Pemerintah dorong peternak tingkatan produksi susu nasional
Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto mendorong peningkatan produksi susu nasional, seiring tingkat kebutuhan yang terus meningkat. Airlangga mengajak masyarakat melalui program Kemenperin untuk berinvestasi dalam dunia peternakan
Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto mendorong peningkatan produksi susu nasional, seiring tingkat kebutuhan yang terus meningkat. Pihaknya mendorong tumbuhnya peternakan susu perah untuk pemenuhan kebutuhan.
"Industrinya sudah meningkat tetapi suplai daripada domestiknya ini menurun. Ini yang kita dorong, bagaimana peternakan susu bisa meningkat. Karena kebutuhan susu di Indonesia meningkat terus," ujar Airlangga Hartarto di Balai Besar Inseminasi Buatan (BBIB) Singosari, Malang, Jumat (6/1).
-
Apa yang menunjukkan pertumbuhan industri manufaktur Indonesia? Geliat pertumbuhan ini dapat terlihat dari peningkatan permintaan baru yang menunjukkan aktivitas produksi yang semakin terpacu.
-
Bagaimana pertumbuhan industri di Sidoarjo berkontribusi terhadap perekonomian daerah? Pertumbuhan industri di Sidoarjo telah memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perekonomian daerah dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat setempat.
-
Mengapa industri tembakau dianggap vital bagi perekonomian Indonesia? Setidaknya dalam beberapa tahun terakhir, industri tembakau telah berkontribusi kepada penerimaan negara sebesar ratusan triliun rupiah setiap tahunnya.
-
Apa yang mendorong pertumbuhan pesat industri game di Indonesia? Dengan semakin berkembangnya digitalisasi dan jumlah pemain game yang bertambah, serta dukungan dari ekosistem yang kuat, kedua industri ini diprediksi akan terus tumbuh dengan pesat.
-
Mengapa pembangunan IKN penting bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia? “Ibu Kota Nusantara diharapkan menjadi penggerak ekonomi Indonesia di masa depan, mendukung transformasi ekonomi nasional menuju visi Indonesia Emas 2045,” jelas Teni dalam sebuah sosialisasi.
-
Siapa saja yang berperan penting dalam keberhasilan transformasi industri di Indonesia? “Capaian transformasi industri saat ini merupakan hasil kerja banyak pihak yakni dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, akademisi, dan terutama dari para pelaku industri sendiri.
Airlangga mengajak masyarakat melalui program Kemenperin untuk berinvestasi dalam dunia peternakan. Sebab, selama ini peternakan secara umum belum dianggap menjadi bisnis yang menjanjikan.
"Program bagaimana supaya peternakan sapi menarik bagi masyarakat. Targetnya penghasilan peternak sapi dalam sebulan minimal setara dengan upah minimum propinsi. Itu bisa dicapai kalau peternak memiliki 8 sampai 10 sapi," jelasnya.
Sementara itu, Menteri Perdagangan (Mendag), Enggartiasto Lukita akan mensinergikan Kemendag dengan BBIP Singosari untuk peningkatan kebutuhan susu nasional. Kemendag akan meminta BBIP Singosari untuk program meningkatkan populasi sapi perah.
"Program meningkatan populasi sapi dengan program yang kita miliki dan kita jalankan bisa kita capai. Kita akan dorong untuk produksi susu," kata Enggartiasto.
Enggartiasto meminta anak buahnya agar merumuskan acuan harga susu dan penyerapannya. Sehingga peternak mendapat kepastian kalau hasil produksinya akan terserap.
"Juga akan bersama dengan Mentan menyusun apa kebutuhan BPIP yang akan kita gabungkan," jelasnya.
Kepala Balai Besar Inseminasi Buatan (BBIB) Singosari Enniek Herwijanti mengungkapkan, semen beku produksinya dari aneka jenis sapi di seluruh Indonesia. Sementara untuk kebutuhan bibit sapi impor, Enniek membutuhkan pembaharuan dan penambahan pejantan, sebagai sumber sperma.
Hasil produksi semen beku untuk ternak produksi susu di BPIB selama ini sebagian besar sudah dibeli oleh Jawa Timur. Karena itu butuh penambahan, jika nantinya harus mendukung program kebutuhan sapi penghasil susu.
"Semen beku untuk sapi-sapi impor seperti Lomosin Simental itu 75 persen dibeli Jawa Timur. Mereka memiliki 32 persen dari populasi sapi di Indonesia," pungkas Enniek.
Baca juga:
Kenaikan biaya urus SIM dan STNK tak pengaruhi industri otomotif
Imbas demo, Industri Ritel di Jakarta Pusat menurun 30 persen
Pengusaha optimis industri ritel 2016 tumbuh 10 persen
Tren berubah, revisi PP telekomunikasi tak bisa dihindari
Menperin optimis industri dalam negeri tumbuh meroket di 2017
Kontribusi sektor industri terhadap PDB capai 17,82 persen
Bulu mata palsu buatan Indonesia jadi buruan masyarakat Meksiko