KCI: Stasiun KRL Bogor Jadi Nomor Satu Terpadat saat Libur Lebaran 2021
Anne melaporkan, penambahan penumpang kereta terus terjadi jelang akhir pekan libur Lebaran ini. Guna mengantisipasi hal tersebut, PT KCI menambah jadwal perjalanan KRL untuk mencegah terjadinya penumpukan.
PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) melaporkan, ada sebanyak 226 ribu pergerakan penumpang Kereta Rel Listrik (KRL) Commuter Line Jabodetabek pada hari H Lebaran, Kamis 13 Mei 2021.
VP Corporate Secretary PT KCI, Anne Purba mengatakan, Stasiun Bogor jadi tempat terpadat yang dilalui penumpang KRL Jabodetabek pada perayaan Idul Fitri 1442 Hijriah kemarin.
-
Apa saja transportasi umum di Jakarta yang dulu diandalkan oleh tenaga manusia dan binatang? Selain kereta yang semula berfungsi mengangkut hasil bumi dan menjadi alat transportasi, angkutan umum di DKI Jakarta masih mengandalkan tenaga manusia dan binatang yakni delman dan becak.
-
Bagaimana transportasi umum di Jakarta tahun 1989? Bajaj Masih Jadi Favorit Bajaj oranye masih berkeliaran di jalan.
-
Bagaimana cara Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dikawal? Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan.
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan trem di Jakarta digantikan oleh bus Robur sebagai alat transportasi utama? Saat itu, bus ini perlahan-lahan ditambah armadanya sebelum akhirnya dijadikan transportasi umum utama, setelah trem dimatikan dengan alasan merusak wajah Jakarta.
-
Kapan jalur kereta api Jogja-Bantul ditutup? Karena kalah bersaing dengan kendaraan pribadi maupun angkutan umum, PJKA akhirnya menutup jalur tersebut pada tahun 1973.
"Jadi kemarin hari pertama Lebaran itu 226 ribu. Stasiun Bogor nomor satu. Di stasiun ini mereka ini adalah stasiun tersibuk. Cuma orang yang melakukan in atau gate out itu banyaknya di Bogor," kata Anne di Stasiun Manggarai, Jakarta, Jumat (14/5).
Anne melaporkan, penambahan penumpang kereta terus terjadi jelang akhir pekan libur Lebaran ini. Guna mengantisipasi hal tersebut, PT KCI menambah jadwal perjalanan KRL untuk mencegah terjadinya penumpukan.
KCI disebutnya terus bersiap mengoperasikan jadwal perjalanan kereta tambahan selama masa larangan mudik hingga 17 Mei nanti. Kereta tambahan itu siap dioperasikan jika memang terjadi penumpukan penumpang pada satu waktu.
"Kereta luar biasa itu kita jalankan di luar jadwal hari itu. Jadi dimungkinkan hari ini kami menjalankan kereta luar biasa," ujar Anne.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Menhub Prediksi Jumlah Penumpang KRL Melonjak di Akhir Pekan, Capai 400 Ribu Per Hari
Disentil Menhub Tak Profesional, KCI Tambah 6 Jadwal Kereta untuk Kurangi Kepadatan
Menhub Budi Minta PT KCI Lakukan Tes Acak Antisipasi Penyebaran Covid-19
Penumpang KRL Berdesakan, Menhub Budi Kesal PT KCI Tak Profesional
KRL Jabodetabek dan Yogya-Solo Beroperasi Normal Selama Idulfitri