Konversi BBM ke BBG ala Indonesia kuno, seharusnya ikuti Peru
Bank diperkenankan mengambil sebagian laba dari penjualan gas secara ritel di SPBG seluruh Peru.
Menteri Keuangan Chatib Basri mengaku telah memberikan saran kepada Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) untuk melirik pola konversi Bahan Bakar Minyak (BBM) ke Bahan Bakar Gas (BBG) yang relatif tanpa biaya. Cara itu sudah dipraktikkan Peru, dan sukses tanpa pemerintah keluar uang.
Di Indonesia, program konversi bertahun-tahun mandeg dan hanya sekadar wacana. Tahun ini pemerintah coba menghidupkan lagi program itu melalui produksi konverter kit untuk kendaraan pribadi dan angkutan. Tapi masih melibatkan uang pemerintah sebesar Rp 3 triliun.
-
Kenapa BPH Migas menekankan pentingnya pengawasan pada penyaluran BBM bersubsidi? Penyaluran Jenis Bahan Bakar Tertentu (JBT) dan Jenis Bahan Bakar Khusus Penugasan (JBKP) merupakan isu strategis, terutama dalam menjaga ketersediaan energi di masyarakat. Untuk memastikan penyaluran BBM bersubsidi ini tepat sasaran dan tidak disalahgunakan, BPH Migas telah mengeluarkan regulasi mengenai pedoman pembinaan hasil pengawasan kepada penyalur.
-
Dimana BPH Migas membahas isu penyaluran BBM bersubsidi? Demikian dikemukakan Anggota Komite BPH Migas Abdul Halim dalam Stakeholder Meeting mengenai Pendistribusian BBM Subsidi di Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (18/9/2024).
-
Bagaimana BPH Migas ingin memastikan penyaluran BBM bersubsidi tepat sasaran? "Pastikan seluruh CCTV berfungsi dengan baik dan merekam aktivitas penyaluran selama minimal 30 hari, hal ini penting sebagai upaya transparansi dan pengawasan lebih lanjut dalam penyaluran BBM. Selain itu, pastikan pula bahwa penyaluran BBM dilakukan sesuai dengan ketentuan Perpres Nomor 191 Tahun 2014 yaitu hanya kepada konsumen pengguna yang berhak," terangnya.
-
Apa yang menjadi fokus pengawasan BPH Migas terkait penyaluran BBM bersubsidi? "Penyaluran BBM bersubsidi harus tepat sasaran. Ingatlah bahwa penyalahgunaan BBM bersubsidi tidak hanya merugikan negara, tetapi juga merugikan masyarakat banyak," tegas Halim.
-
Apa yang ingin dicapai dengan mengalihkan subsidi BBM? Jadi yang teman-teman pantas membutuhkan subsidi ini kita tentunya akan jaga. Jadi masyarakat yang ekonominya rentan pasti akan terus berikan, kita tidak mau naikan harganya," tegasnya di Jakarta, Senin (5/8)."Tapi mungkin ada teman-teman juga yang ke depannya sebenarnya harusnya sudah enggak butuh lagi subsidinya, itu bisa diarahkan untuk tidak menggunakan," kata Rachmat.
-
Kapan aturan baru BBM Subsidi mulai berlaku? Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia menyatakan pelaksanaan aturan ini berlaku mulai 1 Oktober 2024 setelah disosialisasikan pada September 2024.
"Konverter itu kalau saya bilang sih Peru itu tidak pakai duit (pemerintah). Bank itu memberi kredit perusahaan pembuat konverter. Alatnya dibagikan gratis," kata menkeu di kantornya, Jakarta, Jumat (10/1).
Chatib mengaku kenal dengan pejabat di Peru sehingga tahu skema bisnisnya. Meski alat yang mengubah bahan bakar mobil jadi gas itu gratis, bank yang diajak kerja sama tetap meraup untung. Rupanya, bank diperkenankan mengambil sebagian laba dari penjualan gas secara ritel di SPBG seluruh Peru.
Karena sudah mendapat alatnya secara gratis, otomatis konsumen di Peru berbondong-bondong beralih ke gas. Penjualan gas pun laris, sehingga SPBG dan bank untung.
"Kan kalau orang sudah pakai konverter masak iya dia enggak mengisi gas," kata Chatib.
Dalam diskusi dengan Menteri ESDM Jero Wacik siang tadi, menkeu mengaku sudah memberitahukan informasi tersebut sebagai perbandingan. "Sudah saya kasih tahu," cetusnya.
Konversi BBM ke BBG molor lantaran Kementerian Perindustrian dengan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) lama bersitegang. Dua instansi ini sempat saling lempar tanggung jawab soal siapa yang seharusnya mengawal proses produksi konverter kit.
Dua kementerian itu akhirnya berdamai. Tapi kesepakatan itu tercapai sekitar Oktober-November 2013, sehingga proyek itu belum bisa dilelang karena sistem anggarannya bukan tahun jamak (multiyears).
Alhasil Produksi konverter kit baru akan dimulai tahun ini. "Dispute perindustrian dan ESDM sudah coba selesaikan. Tapi kalau bukan multiyears nanti kena masalah, makanya lelang dilakukannya tahun ini," kata menkeu.
(mdk/noe)