- 1 sachet jelly kelapa muda
- 65 ml santan instant
- 500 ml air
- 4-5 sdm gula sesuai selera
- Sejumput garam
Cara Membuat:
- Campur bubuk jelly, gula, aduk rata, tuang cairan santan, sejumput garam, aduk
- Masak hingga didih, tuang ke cetakan, biarkan mengeras, kerok.
Bahan puding bening:
- 1 bungkus jelly bubuk
- 600 ml air
- 4-5 sdm gula sesuai selera
Cara Membuat:
- Campur bahan, masak hingga mendidih, angkat, aduk-aduk hingga uap panas hilang.
- Masukkan kerokan jelly, 2 sdm penuh biji selasih (sudah direndam sebelumnya, tiriskan) aduk rata, tuang ke loyang, sisihkan hingga agak set.
Bahan puding pandan:
- 1 bungkus agar-agar bubuk
- 1 sdt jelly bubuk
- Jus pandan + 65 m santan kental, tambahkan air total 800 ml
- Gula sesuai selera
Cara Membuat:
- Campur semua bahan, masak hingga mendidih, tuang ke atas lapisan puding sebelumnya, dinginkan.
Bahan puding gula merah:
- 1 bungkus jelly bubuk
- 100 gram gula merah
- 1 sdm gula pasir atau sesuai selera
- 500 ml air
Cara Membuat:
- Masak semua bahan, tuang ke atas lapisan sebelumnya, dinginkan.
- Siap disajikan
Puding Busa Rasa Taro
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan:
- 2 bungkus agar-agar bubuk
- 75 gram gula pasir
- 1 kaleng SKM
- 1 liter air matang
- Sejumput garam
- 200 ml putih telur
- 1 sdt pasta taro
- 2 tetes pewarna kuning
Cara Membuat:
- Campur semua bahan puding, masak hingga mendidih
- Kecilkan api kompor
- Bagi adonan menjadi dua. Sebagian campur dengan pasta taro. Sebagian dengan pewarna kuning
- Di wadah, kocok putih telur hingga mengembang kaku
- Putih telur dibagi dua sama rata. Sebagian masukkan puding taro dan sisanya di adonan kuning. Aduk rata.
- Tuang puding di loyang, biarkan set
- Siap disajikan
Puding Alpukat Cokelat
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan puding cokelat:
- 3,5 gram bubuk agar-agar plain
- 350 ml susu cair
- 80 gram gula pasir
- 50 gram DCC (Dark Cooking Chocolate), cincang halus
- 1 sdm cokelat bubuk
- 1 butir kuning telur
Cara Membuat:
- Masak semua bahan hingga semua larut dan mendidih.
- Tuang ke dalam cetakan, sisakan sedikit untuk motif, lalu biarkan set.
- Jika sudah set, pindahkan puding cokelat ke piring dan dinginkan.
- Hangatkan kembali sisa adonan hingga cair, lalu buat motif pada dinding loyang secara acak, sisihkan.
Bahan puding alpukat:
- 7 gram (1 sachet) agar-agar bubuk plain
- 600 ml susu cair
- 150 gram gula pasir
- 250 gram daging alpukat, blender dengan sedikit susu diatas
Cara Membuat:
- Masak semua bahan hingga mendidih, kecuali alpukat yang telah dihaluskan. Matikan api, tunggu beberapap saat baru masukkan alpukat, lalu aduk rata dan biarkan hingga uap panas hilang.
- Tuang adonan alpukat ke dalam loyang yang telah diberi motif cokelat, hingga setengah tinggi loyang.
- Lalu masukkan puding cokelat ditengahnya. Kemudian tuang sisa adonan alpukat hingga menutupi puding cokelat di dalam.
- Biarkan set dan masukkan ke dalam kulkas
- Siap dihidangkan
Puding Buah Cup
Foto: BrilioFood ©2022 Merdeka.com
Bahan:
- 1 bungkus puding rasa stroberi
- 1 bungkus puding rasa vanilla
- 5 gr nutrijel plain
- 1 liter air
Topping buah:
- Stroberi
- Mangga
- Kiwi atau sesuai selera
Cara Membuat:
- Masukkan satu bungkus puding masing-masing rasa ke milk pan.
- Masukkan air, aduk rata. Nyalakan api, aduk sampai mendidih, lalu matikan api. Tuang ke cetakan.
- Setelah sedikit dingin, tata potongan buah stroberi, mangga, dan kiwi sesuai selera.
- Didihkan agar-agar plain bersama 7 sendok air. Aduk sampai mendidih, matikan api, siram di atas buah yang ditata di atas puding tadi.
- Biarkan set dan siap disajikan