PT MRT minta izin Jokowi perpanjang rute MRT sampai Ancol
DED tahap kedua direncanakan dilakukan tahun ini.
Megaproyek Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta rencananya akan terbentang dari Lebak Bulus hingga Kampung Bandan. Namun, untuk tahap awal hanya dikerjakan dari Lebak Bulus hingga Bunderan HI.
Untuk pembangunan jalur atau trase Bunderan HI hingga Kampung Bandan, pihak PT. Kereta Api Indonesia (KAI) sudah menyetujui. Tetapi bentuk kerja sama antara perusahaan BUMN dan BUMD, dalam hal ini PT MRT Jakarta, belum dibahas secara detail.
-
Kapan MRT mulai dibangun? Tahukah Anda jika MRT sebenarnya sudah dirintis sejak era Orde Baru, yakni tahun 1985.
-
Di mana MRT Jakarta berada? Terdapat enam kilometer jalur Mass Rapid Transit (MRT) di bawah tanah Jakarta.
-
Bagaimana MRT Jakarta dibangun? Koridor 1 MRT mulai beroperasi sejak 2019. Jalurnya sepanjang 16 kilometer. 10 kilometer jalur layang dan 6 kilometer di bawah tanah.
-
Bagaimana Hannah Al Rashid memanfaatkan waktu perjalanan dengan MRT? "Nggak ada risikonya, biasa saja. Aman banget kok MRT itu, bisa dapat kesempatan baca buku selama di perjalanan. Selama ini saya ngerasain orang banyak yang kenal, tapi karena saya baca buku dan dengarin musik. Alhamdulillah orang masih menghargai, tidak ganggu. Kalau ada yang minta foto, saya layani yang penting sopan. Lagipula saya bukan Michael Jackson kok," katanya kepada KapanLagi.com
-
Apa yang terjadi pada MR? MR (14) pelajar MTs di Pacitan, Jawa Timur tewas usai menenggak kopi buatan ayahnya yang sudah dicampur racun sianida.
-
Bagaimana MRT Jakarta mengelola kerumunan saat misa berlangsung? MRT Jakarta juga menyiapkan manajemen kerumunan (crowd management) melalui penambahan petugas dan peralatan pendukung seperti pengeras suara dan rambu penunjuk arah di area stasiun.
"Jadi pihak KAI sudah oke. Kerja sama kita belum buat detailnya seperti apa. Tapi secara prinsip sudah setuju untuk dipakai. Sama-sama BUMN dan BUMD. Semua untuk kemajuan transportasi di Jakarta," kata Dirut PT. MRT Jakarta, Dono Boestami di Jakarta, Kamis (2/1).
Secara prinsip PT KAI sudah menyetujui stasiun kampung bandan digunakan untuk jalur MRT. Namun, untuk MRT berhenti sampai kampung bandan atau diteruskan hingga Ancol belum disepakati.
"Secara prinsip KAI sudah setujui. Apakah sampai kampung atau trasenya mau diterusin sampai ancol atau sampai wilayah reklamasi kita belum tahu," jelasnya.
Pihaknya akan mengajukan perizinan pada Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo untuk memperpanjang trase MRT hingga ke Ancol atau wilayah reklamasi.
"Kita ajukan lagi ke pak gubernur untuk izin trasenya. Tapi izin awal itu sampai kampung bandan,"ucapnya.
Untuk tahap kedua, Dono berencana melakukan DED pada awal tahun ini. Proses DED membutuhkan waktu satu tahun.
"Itu mulai konstruksinya kami harapkan bisa di Tahun 2015. Itu relatif lama selesai dua tahun. Mungkin 2020 selesai,"katanya.
Jalur MRT dari Bunderan HI-Kampung Bandan rencananya berada di bawah tanah atau seperti sub way. Nantinya akan ada delapan stasiun dan satu depo di bawah tanah.
"Itu ada delapan stasiun semuanya di bawah tanah. Nanti ada satu depo di kampung bandan juga di bawah tanah," tegasnya.
Dia mengaku desain MRT seluruhnya kedap air sebagai antisipasi adanya banjir. Untuk jalur bawah tanah selesai dibangun awal tahun 2018.
"Konstruksi selesai tahun 2017 akhir. Semester satu tahun 2018, MRT telah beroperasi secara komersial. Nanti yang lama masa pengeboran," jelasnya.
Baca juga:
Bos MRT tegaskan pelemahan Rupiah tak bikin bengkak utang proyek
Proyek MRT, Halte Transj di Sudirman-Thamrin akan dirombak
Mulai 7 Januari, bus AKAP tak beroperasi di Terminal Lebak Bulus
6 Januari, Terminal Lebak Bulus tak beroperasi lagi
Atasi kemacetan, Wali Kota Risma gagas MRT membelah Surabaya