10 Lowongan Kerja Paling Banyak Dibuka Saat ini dan Bergaji Tinggi Versi LinkedIn
Virus corona tak dipungkiri merusak tatanan ekonomi dunia termasuk pasar kerja. Berdasarkan data LinkedIn, krisis ekonomi imbas corona membuat banyak angka pemutusan hubungan kerja (PHK) dan menekan tingkat penerimaan pegawai.
Virus corona tak dipungkiri merusak tatanan ekonomi dunia termasuk pasar kerja. Berdasarkan data LinkedIn, krisis ekonomi imbas corona membuat banyak angka pemutusan hubungan kerja (PHK) dan menekan tingkat penerimaan pegawai.
Dilansir dari CNBC, Senin (6/7), LinkedIn mencontohkan di Inggris Raya, pasar kerja saat ini 3 kali lebih kompetitif dibanding tahun lalu. UK Country Manager LinkedIn, Josh Graff, mengatakan Inggris Raya menghadapi persaingan kerja terberat sebagai imbas dari kejatuhan ekonomi akibat corona.
-
Di mana permasalahan tentang tenaga kerja terjadi? Susahnya cari Kerja di Indonesia Sulitnya mencari pekerjaan masih menjadi masalah di Tanah Air Tak hanya karena lapangan kerja yang minim, rendahnya kemampuan pribadi juga jadi sebab kesulitan mencari pekerjaan
-
Siapa yang gigih mencari pekerjaan sebagai pengacara saat pandemi? Pablo Benua, suami dari penulis, tetap gigih mencari pekerjaan sebagai pengacara meskipun dalam keadaan sulit.
-
Di mana kerja sama ini ditandatangani? Penandatangan MoU dilakukan oleh Direktur Utama PT Indonesia Comnets Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi dengan Direktur Utama PT Alita Praya Mitra, Teguh Prasetya, disaksikan oleh Nokia Asia Paific Enterprise Lead, Stuart Hendry di Mobile World Congress, Barcelona, hari ini.
-
Bagaimana cara calon pengantin ini mencuri perhatian para pekerja? Baru memasuki pabrik yang penuh dengan para pekerja yang sedang melinting tembakau menjadi rokok, sepasang calon pengantin ini langsung mencuri perhatian para pekerja.
-
Apa yang dimaksud dengan kata kerja aktif? Kata Kerja Aktif adalah kata kerja yang menunjukkan bahwa subyek dalam kalimat melakukan aksi atau menjadi pelaku dari suatu perbuatan.
-
Kapan kerja keras akan terbayar? "Kerja keras terbayar jika kamu cukup sabar untuk menyelesaikannya."
LinkedIn mengidentifikasi posisi kerja yang paling dibutuhkan di seluruh dunia. LinkedIn mengompilasi dari unggahan lowongan kerja yang berada di situsnya.
Uniknya, posisi ini ternyata tak terpengaruh virus corona. Bahkan, posisi tersebut tetap mencatat permintaan tinggi dalam empat tahun terakhir.
Ditambah, beberapa posisi kerja ini memiliki angka upah yang tinggi. Terakhir, sejumlah posisi tersebut ternyata tidak membutuhkan gelar pendidikan, sebab keahliannya bisa dipelajari setiap orang melalui pelajaran daring atau online.
10 Lowongan Pekerjaan yang Paling Banyak Dibuka
Berikut 10 pekerjaan paling banyak dibutuhkan di dunia saat ini.
1. Software Developer
2. Sales Representative
3. Project Manager
4. IT Administrator
5. Customer Service Specialist
6. Digital Marketer
7. IT Support/Help Desk
8. Data Analyst
9. Financial Analyst
10. Graphic Designer
"Saya pikir indahnya pekerjaan ini ialah Anda tidak membutuhkan pendidikan formal. Anda dapat mendapatkan kemampuan ini secara online," tutur Graff.
Namun, Graff menambahkan bahwa pendidikan formal tetap penting.
(mdk/bim)