Erick Thohir: PIS Bakal Melantai di Bursa Saham Tahun Ini
Menteri BUMN, Erick Thohir mengatakan kementerian akan melihat dan menentukan waktu yang tepat untuk menerjunkan perusahaan ke bursa saham.
Sebanyak 14 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) direncanakan akan melantai di bursa pada tahun ini. Salah satunya adalah PT Pertamina International Shipping (PIS).
Menteri BUMN, Erick Thohir mengatakan kementerian akan melihat dan menentukan waktu yang tepat untuk menerjunkan perusahaan ke bursa saham atau IPO (Initial Public Offering)
-
Apa yang menjadi perhatian Erick Thohir terkait Pertamina? Erick menyebut BUMN yang terdampak pada bahan baku impor dan BUMN dengan porsi utang luar negeri (dalam dolar AS) yang besar seperti Pertamina, PLN, BUMN Farmasi, MIND ID, agar melakukan pembelian dollar dengan tepatguna, bijaksana dan sesuai prioritas dalam memenuhi kebutuhannya.
-
Siapa yang menuding Erick Thohir sering mengganti direksi dan komisaris di BUMN? Penelusuran Sementara artikel berita yang yang ada dalam video membahas soal kritikan dari anggota Komisi VI kepada Erick Thohir yang dinilai kerap gonta-ganti jajaran direksi maupun komisaris di BUMN yang dianggap tidak berkompeten.
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang diungkapkan Erick Thohir terkait performa Timnas Indonesia? "Kami lebih banyak bertahan. Serangan balik kami belum optimal. Mungkin perlu lebih banyak latihan ke depannya," ungkap Erick Thohir kepada para wartawan.
-
Apa yang dilakukan Erick Thohir di Stadion GBK? Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pengecekan kondisi Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada hari ini, 7 September, dalam rangka mempersiapkan laga penting melawan tim nasional Australia.
-
Kenapa Erick Thohir mengapresiasi pencapaian BRI? Menurut Erick, keberhasilan BRI mencatatkan kinerja positif selama ini juga dirasakan hingga ke pelaku usaha UMKM. Berbagai program yang dilakukan BRI, termasuk program pemberdayaan, nyatanya terbukti sukses dalam memutar perekonomian secara umum. "Ini adalah pilar perekonomian. UMKM yang terus bergerak dengan dukungan BRI, mampu menunjukkan kinerja yang sangat baik. Implikasinya terlihat dari level usaha riil di masyarakat. Ekonomi tumbuh. Di sisi lain, BRI pun menunjukkan catatan kinerja yang baik," ujar Erick.
"Karena ada banyak dari swasta dan BUMN, tentu nanti kita akan sesuaikan pada saat yang tepat. Tapi InsyaAllah tahun ini, untuk bulannya kita belum bisa beritahu," kata Erick dalam acara peresmian PIS menjadi subholding shipping pertama pada Rabu (5/5).
Karena perlu ada koordinasi dan sosialisasi dengan berbagai pihak, maka dia belum bisa mengungkapkan lebih lanjut mengenai rencana go public ini.
Erick juga menyambut baik peresmian PIS untuk menangani shipping dan logistik. Kehadiran PIS dinilai akan mewujudkan integrasi logistik kelautan dan sebagai langkah strategis untuk mengatasi persoalan supply chain di Tanah Air.
Supply chain di Indonesia, katanya, sebagai negara kepulauan merupakan hal yang sangat penting. "Supply chain di negara kepulauan sangat penting, terutama BUMN dan Pertamina, harus punya langkah besar untuk memastikan logistik supply chain ini menjadi lebih baik," tuturnya.
Reporter: Andina Librianty
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Erick Thohir Persilakan Investor Asing Buka Peternakan Sapi di Indonesia
Beli Peternakan Sapi di Belgia, Erick Thohir Ingin BUMN Kuasai Pasar Impor Daging
Erick Thohir akan Bubarkan 7 Perusahaan BUMN
Gedung Sarinah Fokus Angkat Brand Lokal dan UMKM, Bagaimana Nasib McDonald?
Erick Thohir Sinergikan Bisnis Sarinah dan Sari Pan Pacific Hotel
RUPS PGN Rombak Susunan Direksi dan Komisaris