Pemerintah janjikan lokasi program sejuta rumah dekat tempat kerja
Pemerintah ingin MBR tidak mengeluarkan biaya tambahan saat mengambil rumah.
Pemerintah tengah melakukan percepatan program pembangunan sejuta rumah, termasuk mengenai strategi pengadaannya dalam lokasi yang strategis. Hal ini dilakukan agar masyarakat, khususnya masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), tidak mengeluarkan biaya tambahan saat mengambil rumah.
Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Ferry Mursyidan Baldan mengatakan lokasi sejuta rumah harus disesuaikan dengan lokasi pekerjaan masyarakat. Sehingga MBR bisa memilih rumah yang strategis sesuai dengan kebutuhannya.
"Misal, ketika orang tinggal di Jakarta, tiba-tiba dapat rumah di Sawangan, kerjanya di Jakarta Timur, itu beban baru. Biaya lagi ke tempat kerja dia, ke sekolah anaknya. Itu harus dihitung. Tujuan dari rumah murah untuk masyarakat berpenghasilan rendah itu tidak menghadirkan biaya baru untuk hidupnya," kata Menteri Ferry di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Selasa (12/4).
Namun, dia tidak menutup kemungkinan pada MBR untuk bisa membeli rumah murah jauh dari lokasi kerja. "Jika seseorang punya kemampuan, dia punya pilihan, oh di sini aja, maka dia bisa memenuhi adanya biaya tambahan buat biaya transportasi itu tidak apa-apa. Jadi artinya ada kemudahan untuk memiliki rumah," imbuhnya.
Sementara itu, Direktur Jenderal Pembiayaan Perumahan, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Maurin Sitorus menjelaskan, rencana pembangunan rumah terintegrasi dengan lokasi kerja ini sudah terkonsep oleh Badan Infrastruktur Pengembangan Wilayah. Sehingga masyarakat berpenghasilan rendah bisa memilih sendiri rumah yang akan dibeli.
"Jadi semua sudah di tata, industri di sini, rumah di sini. Kalau penyediaan MBR diawali dengan rencana umum tata ruang. Disitulah nanti para pengembang membangun perumahan, dan MBR itu sendiri yang akan memilih di mana mereka akan beli. Jadi tidak diarahkan di sisi pemerintah dari sisi demand," pungkas Maurin di tempat yang sama.
Baca juga:
Bunga 2,75%, Ini Cara Kredit Apartemen di Singapura Untuk WNI
WNI Incar Apartemen Rp 65 Miliar di Orchard Road Singapura
47 Pengembang bandel di Bekasi belum serahkan lahan fasos fasum
YLKI imbau konsumen hati-hati beli properti di area reklamasi DKI
Genjot properti, REI minta pemda pangkas tarif BPHTB
Sepak terjang Aguan di bisnis properti Tanah Air
2015, Laba bersih Agung Podomoro Land turun 5 persen
-
Siapa yang bisa mengajukan untuk mendapatkan rumah murah tersebut? Adapun masyarakat Kota Bandung yang tertarik memiliki rumah ini perlu memperhatikan sejumlah hal, seperti pemilik harus berpenghasilan setidaknya Rp4 sampai Rp8 juta per bulan, wajib warga negara Indonesia, tercatat secara administrasi kependudukan sebagai warga Kota Bandung dan belum pernah menerima hunian subsidi.
-
Mengapa rumah yang dijual dengan harga terlalu tinggi sulit laku? Pakar real estat Alex Adabashi memperingatkan bahwa menetapkan harga properti terlalu tinggi dapat menghalangi calon pembeli, bahkan di pasar yang aktif. "Penjual sering kali ingin mencantumkan harga lebih tinggi untuk memberi ruang negosiasi, tetapi ini juga dapat membatasi minat pembeli," katanya.
-
Di mana lokasi rumah yang sulit dijual? Properti di daerah terpencil dengan lalu lintas padat atau minim fasilitas jauh lebih sulit dijual daripada properti yang berlokasi strategis.
-
Siapa yang membeli rumah bekas di Inggris dengan harga murah? Maxine Sharples, seorang guru yoga dan project officer, bisa membeli sebuah rumah hanya USD1,28 atau sekitar Rp19.390 (kurs:Rp15.149).
-
Sayuran apa saja yang bisa didapatkan dengan harga murah? Dikumpulkan dari berbagai sumber, berikut sejumlah sayur dengan harga murah namun memiliki manfaat kesehatan luar biasa.
-
Kenapa rumah Ridho Rhoma sulit dijual? Sampai saat ini, belum ada pembeli yang cocok, terutama karena rumah itu sudah cukup lama tidak berpenghuni, sehingga meninggalkan kesan yang seram.