Pemerintah beri sinyal izinkan kenaikan harga elpiji 12 Kg
Pemerintah meminta Pertamina menaikkan harga elpiji 12 Kg secara bertahap.
Kenaikan harga elpiji 12 Kg saat ini masih dikaji oleh pemerintah di bawah koordinasi kementerian koordinator perekonomian. Namun, pemerintah memberi sinyal Pertamina dipersilakan menaikkan harga secara bertahap.
"Sedang dihitung, kemungkinan naik bertahap, kita selalu bikin bertahap biar jangan terlalu kaget, sedang dihitung," ujar Menteri ESDM, Jero Wacik di Gedung DPR, Jakarta, Senin (1/9).
Dia mengungkapkan pembahasan melibatkan menko perekonomian, menteri ESDM, menteri keuangan dan PT Pertamina (persero). Pembahasan tengah berfokus pada aspek penghitungan daya beli masyarakat.
"Kan selalu kalau urusan yang begini, gas, minyak, solar, harus sangat melihat kemampuan rakyat," jelas dia.
Jero menambahkan penyebab kenaikan harga tersebut dikarenakan Pertamina merugi dalam menjual komoditas ini. "Itu bagian yang tidak disubsidi sebetulnya gitu ya," kata dia.