Garuda Travel Fair ditargetkan capai transaksi Rp 250 M
Total pengunjung yang ditargetkan mencapai 150.000 orang.
Maskapai Nasional Garuda Indonesia dan PT Bank Negara Indonesia (BNI) membuka pergelaran Garuda Indonesia Travel Fair 2016. Pergelaran ini nantinya akan dibuka hingga 1 Mei 2016 bagi semua masyarakat yang berencana berlibur ke dalam maupun luar negeri.
Direktur Utama Garuda Indonesia Arif Wibowo menargetkan dalam pergelaran tahun ini bisa menembus transaksi hingga Rp 250 miliar, dengan total pengunjung mencapai 150.000 orang.
-
Kenapa Garuda Indonesia sering telat dalam mengangkut jemaah haji? Komisi sudah memanggil pihak Garuda Indonesia, Direktur Jenderal Perhubungan Udara dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP). Apalagi, sejak insiden kerusakan mesin pesawat Garuda yang ditumpangi Kloter 5 Embarkasi Makassar."Kami minta agar diberikan perhatian khusus, karena haji ini adalah misi yang sangat vital dan penting. Sehingga seluruh transportasi, baik udara maupun darat harus dipastikan keamanannya. Itu sudah kami sampaikan," tuturnya.
-
Bagaimana Garuda Indonesia mengatasi masalah keterlambatan penerbangan jemaah haji? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam. Komisi sudah memanggil pihak Garuda Indonesia, Direktur Jenderal Perhubungan Udara dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP). Apalagi, sejak insiden kerusakan mesin pesawat Garuda yang ditumpangi Kloter 5 Embarkasi Makassar."Kami minta agar diberikan perhatian khusus, karena haji ini adalah misi yang sangat vital dan penting. Sehingga seluruh transportasi, baik udara maupun darat harus dipastikan keamanannya. Itu sudah kami sampaikan," tuturnya.
-
Bagaimana BUMN mendorong kebangkitan pariwisata di Indonesia melalui KEK Sanur? Dirinya menambahkan, KEK Sanur menjadi tonggak sejarah dan milestone bagi destinasi wisata berkelanjutan bertaraf internasional yang dapat mendorong kebangkitan ekosistem pariwisata dan perekonomian di Indonesia.
-
Apa yang diresmikan oleh Etihad Airways di Bali? Pendaratan ini menandai peluncuran layanan reguler antara Abu Dhabi dengan Bali.
-
Mengapa Garuda Indonesia memberikan diskon tiket pesawat? “Melalui penyelenggaraan berbagai program promosional yang kami laksanakan, kami ingin memberikan lebih banyak pilihan penerbangan yang dapat diakses oleh para pengguna jasa dengan harga yang lebih berkompetitif," kata Irfan dalam keterangannya, Minggu (28/7).
-
Kapan Garuda Indonesia dijadwalkan untuk mengangkut jemaah haji kloter 15 Makassar? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam.
"Target ini tentunya harus melebihi capaian pada Garuda Travel Fair tahun lalu yang berhasil meraih total penjualan mencapai Rp 238 miliar dan total pengunjung sebanyak 117.000 pengunjung," ujar Arif di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat (29/4).
Acara ini serentak di 14 kota di Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, Medan, Pekanbaru, Jambi, Semarang, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, Manado, Timika, dan Jayapura.
"Pencapaian tersebut menunjukkan animo masyarakat untuk melaksanakan aktivitas liburan sangat tinggi dan terus meningkat. Kami berharap acara kali ini dapat menjembatani dan memfasilitasi pengguna jasa untuk mendapatkan paket-paket perjalanan wisata yang menarik," jelas dia.
Dengan tema More for Less, Garuda Travel Fair 2016 memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam merencanakan perjalanan liburan lebih baik. Melalui perencanaan jauh-jauh hari agar mendapatkan harga yang lebih murah, waktu liburan yang tepat, dan paket menarik.
"Acara ini juga merupakan one-stop-shopping. Karena selain menjual tiket penerbangan, juga ada penawaran hotel, paket tour, hingga barang-barang perlengkapan liburan lainnya," pungkas Arif.
(mdk/sau)