Pimpin pasar mobil mewah, Lexus luncurkan mobil SUV seharga Rp 1,3 M
selama Januari-Oktober 2016, Lexus RX tercatat menjadi market leader di kelas luxury medium SUV dengan market share sebesar 41 persen. Menggairahkan pasar mobil mewah, Lexus meluncurkan Lexus RX 200t F Sport
Lexus meluncurkan varian baru yaitu Lexus RX 200t F Sport. Mobil ini masuk dalam kelas luxury medium SUV yang sangat cocok untuk pebisnis dan eksekutif serta keluarga muda sukses.
General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjaja mengatakan, varian baru Lexus RX ini memiliki gaya atau penampilan yang atletis, baik pada sisi eksterior maupun interior.
-
Mobil Lexus apa yang pertama kali diluncurkan? Lexus akhirnya meluncurkan model pertamanya di Amerika Serikat pada tahun 1989, yaitu sedan LS 400.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
-
Apa yang terjadi pada pemobil wanita di Jakarta Selatan? Sebuah video memperlihatkan seorang wanita dibuntuti oleh rombongan begal. Kejadian tersebut terjadi di Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.Wanita berkerudung yang baru saja keluar dari minimarket diikuti oleh pemotor yang berusaha untuk menghentikan mobilnya.
-
Kapan Lexus pertama kali diluncurkan di Amerika Serikat? Lexus akhirnya meluncurkan model pertamanya di Amerika Serikat pada tahun 1989, yaitu sedan LS 400.
-
Apa yang membuat mobil L300 begitu terkenal di Indonesia? Mobil L300 telah menjadi kendaraan niaga yang melegenda di Indonesia karena ketangguhannya.
-
Kapan Toyota Alphard Hybrid diluncurkan di Indonesia? Toyota Alphard Hybrid baru diluncurkan di GIIAS 2023.
Lexus RX 200t F Sport dibanderol senilai Rp 1,340 miliar per unit (on the road kota Jakarta). "Kehadiran Lexus RX 200t F Sport diharapkan dapat memberikan kesempatan kepada penggemar otomotif untuk memiliki Lexus SUV andalan," ucap Adrian di Jakarta, Minggu (22/1).
Adrian mengatakan, selama Januari-Oktober 2016, Lexus RX tercatat menjadi market leader di kelas luxury medium SUV dengan market share sebesar 41 persen. Peluncuran Lexus RX 200t F Sport dijadikan sebagai upaya menggairahkan pasar serta membangun pasar medium SUV dengan menawarkan sesuatu yang baru dan berbeda kepada penggemar mobil premium Lexus.
"Kehadiran Lexus RX 200t F Sport juga sebagai estafet untuk melanjutkan kesuksesan Lexus dalam meraih pasar SUV premium ukuran menengah pada tahun 2016 lalu dengan membangun sinergi dengan Lexus RX 200t Luxury," katanya.
Adian menjelaskan, Lexus RX 200t F sport memiliki keunggulan dibandingkan pesaing di kelasnya, antara lain dengan adanya fitur tri-LED headlamp terbaru, F Sport Wheel, Panoramic Moon Roof, F Sport Spindle Grille bermotif honey comb dan lainnya.
"Mengenai masalah service, konsumen tidak perlu ragu karena Lexus memiliki Lexus Service Point di seluruh provinsi di Indonesia melalui bengkel yang diotorisasi oleh Lexus Indonesia."
Diakui oleh Adrian bahwa tren pasar SUV semakin diminati dari waktu ke waktu. Pada sisi lain, masyarakat sendiri membutuhkan utility vehicle namun tetap mewah, nyaman dan juga stylish.
Baca juga:
Mobil mewah Lexus pun panen penjualan di GIIAS 2016
Ini perbedaan brand Lexus dengan Toyota
Lexus Indonesia primadona pasar SUV mewah
Begini gambaran konsep Mobil Lexus di masa depan
Deretan mobil konsep yang 'mejeng' di GIIAS 2016