Sambut Ramadan, PLN Beri Diskon Tambah Daya Listrik Mulai dari Rp150.000
Untuk Ramadan Peduli, keringanan tambah daya diberikan jika pelanggan membeli e-voucher Renewable Energy Certificate (REC) seharga Rp115 ribu.
PT Perusahaan Listrik Negara atau PLN (Persero) merilis program Ramadan Peduli dan Ramadan Berkah. Kedua program ini merupakan keringanan biaya penyambungan tambah daya untuk pelanggan.
"Produk yang kita keluarkan saat ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk melakukan penambahan daya di bulan Ramadan, sehingga pelanggan dapat menikmati listrik tanpa turun naik," ungkap Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN, Bob Saril, dalam konferensi pers pada Selasa (6/4).
-
Apa yang dilakukan Pertamina di bulan Ramadan ini? Pertamina bersama Kementerian BUMN kembali menyelenggarakan kegiatan Safari Ramadan BUMN 2024, di Yayasan Pondok Pesantren Al Wathoniyah 43, Kelurahan Rorotan, Jakarta Utara, pada Kamis, 21 Maret 2024.
-
Apa yang sedang tren di bulan Ramadhan? Pantun adalah bentuk puisi lama yang sangat populer. Dalam rangka datangnya bulan suci Ramadhan, pantun adalah salah cara untuk menyambut bulan puasa tersebut.
-
Bagaimana Pertamina memastikan kelancaran pasokan energi selama Ramadan dan Idulfitri? Satgas RAFI 2024 bertugas mulai Minggu, 25 Maret hingga 21 April 2024. Kick off Satgas RAFI 2024 dilakukan secara daring oleh Direktur Logistik & Infrastruktur Pertamina Alfian Nasution, bersama jajaran Direksi Subholding Pertamina, Senin 25 Maret 2024. Dalam arahannya, Alfian mengimbau seluruh jajaran di Pertamina agar memastikan kesiapan pelaksanaan dari mulai kehandalan personel hingga sarana dan fasilitas Pertamina.
-
Apa yang ditawarkan Telkom untuk UKM selama Ramadan dan Idul Fitri? Indibiz, ekosistem solusi digital usaha milik Telkom Indonesia terus berkomitmen memajukan UKM di Indonesia. Komitmen tersebut diwujudkan dengan dukungan konektivitas andal yang menjadi backbone proses digitalisasi bisnis serta ragam solusi platform atau aplikasi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
-
Apa masalah pencernaan yang rentan terjadi saat puasa Ramadan? Masalah pencernaan seperti diare atau sembelit rentan terjadi pada saat bulan Ramadan.
-
Apa yang dimaksud dengan bulan Ramadan? Ramadan adalah bulan suci dalam kalender Islam yang paling ditungg-tunggu oleh umat muslim seluruh dunia. Ramadan adalah waktu refleksi, pertumbuhan spiritual, dan kedisiplinan diri.
Untuk Ramadan Peduli, keringanan tambah daya diberikan jika pelanggan membeli e-voucher Renewable Energy Certificate (REC) seharga Rp115 ribu.
Kemudian, pelanggan bisa melakukan redeem tambah daya dengan hanya membayar Rp202.100 melalui aplikasi PLN Mobile. Sehingga total biaya yang dikeluarkan adalah Rp317.600.
Menurut Bob, untuk tambah daya harga normal dari 900 VA menjadi 2.200VA bisa mencapai Rp1,1 juta. Sementara dengan REC total biaya Rp317.600 sudah dapat melakukan tambah daya.
"Saat pelanggan membeli sertifikat REC, pelanggan sudah terlibat aktif dalam membantu lingkungan dan sesama. Sebagian dari pembelian REC ini untuk membantu penyambungan baru bagi masyarakat tidak mampu, untuk diberikan listrik secara gratis," jelas Bob.
Sementara untuk Ramadan Berkah, diskon tambah daya ini berlaku untuk semua rumah ibadah. Penambahan daya mulai dari 2.200 hingga 11.000VA hanya Rp150.000. Kedua program ini sudah bisa dimanfaatkan oleh para pelanggan.
Reporter: Andina Librianty
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
82 Persen Gardu Listrik Terdampak Bencana di NTT Kembali Beroperasi
PLN Berhasil Pulihkan 82 Persen Gardu Terdampak Banjir dan Longsor NTT
Progres Pembangunan PLTA Jatigede Capai 85 Persen
Siaga Kelistrikan Pekan Suci Paskah, PLN Suplai Pasokan Ganda
Tekan Impor Gas Elpiji, PLN Gaungkan Penggunaan Kompor Listrik