Polemik Freeport berimbas pada penurunan penumpang Garuda Indonesia
Polemik Freeport berimbas pada penurunan penumpang Garuda Indonesia. Agung mengatakan selama ini tiket karyawan yang menggunakan penerbangan Garuda Indonesia dipesan oleh Freeport. Agung memastikan jika situasi krisis di PT Freeport terus berlanjut maka hal itu akan berdampak cukup besar terhadap tingkat keterisian.
Situasi krisis yang terjadi di PT Freeport Indonesia kini mulai berdampak pada penurunan jumlah penumpang maskapai Garuda Indonesia yang terbang dari dan menuju Timika. Penurunan jumlah penumpang mulai dirasakan semenjak awal Februari ini saat PT Freeport tidak lagi mengekspor konsentrat serta menghentikan produksinya.
"Sekarang memang lagi musim 'low session'. Namun penurunan jumlah penumpang ini juga tidak lepas dari permasalahan yang terjadi di PT Freeport. Selama ini tiket karyawan yang menggunakan penerbangan Garuda Indonesia dipesan oleh perusahaan tempat mereka bekerja," jelas General Manajer PT Garuda Indonesia Kantor Cabang Timika Agung Anugerah di Timika, Kamis (23/2).
Dia tidak menyebut secara rinci berapa persen penurunan jumlah penumpang maskapai Garuda Indonesia dari Timika ke berbagai rute itu maupun sebaliknya. Namun, Agung memastikan jika situasi krisis di PT Freeport terus berlanjut maka hal itu akan berdampak cukup besar terhadap tingkat keterisian kursi pesawat Garuda Indonesia dari Timika ke berbagai rute maupun sebaliknya.
"Kami tetap memberikan pelayanan seperti biasa. Sampai sekarang belum ada perubahan jadwal penerbangan pesawat Garuda tujuan Timika maupun ke luar Timika," jelas Agung.
Maskapai penerbangan Garuda Indonesia kini mengoperasikan pesawat Boeing 737 seri 800 untuk melayani rute penerbangan dari Jakarta-Denpasar-Timika-Jayapura (PP) setiap hari dan rute Jakarta-Makassar-Timika-Jayapura (PP) setiap hari.
Maskapai penerbangan milik pemerintah itu juga melayani rute penerbangan Timika-Sorong-Manado (PP) tiga kali sepekan dan rute Biak-Nabire-Timika (PP) tiga kali sepekan.
Baca juga:
Infografis: Mengintip kekuatan pemerintah vs Freeport di arbitrase
Jokowi: Kalau Freeport sulit diajak musyawarah, saya akan bersikap
Ini beda KK dan IUPK yang bikin panas hubungan Indonesia-Freeport
Menkeu Sri: Berhenti beroperasi, saham Freeport jatuh
Menkeu soal kisruh Freeport: Tidak ada lagi negosiasi yang tertutup
Kadin ungkap kisruh Freeport mirip dengan kasus Saudi Aramco
Sindiran pedas Jonan ke Freeport, dari rewel sampai ibaratkan sapi
-
Dimana pesawat Garuda Indonesia 'Woyla' dibajak? Kala itu, maskapai Garuda Indonesia seri DC-9 'Woyla' melakukan penerbangan domestik dari Jakarta menuju Medan. Para pelaku pembajakan pesawat ini diduga kuat berasal dari kelompok komando Jihad yang berjumlah 5 orang.
-
Bagaimana Muhammad John Garuda Putra bisa naik pesawat Garuda Indonesia gratis? Alasannya, dia lahir di dalam pesawat Garuda Indonesia dalam sebuah penerbangan.
-
Apa yang dititipkan oleh Menhub kepada petugas di Terminal Purabaya? "Saya hanya menyampaikan satu hal, saya menitipkan kepada rekan-rekan yang bertugas untuk melakukan ramp check (inspeksi keselamatan) kepada bus-bus yang akan berangkat. Jika penumpangnya sehat, busnya sehat dan taat pada peraturan, Insya Allah ini akan berjalan dengan baik,"
-
Kapan Garuda Indonesia dijadwalkan untuk mengangkut jemaah haji kloter 15 Makassar? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam.
-
Bagaimana Garuda Indonesia mengatasi masalah keterlambatan penerbangan jemaah haji? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam. Komisi sudah memanggil pihak Garuda Indonesia, Direktur Jenderal Perhubungan Udara dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP). Apalagi, sejak insiden kerusakan mesin pesawat Garuda yang ditumpangi Kloter 5 Embarkasi Makassar."Kami minta agar diberikan perhatian khusus, karena haji ini adalah misi yang sangat vital dan penting. Sehingga seluruh transportasi, baik udara maupun darat harus dipastikan keamanannya. Itu sudah kami sampaikan," tuturnya.
-
Kenapa Garuda Indonesia sering telat dalam mengangkut jemaah haji? Komisi sudah memanggil pihak Garuda Indonesia, Direktur Jenderal Perhubungan Udara dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP). Apalagi, sejak insiden kerusakan mesin pesawat Garuda yang ditumpangi Kloter 5 Embarkasi Makassar."Kami minta agar diberikan perhatian khusus, karena haji ini adalah misi yang sangat vital dan penting. Sehingga seluruh transportasi, baik udara maupun darat harus dipastikan keamanannya. Itu sudah kami sampaikan," tuturnya.