Erick Thohir Soal Kemenangan Bulutangkis Indonesia: Dahaga 19 Tahun Terhapus
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengucapkan selamat sekaligus apresiasi kepada tim bulutangkis Indonesia yang berhasil merebut Piala Thomas Cup 2020. Kemenangan ini menghapus dahaga selama 19 tahun lamanya, setelah terakhir kali juara pada 2002.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengucapkan selamat sekaligus apresiasi kepada tim bulutangkis Indonesia yang berhasil merebut Piala Thomas Cup 2020. Kemenangan ini menghapus dahaga selama 19 tahun lamanya, setelah terakhir kali juara pada 2002.
"Dahaga 19 tahun akhirnya terhapus juga. Terima kasih kepada pahlawan bulutangkis Indonesia yang berhasil merebut Piala Thomas," ucap Erick dikutip dari akun instagram @erickthohir, Senin (18/10).
-
Apa yang disoroti oleh Erick Thohir usai pertandingan? Seusai pertandingan, Erick menyoroti perayaan berlebihan yang dilakukan oleh Timnas U-16 Australia.“Kenapa mereka selebrasi berlebihan? Karena U-23 mereka kalah sama kita,” kata Erick dikutip dari ANTARA pada Selasa (2/7).
-
Apa yang dirayakan oleh Erick Thohir? Erick Thohir baru saja merayakan ulang tahun istrinya Elizabeth Tjandra.
-
Kenapa Erick Thohir berduka atas meninggalnya Tanri Abeng? Kabar meninggalnya Tanri Abeng juga telah sampai ke Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. Dia menyebutkan Tanri Abeng sebagai sosok yang berjasa besar untuk pembangunan Indonesia."Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Berduka yang dalam atas wafatnya Menteri BUMN pertama, Pak Tanri Abeng. Sosok yang berjasa besar untuk negeri ini," ujar Erick dikutip dari laman Instagram resmi @erickthohir di Jakarta, Minggu.
-
Siapa yang diajak jalan-jalan oleh Erick Thohir ke Pura Mangkunegaran? Eks Bintang Liga Inggris Jalan-jalan di Pura Mangkunegaran Solo, Sosoknya Jadi Sorotan Mantan pemain Liga Inggris antusias sambangi Pura Mangkunegara, Solo bersama Erick Thohir. Pemain tersebut adalah Tim Cahill yang sempat bermain bersama Everton dan Timnas Australia.
-
Apa yang diungkapkan Erick Thohir terkait performa Timnas Indonesia? "Kami lebih banyak bertahan. Serangan balik kami belum optimal. Mungkin perlu lebih banyak latihan ke depannya," ungkap Erick Thohir kepada para wartawan.
-
Kapan Erick Thohir bertemu dengan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders? Tadi sore, banyak rekan wartawan yang menanyakan tentang kabar Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. Saya sudah makan malam bersama mereka dan bersalaman. 😊
Erick mengatakan, di tengah kompetisi olahraga internasional yang ketat bulutangkis merah putih masih menunjukkan kebesarannya. Bulutangkis Indonesia memberikan bukti bahwa sebagai negara dan bangsa yang besar akan bisa bersaing di pentas dunia dalam segala bidang terutama di bidang ekonomi.
Mantan Bos Min Inter Milan itu juga mengucapkan kepada seluruh tim yang bertanding. Tak lupa dia juga mengapresiasi atas strategi dan kekompakan yang dibangun tim manajer serta para pelatih.
"Kerja keras mempersiapkan tim yang diperkuat talenta-talenta muda menunjukkan sampai kapanpun bulu tangkis akan selalu menjadi kebanggaan Indonesia," ujarnya
Pada kesempatan tahun 2021 ini, tim bulutangkis Indonesia kembali membawa pulang Trophy Thomas Cup ke Tanah Air setelah mengalahkan China dengan skor 3-0, tanpa balas.
Dukungan BUMN
BUMN selalu mendukung olahraga Tanah Air salah satunya dengan dukungan BNI terhadap bulutangkis. Hal tersebut juga didorong oleh catatan prestasi cabang olahraga ini yang kerap mengharumkan nama Indonesia di dunia.
Dukungan BNI ini telah disepakati bersama Pengurus pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) selama empat tahun ke depan mulai dari tahun 2021 hingga 2024. Karenanya BNI akan bertindak sebagai sponsor utama dalam pengembangan pembinaan atlet-atlet bulutangkis melalui PBSI.
"Hingga akhir tahun 2002 satu BNI berkomitmen mendukung tim bulutangkis Indonesia pada rangkaian turnamen internasional yaitu salah satunya Thomas dan Uber Cup di Aarhus Denmark dan Indonesia Open tahun ini," tulis akun @kementerianbumn.
(mdk/azz)