Kereta Bandara YIA Target Mulai Beroperasi September
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi mengatakan, di masa pandemi covid-19 semua proses pembangunan transportasi harus tetap dijalankan, termasuk pembangunan Kereta Api Bandara Yogyakarta International Airport (YIA). Kereta api Bandara YIA diperkirakan mulai beroperasi pada September 2021.
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi mengatakan, di masa pandemi covid-19 semua proses pembangunan transportasi harus tetap dijalankan, termasuk pembangunan Kereta Api Bandara Yogyakarta International Airport (YIA). Kereta api Bandara YIA diperkirakan mulai beroperasi pada September 2021.
"Tetapi kita semua harus move on, semua kegiatan yang sudah diprogramkan itu harus jalan. Contoh kemarin Dirjen ke Yogya memastikan proses perjalanan itu sudah kami selesaikan. Lebih dari Rp 1 triliun uang dikeluarkan," kata Menhub dalam Talkshow Merdeka Bertransportasi, Rabu (18/8).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Bagaimana Indonesia membangun konektivitas regional dalam mewujudkan transportasi berkelanjutan? Sebagai bagian dari komitmen ASEAN, Pemerintah Indonesia berusaha membangun konektivitas regional dan telah melibatkan diri dalam inisiatif seperti Indonesia-MalaysiaThailand Golden Triangle (IMT-GT) yang memiliki 36 proyek konektivitas senilai lebih dari USD 57 miliar.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
Dia menyebut KA Bandara YIA akan mulai dioperasikan pada September 2021. Lantaran saat ini, Yogyakarta masih masuk zona merah atau level 4. Sehingga pihaknya menunggu hingga situasi pandemi covid-19 terkendali.
"Pertanyaannya kenapa belum dilakukan operasionalisasi, kita tahu jogja masih merah level 4, tentu kurang nyaman apabila kita resmikan. Insya Allah nanti bulan September Yogya sudah level 3, sehingga kita berkereta api lebih enak dan proses daripada uji cobanya lebih baik," ujarnya.
Selanjutnya
Menhub juga membahas soal Jembatan Simpang Joglo di Solo. Di mana, pihaknya telah berkoordinasi dengan Kementerian PUPR untuk membangun jalan, yang nantinya akan dibangun jembatan kereta api, underpass, dan lintasan jalan untuk mencegah kemacetan.
"Di Solo ada namanya jembatan Simpang Joglo, program kita sudah koordinasi dengan kementerian PUPR disitu akan ada jalan. Sehingga ada jembatan kereta api ada underpass dan ada lintasan jalan, sehingga kemacetan tidak terjadi lagi. Juga terminal tadi kita juga membangun terminal itu sendiri," ujarnya.
Menhub menegaskan, program pembangunan transportasi yang terus dijalankan agar bisa 'Move on' dari pandemi covid-19. Apalagi di momen kemerdekaan, pandemi bukan menjadi halangan untuk terus menjalankan pembangunan.
"Kita melihat kemerdekaan kita yang ke-76 ini memiliki makna yang dalam, karena memang benar Kita terbebas dari penjajahan pahlawan kita telah berjuang, dan kita harus berjuang agar mampu melakukan kegiatan transportasi atau istilahnya merdeka bertransportasi, tetap kita jalankan akan kita lakukan dengan baik," pungkasnya.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6
(mdk/bim)