4 Fakta soal proses rekrutmen CPNS sejak pendaftaran resmi ditutup 31 Agustus
Sesuai jadwal hasil seleksi administrasi baik di Kemenkumham maupun di MA diumumkan pada Selasa (5/9), dan dapat diakses melalui portal: di tiga portal resmi ini yakni http://bkn.go.id/, https://cpns.kemenkumham.go.id dan https://mahkamahagung.go.id/id.
Hasil Seleksi Administrasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) dan Mahkamah Agung (MA) diumumkan, Selasa (5/9). Dari 1.146.853 orang yang memasukkan lamaran, sebanyak 1.116.138 melamar di Kemenkumham dan 30.715 melamar di MA.
Sesuai jadwal hasil seleksi administrasi baik di Kemenkumham maupun di MA diumumkan pada Selasa (5/9), dan dapat diakses melalui portal: di tiga portal resmi ini yakni http://bkn.go.id/, https://cpns.kemenkumham.go.id dan https://mahkamahagung.go.id/id.
Para pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi berhak mengikuti pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan CAT BKN. SKD di KemenkumHAM dan MA ini dijadwalkan akan berlangsung pada September 2017 mendatang. Dan bagi pelamar yang lulus, selanjutnya akan mengikuti tahapan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, para pelamar akan memperebutkan 19.210 formasi CPNS yang terdiri dari formasi di Kemenkumham 17.962 orang dan MA 1.684 orang.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Asman Abnur mengakui kementerian lain banyak yang meminta tambahan pegawai. Namun dia belum dapat mengabulkannya, lantaran harus kajian terlebih dahulu.
"Minta sih ada, tapi kan lagi kita proses semua," ujarnya.
Berikut merdeka.com akan merangkum sejumlah hal perlu pelamar tahu mengenai proses penerimaan hingga saat pendaftaran resmi ditutup.
-
Kenapa Kemenpan-RB memperketat tes CPNS? Azwar Anas juga memastikan tes CPNS tahun ini akan lebih ketat. Salah satunya, dengan memasang dua kamera Face Recognition. Hal itu dilakukan agar tidak ada lagi joki CPNS."Tahun ini kita perketat dengan membuat Face Recognition baik di depan saat pendaftaran maupun di dalam di depan komputer. Sehingga tidak terjadi lagi seperti di kasus kejadian kemarin ada joki yang masih bisa masuk," bebernya.
-
Kapan Mahkamah Agung memutuskan kasasi kasus TPPU Irfan Suryanagara? Kasasi kasus atas dua terdakwa yakni Irfan Suryanagara dan Endang Kusumawaty, kata Arif, diputus tanggal 14 Juni 2023.
-
Kapan tes CPNS kedinasan dimulai? Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi, Abd Azwar Anas mengatakan, tes CPNS kedinasan telah dilaksanakan. Ia menyebut Badan Intelejen Negara (BIN) telah memulai tes. "Dari kemarin kita baru saja kick off dengan kepala BKD terkait sekolah kedinasan sudah mulai berjalan. Kemarin Sekolah Intelijen Negara mulai tes," ujarnya kepada wartawan di Kantor Gubernur Sulsel, Jumat (19/7).
-
Mengapa pemerintah menetapkan formasi CPNS secara bertahap? Pemerintah berkomitmen untuk menetapkan formasi secara bertahap dan memastikan proses seleksi dapat dilaksanakan secepatnya untuk memenuhi kebutuhan ASN.
-
Apa keputusan yang diambil oleh MKMK terkait jabatan Hakim Arief Hidayat di PA GMNI? "Hakim terlapor tidak terbukti melakukan pelanggaran terhadap Kode Etik dan Perilaku Hakim Konstitusi sepanjang terkait penyampaian pendapat berbeda (dissenting opinion) dari Hakim Terlapor dalam Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 90/PUU-XXI/2023," ujar Ketua MKMK I Gede Dewa Palguna dalam amar putusannya, Kamis (28/3). "Hakim Terlapor tidak terbukti melakukan pelanggaran terhadap Kode Etik dan Perilaku Hakim Konstitusi sepanjang terkait kedudukan Hakim Terlapor sebagai Ketua Umum Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia," sambung Palguna.
-
Siapa yang mengumumkan pengumuman rekrutmen CPNS? Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas mengumumkan pembukaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan dibuka pada Agustus 2024.
1.146.853 orang memasukkan lamaran
Berdasarkan data SSCN BKN per 31 Agustus 2017 Pukul 8:33 WIB, menurut Deputi Bidang Sistem Informasi Iwan Hermanto terdata total pelamar KemenkumHAM dan MA sudah mencapai 1.133.181.
Di mana, rincian adalah jumlah pelamar KemenkumHAM sebanyak 1.102.466. Sementara, jumlah pelamar MA sebanyak 30.715.
3 Provinsi ini sumbang pelamar terbanyak
Data SSCN BKN mencatat pelamar KemenkumHAM dan MA paling banyak berada di 3 (tiga) daerah di Indonesia. Yakni Sumatra Utara, Jawa Barat, dan Jawa Tengah.
Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan Kepegawain Negara (BKN), Iwan Hermanto mengatakan, pendaftaran untuk formasi SLTA dan D3 Kemenkumham dan formasi S1 MA telah ditutup pada tanggal 26 Agustus kemarin dan untuk formasi S1 Kemenkumham ditutup pada tanggal 31 Agustus 2017.
Ini posisi paling banyak dilamar di KemenkumHAM
Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (KemenkumHAM) telah resmi ditutup pada Kamis (31/8) lalu. Sebanyak 634.131 orang dari total 1,11 juta orang telah mendaftar untuk melamar 13.720 formasi CPNS Penjaga Tahanan.
Selain Penjaga Tahanan, formasi lain di Kemenkumham yang menjadi favorit pelamar adalah Analis Keimigrasian Pertama, di mana terdapat 171.880 pelamar yang akan memperebutkan 2.049 formasi.
Selanjutnya, 36.926 pelamar yang memperebutkan 13 formasi Pemeriksa Paten Pertama, 32.203 pelamar yang memperebutkan 15 formasi Auditor Pertama, dan 32.213 pelamar memperebutkan 13 formasi Pemeriksa Merek Pertama.
Sayangnya, untuk formasi Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin hanya diincar oleh 2 pelamar. Demikian juga dengan formasi Dokter Spesialis Anestesi Pertama yang diincar oleh 2 pelamar, dan formasi Dokter Spesialis Penyakit Dalam Pertama diperebutkan oleh 9 pelamar.
Ini posisi paling banyak dilamar di MA
Sementara untuk formasi CPNS di Mahkamah Agung (MA), dari 30.715 pendaftar yang memasukkan lamaran, sebanyak 28.707 pelamar mengincar posisi sebagai Calon Hakim untuk formasi Umum.
Sebanyak 130 pelamar mengincar 32 formasi untuk Putra/Putri Papua dan Papua Barat, dan 1.878 pelamar mengincar 168 formasi yang disediakan untuk Lulusan Terbaik.
Angka-angka di atas terungkap dari Rekapitulasi Akhir Pelamar CPNS di Kemenkumham dan MA yang disampaikan Badan Kepegawaian Negara (BKN) berdasarkan laman resminya hingga Kamis (31/8) pukul 23:59 WIB.
Â
(mdk/bim)