Sempat tak diizinkan Jonan, bandara khusus Morowali siap dibangun
Direktur Eksekutif Pengembangan PT IMIP, Dedy Mulyadi mengatakan, bandara khusus ini dibangun terintegrasi dengan kawasan industri Morowali. Targetnya dua tahun bandara tersebut sudah selesai atau tepatnya di tahun 2019.
Bandara khusus di Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah segera dibangun di 2017 ini. Bandara ini menjadi infrastruktur pendukung kawasan industri Morowali berbasis smelter yang dikelola oleh PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP).
Direktur Eksekutif Pengembangan PT IMIP, Dedy Mulyadi mengatakan, bandara khusus ini dibangun terintegrasi dengan kawasan industri Morowali. Targetnya dua tahun bandara tersebut sudah selesai atau tepatnya di tahun 2019.
-
Kapan bandara Lolak diresmikan? Bandar udara (bandara) di Provinsi Sulawesi Utara kian bertambah, kini baru saja beroperasi bandara Lolak di Bolaang Mongondow, Minggu (18/2).
-
Di mana bandara Lolak berada? Bandar udara (bandara) di Provinsi Sulawesi Utara kian bertambah, kini baru saja beroperasi bandara Lolak di Bolaang Mongondow, Minggu (18/2).
-
Bagaimana bandara Lolak diresmikan? Peresmian ini ditandai dengan pendaratan perdana pesawat tipe DHC-6 Twin Otter maskapai SAM Air sekitar pukul 15.52 WITA.
-
Di mana Bandara Banyuwangi berlokasi? Bandara Banyuwangi menjadi bandara pertama di Indonesia yang berkonsep ramah lingkungan.
-
Siapa yang kuliah di Bandung? Baik Kika maupun Jema tengah menjalani studi di Bandung, Jawa Barat.
-
Di mana Bandara Panua Pohuwato terletak? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
"Waktu itu menterinya Pak Jonan, bangun bandara tidak boleh. Jadi kita sekarang mau buat bandara khusus setelah dapat izin dari menteri yang baru ini. Kita sudah ada jalan di sana," ujar Dedy Mulyadi di Makassar.
Dalam kawasan industri Morowali, saat ini telah tersedia 10 infrastruktur seperti pelabuhan, tiga tower perumahan yang pembangunannya dibantu oleh Kementerian PU-Pera. PT IMIP sendiri membangun delapan tower. Dari apartemen atau perumahan itu butuh 5.000 orang tinggal di sana. Saat ini tenaga kerja lokal sudah ada 12 ribuan orang sementara Tenaga Kerja Asing (TKA) ada 2 ribuan orang.
Fasilitas lain yang adalah pembangunan Politeknik dan Pusat inovasi yang didukung Kementerian Perindustrian serta Rusunawa dibantu Kementerian PU-Pera. Politeknik industri logam Morowali ini mulai menerima mahasiswa di tahun 2017 berupa program Diploma 3 dengan tiga program studi yakni teknologi perawatan mesin, teknologi listrik dan instalasi serta teknologi kimia mineral.
"Untuk tahap pertama akan menerima sebanyak 192 mahasiswa dengan status Beasiswa Ikatan Kerja. Mahasiswa ini disiapkan penginapan. Pembelajarannya terdiri dari 40 persen terori dan 60 persen praktik baik di industri maupun di laboratorium/work shop dan satu tahun harus praktik di industri," kata Dedy Mulyadi.
Soal kendala yang dihadapi di sana saat ini, tambah Dedy, adalah soal ketersediaan air bersih. Struktur geografi di Morowali berbukit lalu ada laut sehingga sulit air bersih ditambah lagi di sana banyak kelapa sawit yang banyak menyerap air.
"Kita berharap Kementerian PU bisa bantu buatkan embung untuk penampungan air. Fungsi embung itu adalah menampung air untuk cadangan produksi, irigasi, pariwisata dan juga olahraga. Sulawesi Tenggara itu dapat emas PON dari dayung, kenapa kita tidak. Kita bisa datangkan pelatih dayung di sana," kata Dedy Mulyadi.
Baca juga:
Selain Jakarta, masyarakat kini bisa pergi haji dari 3 kota ini
Bandara Ngurah Rai raih penghargaan terbaik ke-3 di dunia
Saat BIJB hadir, warga Jabar mau umroh dan haji tak perlu ke Jakarta
Ada BIJB, bagaimana nasib Bandara Husein Sastranegara?
Menhub Budi prediksi penyelesaian BIJB molor hingga Juni 2018