Jangan Sampai Kelewatan, BRI Tawarkan Banyak Promo Spesial di Akhir Tahun
Penasaran apa saja promo spesial apa saja yang ditawarkan oleh BRI di akhir tahun ini?
Jangan Sampai Kelewatan, BRI Tawarkan Banyak Promo Spesial di Akhir Tahun
Demi memeriahkan perayaan Natal 2023 hingga Tahun Baru 2024, BRI menghadirkan beragam penawaran spesial. Menariknya, promo nataru ini bisa didapatkan untuk beragam kategori. Hal ini bisa dimanfaatkan buat belanja beragam kebutuhan hingga menikmati liburan dengan harga hemat bersama keluarga saat akhir tahun.
Penasaran apa saja promo spesial apa saja yang ditawarkan oleh BRI di akhir tahun ini? Biar tak sampai kelewatan, simak langsung informasinya berikut ini!
© Merdeka.com 2023
Liburan Lebih Hemat dengan Promo Kartu Kredit BRI
Tak ada yang lebih menyenangkan untuk menikmati akhir tahun selain berlibur ke destinasi impian bersama keluarga. Apalagi jika sudah direncanakan dari lama, tentu akan makin antusias saat mewujudkannya. BRI pun punya penawaran menarik buat booking hotel maupun pesawatnya.Apabila pesan di Agoda, pengguna Kartu Kredit BRI VISA bisa mendapatkan diskon 8% dan pengguna Kartu Kredit BRI JCB Platinum bisa dapat diskon 15%. Selain itu, pengguna Kartu Kredit BRI VISA juga bisa dapat diskon 10% di Booking.com dan ada cashback 128.000 di Tiket.com untuk pengguna Kartu Kredit BRI JCB Platinum.
Bukan hanya menawarkan promo menarik untuk pemesanan tiket pesawat maskapai terbaik dunia, pengguna Kartu Kredit BRI juga berkesempatan mendapatkan diskon hingga 25% untuk pemesanan kamar bagi tamu perorangan di Swiss Belhotel International Hotels & Resorts dan banyak lagi lainnya.
Dapatkan Penawaran Menarik dari Produk Asuransi BRI
Asuransi mikro kesehatan kecelakaan dan meninggal dunia dari BRI Life tersebut memberikan promo gratis untuk setiap pembelian Life Care dan Acci Care dengan JUP Rp25.000.000, masa pertanggungan asuransi selama 1 bulan, serta minimum premi Rp50.000.
Sementara itu, BRI Insurance menawarkan program BRINSmobile End Year. Program tersebut berlaku untuk pembelian BRINS OTO dan BRINS DIRI dengan diskon 12% + 8%, serta BRINS ASRI dengan diskon 15%. Untuk mendapatkan promo ini pastikan untuk download dan registrasi aplikasi BRINSmobile terlebih dulu.
© Merdeka.com 2023
-
Apa penghargaan yang diraih oleh BRI? Berkomitmen tinggi pada penerapan keuangan berkelanjutan, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk berhasil meraih penghargaan Environmental, Social, and Corporate Governance (ESG) Award 2023 yang diselenggarakan oleh Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia (KEHATI).
-
Apa yang menjadi fokus utama BRI di masa depan? Perseroan akan terus mencermati perkembangan kondisi perekonomian global dan disaat bersamaan akan lebih fokus pada tantangan domestik.
-
Apa yang ditawarkan oleh penipu yang mengatasnamakan BRI? Penawaran pinjaman dari Rp5 juta hingga Rp15 juta dengan cicilan Rp100 ribu hingga Rp300 ribu per bulannya."Dibuka hari ini pinjaman nasabah BRI, bisa kak, biaya admin dipotong saat pencairan Rp20rb per 1 jutanya. Gimana minat? Hubungi nomor saya WA 088184xx039," narasi yang diunggah akun Facebook Elsa Safira.
-
Apa itu BRILink? Mengutip situs Bank Rakyat Indonesia (BRI), Agen BRILink adalah perluasan layanan BRI. Bank BRI menjalin kerja sama dengan nasabahnya untuk menjadi agen yang dapat melayani transaksi perbankan kepada masyarakat.
-
Bagaimana BRI membangun resiliensi dalam sistemnya? BRI telah mengupayakan transformasi digital yang berkelanjutan sejak 3-4 tahun terakhir. Proses ini melibatkan 3 inisiatif utama: fokus dengan membangung resiliensi pada sistem; melakukan open banking dengan menyederhanakan, mempermudah desain dan pengembangan layanan; serta mendorong dan menanamkan program BRIBrain yang lebih analitik terkait data dari produk yang diakses nasabah.
-
Bagaimana BRI mengimplementasikan proses bisnis yang berkelanjutan? Selama ini perseroan telah menerapkan proses bisnis yang berkelanjutan, seperti menghimpun dana hijau (green funding), dan melakukan pembiayaan ke proyek hijau, terutama sektor Energi Baru Terbarukan (EBT). “Secara bertahap, BRI juga telah menggunakan energi ramah lingkungan dalam melangsungkan kegiatan operasionalnya,"
Jajan Enak Sampai Kenyang dengan Aneka Diskon dari BRI
Menikmati liburan akhir tahun tanpa kulineran tentu akan kurang lengkap rasanya. Tahu dengan kebutuhan masyarakat, BRI pun tidak ketinggalan menghadirkan banyak promo diskon buat jajan enak sampai kenyang di merchant rekanan BRI, seperti Rejuve, Gyukaku, Sushi Hiro, Paul, Bakerzin dan masih banyak yang lain.
© Merdeka.com 2023
Jangan Lupa Lengkapi Koleksi Fesyen dengan Diskon Belanja dari BRI
Kurang lengkap rasanya, jika menikmati liburan akhir tahun tanpa belanja fesyen. Apalagi koleksi fesyen di akhir tahun biasanya bagus-bagus, sehingga pas banget buat aktualisasi diri biar terlihat gaya dan trendi di tahun baru nanti. Kabar baiknya, BRI pun tak ketinggalan memberikan promo diskon buat nasabah yang ingin belanja fesyen terbaru.
© Merdeka.com 2023
Bagi pengguna Debit BRI maupun Kartu Kredit BRI sama-sama berkesempatan mendapatkan diskon menarik di merchant fesyen rekanan BRI, seperti Giordano, Button Scarves, OUR DAILY DOSE dan lainnya. Nasabah bisa mendapatkan promo diskon hingga 10% saat belanja produk fesyen di merchant-merchant tersebut.Serunya lagi, promo yang ditawarkan BRI ini tak hanya bisa dinikmati di Jakarta, tetapi juga beberapa kota besar lainnya di Indonesia, seperti Surabaya, Yogyakarta, Lampung, Palembang, Semarang hingga Jayapura. Menariknya, beda kota beda pula promosinya, sehingga jangan sampai melewatkannya!