Lima Bencana Tornado Mematikan di Dunia, Kerugian Mencapai Puluhan Juta Dolar AS
Tercatat, tornado Bangladesh saat itu merupakan bencana alam yang terburuk ketiga dalam sejarah umat manusia.
Akibat tornado ini, lima kecamatan porak poranda, dan tidak ada korban jiwa. Fenomena alam ini masih ditelisik lebih lanjut oleh para pakar klimatologi dan BRIN.
Lima Bencana Tornado Mematikan di Dunia, Kerugian Mencapai Puluhan Juta Dolar AS
Lima Bencana Tornado Mematikan di Dunia, Kerugian Mencapai Puluhan Juta Dolar AS
Masyarakat Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat dikejutkan dengan bencana alam angin puting beliung, Rabu (21/2) yang kemudian disebut sebagai tornado oleh peneliti dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Akibat tornado ini, lima kecamatan porak poranda, dan tidak ada korban jiwa. Fenomena alam ini masih ditelisik lebih lanjut oleh para pakar klimatologi dan BRIN.
- Selain Badai Tornado, Bencana Alam Ini Juga Sebabkan Kerugian Ekonomi Rp3.000 Triliun
- Bencana Angin Tornado Paling Mahal yang Pernah Terjadi di Dunia, 8.000 Bangunan Rata dengan Tanah
- Tornado Rancaekek: 497 Rumah Rusak, Banyak Warga Mengungsi
- Puting Beliung di Indonesia dan Tornado di Amerika Ternyata Mirip, Ini Penjelasan Lengkap BMKG
Jika dilihat berdasarkan dampak, kejadian angin tornado di beberapa negara ini tergolong mematikan dengan jumlah korban jiwa mencapai ratusan dan kerugian diperkirakan di atas puluhan juta dolar Amerika Serikat.
Berikut daftarnya;
1. Manikgani, Bangladesh
Pada 17 April 1973, angin puting beliung menyapubersih delapan desa di Manikgani, Dhaka, Bangladesh.
Perdana menteri saat itu mengatakan, tidak ada satu pun tempat tinggal selamat dari sapuan tornado mematikan tersebut.
Pemerintah mengatakan, jumlah korban tewas resmi mencapai 681. Namun penduduk setempat meyakini korban tewas lebih dari 1.000.
Tercatat, tornado Bangladesh saat itu merupakan bencana alam yang terburuk ketiga dalam sejarah umat manusia.
Pada 25 April 1989, tornado F4 melanda Manikganj di Bangladesh. Panjang jalurnya 50 mil, dengan kecepatan angin antara 210 dan 260 MPH.
Korban jiwa dari fenomena alam ini mencapai 1.300 orang, dan 12.000 orang terluka, 80.000 orang dipastikan kehilangan tempat tinggal.
3. Tri State
Bencana alam tornado mematikan pernah merobohkan rumah, sekolah, dan bisnis di Missouri, Illinois, Alabama, Indiana, dan Kansas.
Tornado ini terjadi pada sore hari 18 Maret 1925, ketika anak-anak sedang bersekolah dan orang-orang sedang bekerja.
Angin tornado di daerah tersebut berlangsung selama tujuh jam dan mengakibatkan 751 orang meninggal. Kerugian akibat bencana alam ini ditaksir mencapai miliaran dolar Amerika Serikat.
Pada 8 Desember 1851, tornado mematikan menghantam Sisilia Barat, sekarang Italia. Dua puting beliung besar melintasi dataran dan membentuk tornado supercell raksasa.
Diperkirakan 500 nyawa menjadi korban dalam tragedi itu. Disebut sebagai tragedi mengingat tornado sangat jarang terjadi di Italia.
5. Joplin
Pada Minggu malam, 22 Mei 2011, tornado F5 memporakporanda Joplin, Missouri.
Lebar maksimumnya angin mencapai satu mil, dan melanda sebagian besar wilayah pedesaan.
Dari kejadian itu 158 orang meninggal dunia, 1.150 orang luka, dan menimbulkan kerugian sebesar USD2,8 miliar. Para pakar menilai, kejadian ini merupakan dampak tornado termahal dalam sejarah Amerika Serikat.