Ini alasan pemerintah Jokowi terus tambah jumlah dana desa tiap tahun
Ini alasan pemerintah Jokowi terus tambah jumlah dana desa tiap tahun. Alasan pemerintah meningkatkan dana desa setiap tahunnya karena pemerintah ingin meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Hal tersebut juga sejalan dengan cita-cita Presiden Jokowi membangun Indonesia dari pinggiran.
Anggaran dana desa terus mengalami peningkatan setiap tahun. Digulirkan sejak 2015, dana desa awalnya hanya sebesar Rp 20,76 triliun. Kemudian pada 2016 naik menjadi Rp 46,9 triliun. Lalu tahun ini sebesar Rp 60 triliun.
Sementara itu, untuk tahun depan pemerintah berencana menaikkan kembali dana desa menjadi Rp 120 triliun atau dua kali lipat dari tahun ini.
Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT), Eko Putro Sandjojo, mengatakan alasan pemerintah meningkatkan dana desa setiap tahunnya karena pemerintah ingin meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Hal tersebut juga sejalan dengan cita-cita Presiden Jokowi membangun Indonesia dari pinggiran.
"Pemerintah berkeinginan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemberian dana desa. Ini juga sejalan dengan cita-cita Presiden," ujar Menteri Eko di Gedung Kementerian Komunikasi dan Informatika, Jakarta, Sabtu (19/8).
Menteri Eko mengatakan pemberian dana desa juga untuk menekan kesenjangan antar wilayah serta melakukan pemerataan pembangunan yang berkeadilan. Melalui pembangunan yang berkeadilan Indonesia diharapkan kuat dalam menghadapi persaingan global.
"Kita ingin pembangunan itu merata, jadi tidak fokus hanya pada satu wilayah contohnya di Jawa. Masyarakat di desa atau di daerah juga merasakan dampak dari pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah," jelasnya.
Menteri Eko menyadari dana desa puluhan triliun tersebut cukup rawan penyelewengan. Untuk itu, pihaknya kini telah membentuk satuan tugas (satgas) pengawas dana desa. Dengan begitu, tidak ada lagi oknum yang main-main dalam mengalokasikan dana desa.
"Kita semua tahu aparat desa semua belum siap mengelola dana desa, karena mayoritas kepala desa tamatan SMP untuk di luar Jawa. Cuma Pak Presiden berkomitmen kalau tidak dimulai mereka tidak akan siap," jelasnya.
"Namun masyarakat tidak perlu khawatir, kalau ada penyelewengan silahkan lapor. Kita akan tindak. Tidak ada lagi main-main, bulan madu telah usai. Kita juga sudah bentuk satgas yang bertugas mengawasi ini," pungkasnya.
-
Apa yang diharapkan dari Dana Desa di Purwakarta? “Alhamdulillah, dana desa sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Purwakarta, khususnya yang berada di desa. Ini terlihat dari jumlah Desa Mandiri di Purwakarta yang meningkat menjadi 60 desa, dari yang sebelumnya 25 desa. Capaian ini merupakan lompatan yang luar biasa bagi Purwakarta,” ucap Anne.
-
Apa yang ditemukan di desa Abad Pertengahan tersebut? Tim juga menemukan benteng bukit kecil berbentuk oval yang dianggap sebagai kastil kaum bangsawan setempat. Dalam penggalian selama dua pekan tahun ini, kastil beserta parit dan tembok benteng di depannya diperiksa dengan cermat. Tim penggalian berhasil mendokumentasikan lebih dari 2.000 temuan, termasuk tapal kuda, paku besi, genteng, dan sejumlah pecahan tembikar.
-
Apa yang mendorong DPR untuk mengajak kepala desa memperbaiki pengelolaan Dana Desa? “Pastinya, kami ikut senang akan capaian ini dan semoga bisa memotivasi desa-desa lainnya. Sehingga, nantinya 179 desa yang ada di Bekasi bisa mendapat tambahan Dana Desa. Karenanya, kita perlu memperbaiki kinerja dalam pencapaian output dan outcome dari Dana Desa supaya bisa mendapatkan insentif tambahan,” ujar Puteri dalam Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa di Kabupaten Bekasi, Rabu (24/10).
-
Dimana DPR mengajak kepala desa untuk memperbaiki pengelolaan Dana Desa? Puteri menyampaikan, tambahan Dana Desa ini yang ditentukan berdasarkan kinerja pemerintah desa dalam mengelola Dana Desa telah sejalan dengan desain kebijakan yang diatur dalam UU Nomor 1 Tahun 2022 tentang Hubungan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah (HKPD).
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Siapa yang mengajak kepala desa untuk memperbaiki kinerja pengelolaan Dana Desa? Untuk itu, Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Golkar Puteri Komarudin mengajak kepala desa memperbaiki kinerja pengelolaan Dana Desa.
Baca juga:
Ada dana Rp 120 T di 2018, desa diarahkan bangun embung hingga BUMDes
Saran INDEF agar pemerintah Jokowi capai target pertumbuhan 5,4 persen di 2018
Banyak penyelewengan, anggaran dana desa tak dinaikkan
Tahun depan dana desa Rp 120 triliun, KPK janji awasi
Beri wejangan kepala desa, pimpinan KPK cerita antara MCK dan gapura
Jokowi minta relawannya ikut pelototi dana desa
ICW minta masyarakat aktif berperan awasi penyaluran dana desa