Curhat Erick Thohir Rindu Kembali Masuk Dunia Bisnis
"Saya sangat ingin segera kembali ke dunia usaha karena sudah tiga tahun juga enggak dagang. Sehabis Asian Games kena tugas dari teman teman wartawan kemarin," ujar Erick Thohir.
Pengusaha Erick Thohir mengaku rindu untuk kembali masuk ke dunia bisnis. Dengan masifnya perkembangan infrastruktur yang dibangun pemerintah saat ini, menurutnya, pengusaha sebaiknya dapat mengoptimalkan kesempatan yang ada untuk berbisnis.
"Saya sangat ingin segera kembali ke dunia usaha karena sudah tiga tahun juga enggak dagang. Sehabis Asian Games kena tugas dari teman teman wartawan kemarin," ujar Erick Thohir di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis (31/1).
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Kenapa Erick Thohir mengapresiasi pencapaian BRI? Menurut Erick, keberhasilan BRI mencatatkan kinerja positif selama ini juga dirasakan hingga ke pelaku usaha UMKM. Berbagai program yang dilakukan BRI, termasuk program pemberdayaan, nyatanya terbukti sukses dalam memutar perekonomian secara umum. "Ini adalah pilar perekonomian. UMKM yang terus bergerak dengan dukungan BRI, mampu menunjukkan kinerja yang sangat baik. Implikasinya terlihat dari level usaha riil di masyarakat. Ekonomi tumbuh. Di sisi lain, BRI pun menunjukkan catatan kinerja yang baik," ujar Erick.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang menjadi perhatian Erick Thohir terkait Pertamina? Erick menyebut BUMN yang terdampak pada bahan baku impor dan BUMN dengan porsi utang luar negeri (dalam dolar AS) yang besar seperti Pertamina, PLN, BUMN Farmasi, MIND ID, agar melakukan pembelian dollar dengan tepatguna, bijaksana dan sesuai prioritas dalam memenuhi kebutuhannya.
-
Kenaikan saham apa yang memuji Erick Thohir? Apabila mempertimbangkan stock split dan right issue, sampai dengan saat ini, tercatat saham BBRI telah naik 61,5 kali lipat apabila dibandingkan dengan saat IPO.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir di Stadion GBK? Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada hari ini, 7 September, dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan tim nasional Australia.
Seperti diketahui, Erick Thohir menjabat sebagai Ketua panitia pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) pada perhelatan akbar tersebut tahun lalu. Kesibukannya sebagai ketua INASGOC sekaligus Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin membuat dirinya absen dari kegiatan berbisnis.
"Nah apalagi melihat apa yang sudah dibangun baik infrastruktur, jaringan internet, lalu juga pembangunan manusia yang makin bagus. Bagaimana kemiskinan yang terus menurun. Maka kalau saya lihat sebagai Erick Thohir yang memang pengusaha dan juga masih dipercaya menjadi chairman Mahaka Group ya saya melihat ini opportunity untuk dunia saya," ujarnya.
Oleh sebab itu, kesempatan yang ada ini perlu disambut baik oleh para pengusaha. Ini terutama melihat pembangunan infrastruktur yang sudah dikerjakan oleh pemerintah.
"Kita bisa lihat data bahwa 100 tahun Indonesia merdeka 2045 kita bisa bersaing dengan negara besar, kita ranking 4. Kan sayang kalau kesempatan ini hilang. Selain itu, alhamdulillah kita dipercaya untuk mengelola MRT bersama konsorsium. Jadi Erick Thohir sudah ingin buru-buru kembali ke dunia usaha," tutup Erick Thohir.
Reporter: Bawono Yadika
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Ini yang Dilakukan Erick Thohir Dengan Dana Rp 2,4 T Hasil Jual Saham Inter Milan
Tiga Nama Mengejutkan Disebut Jadi Calon Kuat Ketum PSSI
Jawaban Sandiaga Uno Dituding Bersandiwara saat Blusukan
Wapres JK Nilai Erick Thohir Cocok Jadi Ketua Umum PSSI
Didampingi Erick Thohir, Ma'ruf Amin Hadiri Deklarasi Dukungan Repnas Kalsel
Lepas 31,05 Persen Saham Inter Milan, ini Rincian Untung Diraup Erick Thohir