Gandeng Blanja hingga Tokopedia, pemerintah yakin produk UKM lokal laris
Gati mengatakan bahwa hambatan yang masih dihadapi dalam pengembangan IKM adalah kualitas SDM baik pelaku, maupun petugas di tempat-tempat pelatihan. Selain itu, dia mengatakan pemerintah akan mendorong perbaikan 24 rumah kemasan, seperti peningkatan kualitas alat dan bantuan kemasan untuk pelaku IKM.
Direktur Jenderal Industri Kecil dan Menengah (IKM) Kementerian Perindustrian, Gati Wibawaningsih, memastikan bahwa produk yang dihasilkan oleh IKM pasti terserap oleh pasar. Sebab, pihaknya telah menggandeng beberapa market place online atau daring untuk memasarkan produk IKM.
"Kita sudah kerja sama dengan 5 market place Blanja, Tokopedia, Shoppe, Bukalapak, Blibli. Ada 5, kalau dilihat untuk IKM sudah tidak ada masalah (untuk memasarkan produk)," ungkapnya di Kementerian Perindustrian, Jakarta Selatan, Jumat (15/12).
Namun, Gati mengatakan bahwa hambatan yang masih dihadapi dalam pengembangan IKM adalah kualitas SDM baik pelaku, maupun petugas di tempat-tempat pelatihan. "Nanti kita akan berikan pelatihan untuk para pengurus UPT daerah, karena kalau pengetahuan ditingkatkan, mereka lebih percaya diri membina," kata dia.
Selain itu, dia mengatakan pemerintah akan mendorong perbaikan 24 rumah kemasan yang dibina oleh dinas dan sentra-sentra pembinaan IKM, seperti peningkatan kualitas alat dan bantuan kemasan untuk pelaku IKM.
"Kita mulai dari sentra. Karena kalau kita bantu yang di sentra lebih mudah. Kita kasih mesin bisa dipakai banyak orang. Kita bikin material center di situ bisa dipakai banyak orang, kita bikin pelatihan bisa persertanya anggotanya banyak dari sentra itu," tandasnya.
-
Kenapa UMKM penting? UMKM tidak hanya menjadi tulang punggung perekonomian di Indonesia, tetapi juga di banyak negara lain karena kemampuannya dalam menciptakan lapangan kerja dan mendorong pertumbuhan ekonomi.
-
Apa arti "up" dalam jual beli online? Arti up dalam jual beli online secara umum adalah "naik", yang mana sama dengan arti harfiahnya.
-
Mengapa Shopee memberikan penghargaan kepada UMKM? Shopee Super Awards yang dihadirkan tidak hanya sebagai bentuk apresiasi Shopee kepada seluruh mitra yang telah berkolaborasi, tetapi juga diharapkan dapat menginspirasi para pelaku usaha lokal lainnya dalam mengembangkan serta memperkuat potensi bisnis mereka.
-
Apa yang diberikan Shopee kepada UMKM yang berhasil? Shopee mengucapkan selamat kepada seluruh pemenang Shopee Super Awards 2023. Terima kasih karena telah bersama melayani jutaan pengguna dan juga telah memilih Shopee untuk mengembangkan usahanya.
-
Dimana kita bisa menemukan inspirasi kata-kata selamat datang di online shop? Melansir dari berbagai sumber, Rabu (1/11), berikut merdeka.com rangkum mengenai 40 kata-kata selamat datang di online shop yang bisa dijadikan sebagai bahan referensi.
-
Apa pengertian website? Pengertian website adalah lokasi pusat halaman web yang saling terhubung dan diakses dengan mengunjungi halaman rumah dari website menggunakan browser.
Baca juga:
Kadin: Kerja sama pemerintah dengan pengusaha jadi kunci majukan UKM
LPDB Kemenkop siapkan dana bergulir Rp 50 miliar khusus untuk Sumbar
SKK Migas dorong UKM tingkatkan industri hulu migas
SAP sebut UKM anggap vendor teknologi punya pengaruh vit
Ini strategi pemerintah tumbuhkan pengusaha UKM nasional
Tiga tahun Jokowi-JK, jumlah pengusaha UKM naik jadi 3,1 persen dari jumlah penduduk
UKM ini pamerkan sajadah busa seharga Rp 150.000 di Halal Lifestyle Expo