Fakta dan Potret Jalan Rusak di Lampung Bakal Ditinjau Jokowi Jumat Ini
Kritik jalan rusak ini awalnya diutarakan TikToker Bima Yudho Saputro. Kerap dikritik karena jalan rusak, video Bima yang kemudian viral itu kemudian menjadi 'sengatan' pejabat setempat untuk memperbaiki jalan.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono menyebut bahwa jadwal Presiden RI Joko Widodo untuk meninjau jalan rusak di Lampung diundur menjadi Jumat (5/5) dari sebelumnya pada Rabu ini.
Menteri Basuki mengaku tidak mengetahui alasan perubahan jadwal kunjungan Presiden itu. "Enggak tahu. Mungkin jadwalnya Presiden. Tanya prokis (protokol istana)," kata Basuki.
-
Apa yang Jokowi lakukan di Lampung? Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Lampung. Salah satu tujuan kunjungan ini untuk mengecek jalan rusak di wilayah tersebut.
-
Bagaimana Jokowi meninjau jalan rusak di Lampung? Menumpangi mobil Mercy Kepresidenan, Jokowi menelusuri jalan rusak tersebut. Tampak terlihat sebagian bahu jalan tidak beraspal. Lubang besar juga mewarnai jalan tersebut.
-
Kenapa Jokowi mengunjungi Lampung? Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengunjungi Lampung. Salah satu tujuan kunjungan ini untuk mengecek jalan rusak di wilayah tersebut.
-
Kapan Jokowi meninjau jalan rusak di Lampung? Presiden Jokowi mengunjungi Lampung, Jumat (5/5). Jalanan rusak yang sempat viral pun ditinjaunya. Ruas jalan pertama yang ditinjau Jokowi adalah Jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan. Jalan ini tampak rusak cukup parah.
©2023 Merdeka.com
Kritik jalan rusak ini awalnya diutarakan TikToker Bima Yudho Saputro. Kerap dikritik karena jalan rusak, video Bima yang kemudian viral itu kemudian menjadi 'sengatan' pejabat setempat untuk memperbaiki jalan.
Masyarakat melalui media sosial kemudian menguliti 'borok' pembangunan jalan di Lampung. Berikut fakta-fakta terkait jalan rusak di Lampung:
1. Anggaran Perbaikan Jalan
Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Provinsi Lampung, Febrizal Levi Sukmana menyampaikan dana untuk perbaikan jalan tahun anggaran 2023 sebesar Rp50,8 miliar
"Untuk percepatan perbaikan ruas jalan, maka telah dianggarkan dana sebesar Rp50,8 miliar," katanya Febrizal.
Sementara berdasarkan data Dinas Bina Marga Bina Konstruksi Provinsi Lampung dari total panjang jalan yang menjadi kewenangan provinsi sepanjang adalah 1.693,273 kilometer, dengan 98 ruas jalan yang di bagi dalam 16 koridor.
Dari jumlah tersebut untuk jalan dengan kondisi mantap ada 76,85 persen dan tidak mantap sebanyak 23,15 persen.
Dengan kondisi jalan rusak berat sepanjang 256,471 kilometer, rusak ringan 131,076 kilometer, rusak sedang 468,630 kilometer, dan kondisi baik 832,666 kilometer.
2. Perbaiki Jalan Setelah Viral
Usai viral, Gubernur Arinal Djunaidi menyatakan akan memperbaiki 14 ruas jalan yang ada di Provinsi Lampung. Hal itu dia sampaikan melalui fitur instastory di akun instagramnya @arinal_djunaidi.
©2023 Merdeka.com
"Pemprov Lampung memastikan akan memperbaiki sejumlah ruas jalan yang ada di Provinsi Lampung pada tahun 2023," tulisnya dikutip di Jakarta, Minggu (16/4).
3. Disebut Wahana Air Lampung
Sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo memperlihatkan kondisi jalanan Lampung yang sangat tidak layak dan membahayakan.
Dalam video tersebut, banyak sekali lubang dengan ukuran yang sangat besar terbentang di tengah jalan. Bukan hanya satu atau dua lubang, di jalan tersebut tampak puluhan lubang yang siap melukai siapa saja yang lengah ketika berkendara. Lokasi jalan berada di Way Kanan.
"Mau heran tapi ini Lampung Way Kanan,” tulis keterangan video.
Reaksi warga atas video tersebut kemudian bermunculan.
"Emang begitu jalan di Lampung, kalian lewat jalan Lampung enggak bisa nyetir lurus walau jalannya lurus harus belok-beloi hindari lubang. Cocok untuk orang yang suka tantangan,” tulis akun @trisetiyouto.
©2023 Merdeka.com
"Ups ini jalan di kampung saya. Sungguh benar apa adanya jalannya memang parah seperti sawah ketika hujan turun," tulis akun @ridhoto.
"waduh.. off road ini," tulis akun @zaky_zim.
(mdk/idr)