Pemerintah apresiasi forum IQSF guna genjot daya saing produk Indonesia
Acara bertajuk Sinergi Antara Regulator dan Pelaku Industri dalam Merespons Kecepatan Perkembangan Teknologi ini, menghadirkan sesi diskusi grup yang digawangi oleh tiga sektor industri yang diprioritaskan pengembangannya dalam kerangka inovasi teknologi. Antara lain sektor pangan, elektronika dan ketenagalistrikan.
Qualis Indonesia kembali menggelar forum Indonesia Quality and Safety Forum (IQSF) untuk kedua kalinya di Hotel JW Mariot, Jakarta. Acara ini merupakan bentuk wujud komitmen perusahaan untuk memastikan keamanan produk yang beredar di Indonesia.
Acara yang diberi tajuk Sinergi Antara Regulator dan Pelaku Industri dalam Merespons Kecepatan Perkembangan Teknologi ini, turut menghadirkan sesi diskusi group yang digawangi oleh tiga sektor industri yang diprioritaskan pengembangannya dalam kerangka inovasi teknologi. Antara lain sektor pangan, elektronika dan ketenagalistrikan.
-
Bagaimana cara PIDI 4.0 membantu industri di Indonesia? PIDI 4.0 memiliki showcase center yang menunjukkan miniatur penerapan teknologi 4.0 pada industri. Selain mengunjungi showcase center yang berlokasi di lantai dasar PIDI 4.0, pengunjung juga bisa melihat command center & control room di lantai 2, industry 4.0 laboratorium di lantai 3, test bed facilities di lantai 4, coworking space di lantai 8, dan fasilitas lainnya yang tersedia.
-
Apa yang menunjukkan pertumbuhan industri manufaktur Indonesia? Geliat pertumbuhan ini dapat terlihat dari peningkatan permintaan baru yang menunjukkan aktivitas produksi yang semakin terpacu.
-
Mengapa Kemenperin membangun PIDI 4.0? Tantangan ke depan tidak hanya cukup dengan menghasilkan SDM yang kompeten saja, namun SDM yang sudah tidak gagap dengan transformasi teknologi 4.0. PIDI 4.0 dapat menjadi jembatan untuk mengakselerasi transformasi tersebut.
-
Siapa saja yang berperan penting dalam keberhasilan transformasi industri di Indonesia? “Capaian transformasi industri saat ini merupakan hasil kerja banyak pihak yakni dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, akademisi, dan terutama dari para pelaku industri sendiri.
-
Siapa yang berperan dalam mendorong inovasi dan industri berkelanjutan? Mendorong inovasi dan industri berkelanjutan dapat menciptakan peluang bisnis baru.
-
Kenapa JUT dianggap penting dalam era pertanian 4.0? Agar dapat menjangkau areal persawahan, maka diperlukan akses berupa jalan usaha tani agar alsintan dapat dioperasionalkan,” ujar Mentan SYL, Senin (14/8).
"Melalui IQSF, Qualis berharap dapat menjadi platform diskusi yang menjembatani regulator, pelaku industri, serta segenap pemangku kepentingan dalam membahas isu-isu aktual dalam industri dan keamanan produk," kata Direktur Qualis Indonesia, Jimmy Wijaya, dalam acara IQSF di Jakarta, Rabu (17/10).
Sementara itu, Staf Ahli Menteri Bidang Peningkatan Penggunan Produk Dalam Negeri Kementerian Perindustrian, Imam Haryono mengapresiasi langkah Qualis Indonesia yang telah menyelenggarakan forum IQSF. Imam berharap, melalui ketiga sektor industri yang menjadi fokus dalam acara ini dapat meningkatkan daya saing ke depan.
"Saya kira kita wakil dari pemerintah mengapresiasi adanya IQSF ini jadi dengan adanya forum ini produk produk barang atau jasa itu dari sisi quality terjamin, diharapkan kalau nanti produk dan quality dan keamanan atau seftynya terjamin saya kira otomatis daya saing kita akan meningkat," kata Imam.
"Saya harapkan hasilnya (dari forum ini) bisa mempercepat industri 4.0 yang sudah kita launching beberapa waktu lalu," tutupnya.
Baca juga:
Kemenperin: Kunci revolusi industri ke-4 itu SDM dan infrastruktur digital
Ini cara industri farmasi Singapura hadapi revolusi industri ke-4
Di Singapura, Menperin bocorkan upaya Indonesia hadapi revolusi industri ke-4
Singapura jadi pertama punya standarisasi revolusi industri ke-4
Menengok Silicon Valley milik Singapura
Kemenperin susun pedoman kawasan industri 4.0, ini rinciannya
Indonesia-Singapore jalin kerja sama tingkatkan implementasi revolusi industri ke-4