Bank Mandiri diminta kuasai saham mayoritas InHealth
Menteri BUMN Dahlan Iskan percaya anak usaha PT Askes itu akan bisa berkembang di bawah kendali Mandiri.
Bank Mandiri Tbk diminta pemerintah bersiap menjadi pemegang saham mayoritas PT Asuransi kesehatan InHealth, anak perusahaan PT Askes. Besaran harga saham yang harus ditebus untuk akuisisi ini akan mulai diumumkan pada 23 Desember mendatang.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menyatakan Bank Mandiri nanti kemungkinan mengakuisisi 60 persen saham InHealth, sedangkan Askes sebagai mantan induk perusahaan masih memiliki jatah 20 persen. Disusul kemudian dua pemegang saham minoritas, yakni PT Jasindo dan Kimia Farma, masing-masing 10 persen.
-
Apa yang ditawarkan oleh BRI Insurance untuk memberikan keamanan pada sepeda? Dengan memastikan bahwa sepedamu memiliki perlindungan, pastinya hobi gowes pun jadi lebih nyaman dan aman dijalani.
-
Dimana saja Asuransi Sepeda BRI Insurance memberikan jaminan perlindungan? Ini merupakan fasilitas yang diberikan untuk ganti rugi kepada tertanggung terhadap kerugian atas kerusakan total loss pada sepeda yang disebabkan oleh risiko yang dijamin dalam polis.
-
Dimana Asuransi Bisnis membantu perusahaan? Perlindungan ini dapat mencakup kerugian atau kerusakan properti. Tanggung jawab hukum, kecelakaan, dan berbagai risiko lainnya yang dapat mempengaruhi kelangsungan operasional bisnis.
-
Mengapa Asuransi Sepeda BRI Insurance penting untuk dimiliki? Dengan Asuransi Sepeda yang dimiliki oleh BRI Insurance, risiko yang dijamin memberikan penggantian atas kerugian total seperti tabrakan, benturan, tergelincir, terjatuh yang menyebabkan kerusakan parah, yang disebabkan oleh tabrakan, benturan, tergelincir, terjatuh dari jalan maupun berada di atas alat angkut untuk penyeberangan, yang berada dibawah pengawasan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Laut dan Udara.
-
Apa itu Asuransi Lentera? Asuransi LENTERA merupakan produk Asuransi Berjangka atau term life yang memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam kehidupan para pemegang polis dan orang tercinta.
-
Bagaimana Universitas Garut memberikan perlindungan asuransi kepada mahasiswa yang KKN? Khusus KKN tahun ini, Uniga menggandeng BP Jamsostek dengan mendaftarkan seluruh mahasiswa KKN agar mendapatkan perlindungan selama turun ke lapangan dan bertemu masyarakat,” terangnya saat melepas mahasiswa dalam kegiatan KKN tahun ini, Selasa (25/7), mengutip ANTARA.
Penyerahan saham mayoritas InHealth ke BUMN lainnya ini, menurut Dahlan agar Askes fokus pada tugas barunya. Mulai awal tahun depan, perusahaan asuransi pelat merah itu bertransformasi menjadi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan.
"Askes sendiri kalau 20 persen kan tidak ada conflict of interest," kata Dahlan usai Rapim di kantor Nindya Karya, Jakarta, Kamis (19/12).
Terkait biaya akuisisi 60 persen itu masih dikaji oleh Danareksa dan Bahana. Dahlan mengakui, banyak investor asing yang berminat mencaplok InHealth, namun dia bersikeras agar Bank Mandiri saja yang membelinya, karena bank pelat merah itu dianggap punya kecukupan modal.
Jika skenario Dahlan sukses, maka Inhealth akan bersinergi dengan anak usaha Mandiri yang juga bergerak di bidang asuransi, yakni AXA.
"Nanti sinergi yang baik. Intinya InHealth harus besar, dan untuk besar harus dicarikan modal yang besar," ucapnya.
Keputusan kementerian BUMN ini nantinya akan disampaikan ke pemegang saham Bank Mandiri, dan kemudian selanjutnya akan diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).
Baca juga:
Bisnis asuransi kesehatan bakal bersaing ketat dengan BPJS
Premi dan klaim asuransi kendaraan bermotor melonjak
Tahun depan, agen asuransi syariah akan disertifikasi
BNI Life lepas 40 persen saham senilai Rp 4,2 T
Dahlan ingin omzet perusahaan reasuransi capai Rp 1 triliun