Lippo Karawaci Raup Pendapatan Semester I 2019 Rp5,3 Triliun
PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) mencatatkan total pendapatan semester I 2019 sebesar Rp 5,3 triliun. Angka ini sama dengan pendapatan pada semester I tahun lalu. Marketing Sales pada semester I mencapai Rp 835 miliar, meningkat 84 persen dari Rp 453 miliar di semester I 2018.
PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) mencatatkan total pendapatan semester I 2019 sebesar Rp5,3 triliun. Angka ini sama dengan pendapatan pada semester I tahun lalu. Marketing Sales pada semester I mencapai Rp835 miliar, meningkat 84 persen dari Rp453 miliar di semester I 2018.
CEO LPKR, John Riady, mengatakan LPKR membukukan laba bruto yang lebih rendah, yaitu Rp2,0 triliun di semester I 2019 dibandingkan dengan Rp2,4 triliun di periode sama tahun lalu. Hal ini karena laba bruto sektor properti yang lebih rendah sebesar Rp271 miliar atau turun sebesar 70 persen dibandingkan dengan Rp913 miliar pada periode yang sama tahun lalu.
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Apa yang akan dilakukan PLN di Bursa Karbon Indonesia? Pasalnya, PT PLN (Persero) akan segera melantai ke bursa karbon Indonesia. Dengan potensi yang dimiliki, PLN akan menjadi trader terbesar di bursa karbon Indonesia dengan membuka setara hampir 1 juta ton CO2. Hal ini merupakan bagian langkah PLN mendukung pemerintah dalam penurunan emisi dan mengakselerasi transisi energi.
-
Kapan Bursa Berjangka Aset Kripto diluncurkan? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
-
Kapan Pasar Loak Lemahwungkuk buka? Pasar ini diketahui hadir setiap hari Minggu, mulai pagi hingga siang dengan pilihan barang yang komplet.
-
Kapan Pasar Weleri diresmikan? Sejatinya gedung itu telah diresmikan pada Desember 2023.
-
Kapan Bursa Karbon Indonesia resmi diluncurkan? Presiden Jokowi mengatakan ingin mengurangi dampak perubahan iklim yang saat ini terjadi di beberapa negara termasuk Indonesia. ”Karena memang ancaman perubahan iklim sangat bisa kita rasakan dan sudah kita rasakan. Dan, kita tidak boleh main-main terhadap ini, kenaikan suhu bumi, kekeringan, banjir, polusi, sehingga dibutuhkan langkah-langkah konkret untuk mengatasinya,” kata Presiden Jokowi.
"Sementara itu, laba bruto bisnis healthcare mencatat pertumbuhan yang sehat sebesar 26,3 persen YoY menjadi Rp1,1 triliun di semester I dari Rp869 miliar setahun yang lalu," ujarnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (30/8).
Dia melanjutkan beban usaha LPKR menurun sedikit pada semester I 2019 menjadi Rp1,870 triliun dari Rp1,9 triliun pada periode yang sama tahun lalu. Penurunan ini terutama disebabkan oleh beban usaha di bisnis properti yang lebih rendah.
"Namun sebagian besar diimbangi oleh kenaikan beban usaha bisnis healthcare yang naik sebesar 18,5 persen YoY, sebagai akibat dari pembukaan tiga rumah sakit baru, menjadi 37 rumah sakit pada akhir semester I dibandingkan dengan 34 rumah sakit pada semester I 2018, dan juga kenaikan beban usaha di bisnis mal dan lainnya sebesar 12,3 persen YoY," tuturnya.
Sementara, EBITDA LPKR turun 39,4 persen menjadi Rp534 miliar dari Rp882 miliar YoY. Marjin EBITDA turun menjadi 10 persen dari 17 persen di semester I 2018. Segmen bisnis healthcare melaporkan pertumbuhan EBITDA yang kuat yang disebabkan oleh pendapatan yang lebih tinggi serta peningkatan kontrol biaya di berbagai lini bisnis.
"Rugi bersih di semester I 2019 sebesar Rp1,456 triliun, dibandingkan dengan laba bersih sebesar Rp486 miliar setahun yang lalu," jelasnya.
John Riady menambahkan, pada semester pertama 2019, LPKR memperkuat posisi kasnya dengan saldo kas dan setara kas pada sebesar Rp4,6 triliun dibandingkan dengan Rp1,8 triliun pada akhir 2018. Perusahaan melaporkan total utang sebesar Rp13,5 triliun dibanding dengan Rp14,9 triliun pada periode yang sama tahun lalu atau setahun menurun sebesar Rp1,37 triliun.
Baca juga:
Usai S&P, Fitch Turut Naikkan Peringkat Kredit Lippo Karawaci Menjadi B-
S&P Naikkan Peringkat Kredit Lippo Karawaci Menjadi B- Prospek Stabil
Rights Issue Tuntas, Lippo Karawaci Raup Dana Segar Rp11,2 Triliun
Lippo Karawaci Lakukan Peletakan Batu Pertama Proyek Axia III di Cikarang
Kecipratan Untung, Pengusaha Properti Dukung Pemindahan Ibu Kota RI
Lippo Karawaci Target Bangun 100.000 Rumah dengan Nilai Investasi Rp100 T
Rights Issue, Lippo Karawaci Raih Komitmen Investasi dari Gateway Partners