Sungguh Luar Biasa, Masjid di Surabaya ini Jadi 'Rumah' buat Muslim & non Muslim, dari Makan hingga Tidur Gratis
Potret masjid di Surabaya yang viral karena sediakan fasilitas lengkap gratis setiap hari.
Potret masjid di Surabaya yang viral karena sediakan fasilitas lengkap gratis setiap hari.
Sungguh Luar Biasa, Masjid di Surabaya ini Jadi 'Rumah' buat Muslim & non Muslim, dari Makan hingga Tidur Gratis
Hal ini dikarenakan masjid tersebut menawarkan berbagai fasilitas cuma-cuma untuk para jamaah setiap harinya.
Mulai dari tempat ibadah, tempat istirahat, toilet dan kamar mandi umum, hingga makanan dan minuman gratis.
Pendiri dan marbot disebut sengaja membuat masjid menjadi 'rumah' bagi siapa saja yang ingin singgah. Simak ulasannya:
Masjid di Surabaya
Melansir dari akun Instagram @fyifact, membagikan foto-foto fasilitas yang ada di Masjid Pemuda Indonesia.
Masjid tersebut berlokasi di Jalan Kalikepiting Nomor 111, Pacar Kembang, Kecamatan Tambaksari, Surabaya.
Dalam keterangan unggahan, disebutkan jika masjid Pemuda Indonesia setiap harinya terbuka untuk masyarakat muslim maupun non-muslim.
-
Apa yang membuat Masjid Sejuta Pemuda di Sukabumi menjadi viral? Masjid Sejuta Pemuda di Sukabumi viral lantaran ramah kucing dan memberikan servis bak hotel dan kafe kepada jemaah.
-
Apa yang sedang viral di Makassar? Viral Masjid Dijual di Makassar, Ini Penjelasan Camat dan Imam Masjid Fatimah Umar di Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar viral karena hendak dijual.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
"Siapapun yang ingin menggunakannya untuk mandi, buang hajat, dll.
Sering juga pedagang kaki lima ambil air di sini untuk kebutuhannya," tulis keterangan foto.
Keperluan mandi seperti sabun, shampo, hingga pasta gigi bahkan disediakan secara gratis oleh pengurus.
"Untuk yang butuh sikat gigi juga bisa menghubungi marbot masjid yang bertugas," tulis keterangan.
Masjid tersebut juga menyediakan tempat istirahat yang terbuka untuk siapa saja. Mereka bahkan menyediakan matras empuk sebagai alas tidur.
"Muslim atau yang selain muslim boleh istirahat di sini. Kaya atau miskin boleh menikmati fasilitas ini," tulis keterangan.
Tak hanya itu, pengurus masjid juga disebut rutin menyediakan makan gratis setiap Senin hingga Sabtu.
"Ratusan orang makan bersama di sini. Semua orang boleh makan," tulis keterangan foto.
"Di masjid ini juga disediakan air minum, kopi, teh, gula setiap hari. Selama persediaan masih ada, silakan dinikmati," tulis keterangan.
Setiap hari, masjid ini didatangi ratusan orang dengan kebutuhannya masing-masing.Ada yang memang hendak beribadah, sampai sekadar menumpang tidur.
"Pendiri dan marbot masjid tak pernah membatasi siapapun yang ingin masuk ke masjid ini," tulis keterangan unggahan.
Setelah viral, banyak warganet pun memuji para pengelola masjid Pemuda Indonesia karena telah membuat masjid menjadi 'rumah' yang nyaman bagi siapa saja.