Lippo Karawaci raih laba bersih Rp 882 miliar di 2016
PT Lippo Karawaci Tbk mencatatkan laporan keuangan positif di 2016. Laba bersih anak usaha Grup Lippo ini berhasil meraih laba bersih sebesar Rp 882 miliar, atau naik 65 persen dari 2015 sebesar Rp 498 miliar. Pendapatan LPKR mencapai Rp 10,5 triliun atau naik 18 persen.
PT Lippo Karawaci Tbk mencatatkan laporan keuangan positif di 2016. Laba bersih anak usaha Grup Lippo ini berhasil meraih laba bersih sebesar Rp 882 miliar, atau naik 65 persen dari 2015 sebesar Rp 498 miliar.
Sementara, pendapatan LPKR mencapai Rp 10,5 triliun atau naik 18 persen dari tahun 2015 dengan pertumbuhan laba kotor sebesar 10 persen menjadi Rp 4,5 triliun.
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Apa yang akan dilakukan PLN di Bursa Karbon Indonesia? Pasalnya, PT PLN (Persero) akan segera melantai ke bursa karbon Indonesia. Dengan potensi yang dimiliki, PLN akan menjadi trader terbesar di bursa karbon Indonesia dengan membuka setara hampir 1 juta ton CO2. Hal ini merupakan bagian langkah PLN mendukung pemerintah dalam penurunan emisi dan mengakselerasi transisi energi.
-
Kapan Bursa Berjangka Aset Kripto diluncurkan? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
-
Kapan Bursa Karbon Indonesia resmi diluncurkan? Presiden Jokowi mengatakan ingin mengurangi dampak perubahan iklim yang saat ini terjadi di beberapa negara termasuk Indonesia. ”Karena memang ancaman perubahan iklim sangat bisa kita rasakan dan sudah kita rasakan. Dan, kita tidak boleh main-main terhadap ini, kenaikan suhu bumi, kekeringan, banjir, polusi, sehingga dibutuhkan langkah-langkah konkret untuk mengatasinya,” kata Presiden Jokowi.
-
Apa yang ditampilkan oleh Grup Sirkus Rusia di PIM 2 Jakarta? Personel grup sirkus asal Rusia, The Nikolaevs melakukan atraksi akrobatik Flying Trapeze di Atrium Utama Mal Pondok Indah 2, Jakarta, Minggu (30/6/2024). Pertunjukan akrobatik Flying Trapeze ini diadakan dalam rangka merayakan libur sekolah.
-
Siapa saja yang masuk bursa calon gubernur di Pilgub Jatim? Jadi, kepala daerah incumbent misalnya itu muncul beberapa nama. Kalau dari kalangan menteri misalnya, ada Ibu Risma (Tri Rismaharini), ada Pak Abdullah Azwar Anas, ada Pak Pramono Anung. Pak Pramono ini laris manis, nih. Ada yang mengusulkan di Jakarta, ada yang mengusulkan di Jawa Timur," ucap Hasto.
"Tahun ini merupakan tahun yang penuh tantangan. Pelemahan makroekonomi global yang terutama disebabkan oleh faktor Brexit serta hasil pemilihan presiden AS yang tak terduga, telah berdampak negatif pada perekonomian Indonesia. Sektor properti Indonesia di tahun 2016 meneruskan tren perlambatannya sejak tahun 2015. Namun demikian, Recurring Revenue yang didukung oleh pertumbuhan Pendapatan divisi Healthcare sebesar 25 persen telah membantu untuk mengurangi pelemahan ini," ujar Presiden Direktur LPKR Ketut Budi Wijaya di Jakarta, Rabu (1/3).
Pendapatan properti juga tumbuh sebesar 11 persen menjadi Rp 3,8 triliun, dan memberikan kontribusi sebesar 36 persen terhadap total Pendapatan. Penyelesaian penjualan aset Lippo Mall Kuta ke LMIRT di Desember 2016 mengangkat Pendapatan properti perusahaan sebesar Rp 762 miliar.
Pendapatan dari Divisi Urban Development sedikit menurun sebesar 4 persen menjadi Rp 2,5 triliun. Pendapatan dari Divisi Large Scale Integrated meningkat tajam sebesar 62 persen menjadi Rp 1,25 triliun pada 2016. Hal ini terutama disebabkan oleh peningkatan pengakuan Pendapatan dari proyek-proyek seperti Trivium di Lippo Cikarang, Holland Village, Millenium Village dan Orange County.
Pendapatan Recurring memainkan peran penting dalam menyeimbangkan pelemahan siklus bisnis properti. Pendapatan Recurring tumbuh stabil sebesar 23 persen menjadi Rp 6,75 triliun dan memberikan kontribusi sebesar 64 persen terhadap total pendapatan.
Pendapatan dari Divisi Healthcare tumbuh 25 persen menjadi Rp 5,17 triliun. Siloam mengelola 23 rumah sakit pada akhir 2016. Penerimaan pasien rawat inap tumbuh sebesar 18 persen, sementara itu kunjungan pasien rawat jalan tumbuh sebesar 20 persen.
Ketut menambahkan adanya penguatan neraca perusahaan melalui pasar obligasi global dengan suksesnya transaksi pembiayaan kembali obligasi perusahaan yang jatuh tempo pada 2019 dan 2020 masing-masing sebesar USD 250 juta dan USD 403 juta dengan menerbitkan obligasi sebesar USD 260 juta jatuh tempo pada 2022 dan obligasi sebesar USD 425 juta jatuh tempo pada 2026 dengan kupon masing masing sebesar 7 persen dan 6,75 persen. Penempatan saham Siloam sebesar 9 persen ke CVC Capital Partners memberikan dana tambahan untuk pembiayaan ekspansi proyek proyek rumah sakit.
Baca juga:
Lippo Malls siapkan Rp 20 triliun kembangkan 40 mall di Indonesia
Proyek Lippo Cikarang bakal diterapkan tren desain terbaru
Bos Lippo Grup: Bodoh, jika orang kaya tak ikut Tax Amnesty
Apartemen milik Lippo Grup sudah terjual 87 persen
Lippo Grup gandeng Kengo Kuma bangun Orange County tahap I
Lippo Karawaci komitmen bangun 10.000 unit rumah setiap tahun