Dorong nasabah pakai kartu GPN, CIMB Niaga sebar promo di Alfamidi hingga Cinemaxx
Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan, sejak diluncurkan BI pada Mei lalu, CIMB Niaga telah mendistribusikan kartu debit GPN ke seluruh kantor cabang utama CIMB Niaga di berbagai wilayah Indonesia, sehingga memudahkan nasabah untuk memperolehnya.
PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) berkomitmen menyukseskan implementasi sistem Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) yang dicanangkan Bank Indonesia (BI). Perseroan akan terus menambah jumlah kartu debit CIMB Niaga berlogo GPN dan mendorong nasabah menggunakannya sebagai solusi transaksi keuangan di dalam negeri.
Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan, sejak diluncurkan BI pada Mei lalu, CIMB Niaga telah mendistribusikan kartu debit GPN ke seluruh kantor cabang utama CIMB Niaga di berbagai wilayah Indonesia, sehingga memudahkan nasabah untuk memperolehnya.
-
Kapan BNI meluncurkan hibank? Silvano melanjutkan, perseroan meluncurkan hibank sebagai solusi untuk menggarap sektor UMKM yang lebih dinamis.
-
Kapan penandatanganan kerja sama BNI dan Bank Lampung dilakukan? Acara penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan antara Division Head Card Business BNI Grace Situmeang bersama Direktur Utama Bank Lampung Presley Hutabarat, di Menara BNI, Jakarta, Kamis (7/9).
-
Siapa yang menjamin simpanan nasabah di bank? LPS hanya akan menjamin simpanan nasabah sampai jumlah Rp2 miliar.
-
Mengapa PNM bekerjasama dengan World Bank dan Kementerian PUPR? Semua kami lakukan untuk, lagi-lagi, mensejahterakan nasabah kami dengan cara yang berkelanjutan. Tidak hanya dalam modal finansial dan sosial, dukungan infrastruktur seperti ini juga pelan-pelan kami dorong. Teman-teman dari World Bank di sini juga bukan untuk semata-mata memberikan validasi internasional, tetapi menselaraskan kembali aksi PNM agar sesuai dengan agenda keberlanjutan nasional dan internasional," ungkap Direktur Operasional PNM Sunar Basuki.
-
Apa saja peran penting De Javasche Bank di Cirebon? Setelah diresmikan, bank ini menjalankan fungsinya sebagai pengedar uang, penjamin para pengusaha dengan emas sampai pendanaan bagi warga yang membutuhkan.
-
Mengapa BNI meluncurkan hibank? Silvano menyebutkan, potensi UMKM di Indonesia sangat besar. “UMKM ini bersifat informal, akses pembiayaan masih sangat terbatas, perbankan perlu hadir, itulah sebabnya kita perlu tahu bahwa digital adalah kuncinya. Dan oleh sebab itulah kami memiliki hibank,” ujar Silvano dalam acara ASEAN Indo-Pacific Forum (AIPF) 2023 dengan tema Inclusive Digital Transformation, di Jakarta, Rabu (6/9).
"CIMB Niaga siap mendukung terlaksananya program GPN. Kami juga akan mengembangkan berbagai inovasi agar kartu debit GPN kian diminati masyarakat," kata Lani di Jakarta, Senin (6/8).
Lani mencontohkan, pemilik kartu debit GPN CIMB Niaga juga berkesempatan mendapatkan berbagai manfaat tambahan berupa program promosi di sejumlah merchant mitra CIMB Niaga. Program tersebut antara lain gratis produk pilihan di Lotte Mart dan Alfamidi, diskon 40 persen di JungleLand, top-up extra 20 persen di Food Avenue, dan gratis popcorn di Cinemaxx.
CIMB Niaga juga akan menerbitkan kartu debit GPN dengan desain khusus nasionalisme dan ke-Indonesiaan. Selain mendukung program GPN, inisiatif ini sekaligus untuk membangkitkan semangat nasionalisme para nasabah agar lebih bangga memanfaatkan layanan transaksi perbankan nasional.
GPN adalah sistem yang mengintegrasikan berbagai instrumen kanal pembayaran secara nasional. Kartu debit GPN dimaksudkan untuk mendukung transaksi pembayaran secara domestik, yakni transaksi yang menggunakan instrumen pembayaran yang diterbitkan oleh penerbit di Indonesia dan dilakukan di wilayah Indonesia.
Menurut Lani, nasabah CIMB Niaga bisa memiliki kartu debit berlogo GPN dengan membuka berbagai pilihan rekening tabungan yang menarik, antara lain TabunganKu, Tabungan Xtra Payroll, Tabungan Xtra Pandai atau Simpanan Pelajar. Selain itu, kartu ini juga bisa diperoleh dengan menukarkan kartu debit lama dengan kartu debit GPN.
Melalui GPN, lanjut Lani, nasabah bisa bertransaksi di semua jaringan ATM dan perangkat EDC mana saja yang tersebar di seluruh Indonesia. Sehingga, sangat memudahkan nasabah untuk menyelesaikan semua urusan perbankannya.
"Kartu debit GPN juga lebih aman dengan dukungan teknologi Chip dan PIN 6 digit yang bertujuan meningkatkan perlindungan nasabah. Kami senantiasa mengedepankan produk-produk yang memberikan jaminan keamanan bagi nasabah," ujar Lani.
Baca juga:
BI: Ada yang minta bayar transaksi kartu berlogo GPN di EDC, laporkan!
Gelar Fun Bike, Bank Indonesia promosikan GPN untuk Asian Games
Menko Darmin: Amerika Serikat keberatan penerapan GPN oleh Bank Indonesia
Tanggapan bos BI soal GPN disebut jadi penyebab AS bersiap perang dagang dengan RI
Sistem GPN jadi penyebab AS evaluasi impor 124 produk Indonesia
Penjelasan BI soal penyebab kartu GPN belum bisa digunakan di luar negeri
Riset: Penerapan sistem GPN perlu dibenahi agar tak hambat industri pembayaran