Jawab Tantangan Persaingan Digitalisasi Perbankan, Ini Langkah Diambil Bank DKI
Bank DKI berkomitmen untuk melakukan inovasi dalam produk dan layanan perbankan digital, yang akan semakin memudahkan nasabah, mitra, dan pemangku kepentingan.
Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Utama Bank DKI, Amirul Wicaksono menyebut bahwa langkah transformasi digital yang dijalankan Bank DKI saat ini berada pada jalur yang tepat.
Jawab Tantangan Persaingan Digitalisasi Perbankan, Ini Langkah Diambil Bank DKI
Jawab Tantangan Persaingan Digitalisasi Perbankan, Ini Langkah Diambil Bank DKI
Bank DKI berkomitmen untuk terus melakukan transforamsi digital. Ini perlu dilakukan untuk menjawab tantangan pada era VUCA dan persaingan digitalisasi layanan pada industri perbankan dan keuangan yang semakin ketat.
Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Utama Bank DKI, Amirul Wicaksono menyebut bahwa langkah transformasi digital yang dijalankan Bank DKI saat ini berada pada jalur yang tepat.
Kata dia, Bank DKI berkomitmen untuk melakukan inovasi dalam produk dan layanan perbankan digital, yang akan semakin memudahkan nasabah, mitra, dan pemangku kepentingan lainnya.
"Dengan terus memperbarui dan meningkatkan layanan digital, Bank DKI bertekad untuk menjadi pilihan utama dalam memenuhi kebutuhan perbankan nasabah,” kata Amirul di Jakarta, Jumat (5/4).
Dalam upaya menghadirkan solusi digital yang mudah dan praktis bagi masyarakat, Bank DKI memperkenalkan Jakarta Tourist Pass dengan berkolaborasi bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Jakarta Tourist Pass merupakan solusi digital berbasis kartu uang elektronik (JakCard Bank DKI) dan dompet elektronik/e-wallet (JakOne Pay Bank DKI) untuk memudahkan para wisatawan mengakses destinasi populer, transportasi umum, kuliner, event, dan layanan pariwisata lainnya di Jakarta.
Tidak hanya itu, Jakarta Tourist Pass juga menghadirkan kemudahan bertransaksi dengan fitur scan to pay untuk melakukan pembayaran QRIS dan fitur top-up Jakcard untuk mengisi Jakcard secara praktis dalam satu aplikasi.
Seiring komitmen dalam inovasi dan pengembangan produk dan layanan perbankan digital, Bank DKI diganjar penghargaan pada ajang 13th Infobank-Isentia Digital Brand Recognition 2024.
Bank DKI meraih sebanyak 10 penghargaan sekaligus, termasuk penganugerahan Bank DKI sebagai The Best Bank Umum Konvensional 2024 – KBMI 2.
Sebelumnya, Bank DKI mencatatkan laba bersih tertinggi sepanjang berdirinya perusahaan. Laba perusahaan 2022 mencapai Rp939,11 miliar atau tumbuh 29,11 persen.
Selain itu, total aset tumbuh menjadi sebesar Rp78,88 triliun, yang didukung oleh pertumbuhan kredit sebesar 23,53 persen dan pertumbuhan DPK sebesar 12,82 persen pada Desember 2022.
Dari sisi Tingkat Kesehatan Bank (TKB) Bank DKI berada pada kategori 2 (Baik) selama 2 tahun. Belum lagi capaian peningkatan peringkat investasi Bank DKI oleh PEFINDO dari sebelumnya “idAA- (Double A Minus)” sejak tahun 2018 menjadi “idAA (Double A)” dengan outlook stabil.