Tidak Lupa Beribadah, Babak Pertama Nonton Bola Persib VS Persis Solo, Bobotoh Laksanakan Salat Terlebih Dulu
Momen menarik, bobotoh Persib tidak lupa beribadah saat pertandingan Persib melawan Persis Solo beristirahat, mereka berbondong-bondong melaksanakan salat.
Momen menarik, bobotoh Persib tidak lupa beribadah saat pertandingan Persib melawan Persis Solo beristirahat, mereka berbondong-bondong melaksanakan salat.
Tidak Lupa Beribadah, Babak Pertama Nonton Bola Persib VS Persis Solo, Bobotoh Laksanakan Salat Terlebih Dulu
Ribuan Bobotoh telah memadati lokasi untuk nonton pertandingan sepak bola Persib VS Persis Solo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, beberapa waktu lalu.
- Ingin Nonton PSS Sleman Vs Persib, Bobotoh Meninggal Kecelakaan
- Laga PSS vs Persib Ricuh di Solo, 1.000-an Bobotoh Diamankan Polisi
- Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Pekan 8 BRI Liga 1: Persib Vs Persebaya dan PSIS Vs Persija
- Pertandingan Persib vs Persebaya Digelar di Stadion Si Jalak Harupat Tanpa Penonton
Ada momen menarik saat bobotoh berbondong-bondong ketika babak pertama beristirahat dengan skor 1-0. Ia berangkat ke mushola untuk melaksanakan salat terlebih dulu. Hal itu terlihat dari kanal YouTube halo biru yang diunggah hari Rabu (07/02), berikut ulasannya.
Beberapa bobotoh lain yang semula telah bersiap menonton pertandingan Persib melawan Persis Solo di Stadion juga terlihat memasuki mushola.
"Wah mantap ayo kang wudhu dulu,' kata si perekam video.
Masih ada waktu beberapa menit untuk lanjut ke babak kedua, terlihat bobotoh ini langsung ke mushola mengambil air wudhu untuk melaksanakan salat berjamaah.
"Mumpung belum main salat dulu dek," kata si perekam.
Diketahui, pertandingan Persib vs Persis Solo digelar di stadion GBLA pada hari Minggu (4/2) pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, duel Persib vs Persis berakhir imbang 2-2.