Menko Darmin segera lapor ke Presiden Jokowi percepat impor garam industri
Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution akan segera melaporkan kondisi importasi garam kepada Presiden Jokowi. Impor garam telah masuk sejak izin rekomendasi dikeluarkan oleh pemerintah, dan akan terus masuk dalam tahun ini hingga memenuhi kuota yang ditetapkan.
Direktorat Jenderal Industri Kimia, Tekstil, dan Aneka Kementerian Perindustrian, Achmad Sigit Dwiwahjono mengatakan Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution akan segera melaporkan kondisi importasi garam kepada Presiden Jokowi.
"Menko akan lapor Pak Presiden mengenai importasi garam. Kan kita minta 3,7 juta ton, ada yang belum diterbitkan kan. Kita juga enggak memberikan rekomendasi. Kita kan setiap bulan butuh 300.000 ton dan enggak bisa menunggu lama-lama," ujarnya di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Rabu (14/2).
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Bagaimana Kemendag memastikan kelancaran kegiatan ekonomi? Pemerintah selalu memastikan keberadaan sarana, prasarana, dan utilitas perdagangan yang baik bagi seluruh pihak terkait. Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir. Dengan begitu, diharapkan kegiatan ekonomi akan terus berjalan tanpa hambatan yang berarti," terang Wamendag Jerry.
-
Apa yang menjadi fokus Kemendag dalam menjaga kelancaran kegiatan ekonomi? "Pemerintah selalu memastikan keberadaan sarana, prasarana, dan utilitas perdagangan yang baik bagi seluruh pihak terkait. Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir. Dengan begitu, diharapkan kegiatan ekonomi akan terus berjalan tanpa hambatan yang berarti," terang Wamendag Jerry.
-
Apa saja yang dilakukan Kemenko Perekonomian untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan di Indonesia? Pemerintah telah menetapkan pengembangan infrastruktur sebagai salah satu prioritas dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019, dengan pembentukan Proyek Strategis Nasional (PSN). Pengembangan infrastruktur yang signifikan akan terus dilanjutkan sebagaimana dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 guna mewujudkan visi strategis 100 tahun Indonesia. Menko Airlangga juga menyampaikan bahwa Pemerintah telah membangun lebih dari 2.000 km jalan tol yang menghubungkan pusat-pusat komersial, industri, dan perumahan utama di tanah air, menciptakan value chain perdagangan yang lebih kuat. Dalam program PSN tersebut, Indonesia juga mengembangkan proyek transportasi perkotaan seperti MRT yang telah selesai pada tahun 2019 dan proyek LRT Jabodebek yang baru saja selesai.
-
Bagaimana Kemendag menggenjot potensi pasar minyak goreng Indonesia di Timur Tengah? "Kunjungan lapangan (field visit) ke perusahaanekspor dan impor El Tawheedmerupakan bentukkomitmen pemerintah untuk menggenjot potensi pasar pengemasan minyak goreng Indonesia.
-
Bagaimana Menko Airlangga Hartarto berencana memperkuat kerja sama ekonomi di KTT G20? “Di KTT India nanti Indonesia akan terus berupaya menjalin kerja sama dengan negara-negara lainnya dalam berbagai bidang, termasuk dalam bidang ekonomi. Sehingga nantinya pembangunan akan terus terjadi dan masyarakat akan sejahtera," tutur Ketua Umum DPP Partai Golkar ini.
Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri Oke Nurwan mengatakan, impor garam telah masuk sejak izin rekomendasi dikeluarkan oleh pemerintah. Garam tersebut akan terus masuk dalam tahun ini hingga memenuhi kuota yang ditetapkan.
"Sudah berjalan sejak dikeluarkan izin, ada yang sudah sampai, ada yang belum, tergantung kebutuhan mereka, kan kita kasih waktu 1 tahun. Sudah banyak yang mengajukan, tapi kita diminta review izin yang sudah keluar dulu," jelasnya.
Sementara itu, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita memastikan garam industri impor sebanyak 2,37 juta ton tidak ada yang dimanfaatkan untuk kebutuhan konsumsi. "Kita mereview yang sudah kita keluarkan 2,37 juta. Permintaan sudah banyak, nanti direview sama Kemenperin. Paling banyak industri lensa. Direview saja bocor enggak. Industri sudah masuk, bagaimana penyalurannya, sudah ada yang datang kayaknya kan," tandasnya.
Baca juga:
Gelar rapat soal garam, pemerintah enggan komentar soal impor
BPOM temukan produk impor ilegal senilai Rp 146,8 M
Genjot ekspor, Kemendag gandeng Kemenlu tindaklanjuti rencana perjanjian dagang
Ekspor CPO lesu, target pungutan kelapa sawit hanya Rp 11 T di 2018
Italia dukung minyak sawit RI masuk Eropa, ini keistimewaan CPO Indonesia