Tak mau takaran dicurangi, Pertamina bongkar cara kerja mesin SPBU
Kasus kecurangan di SPBU disebabkan karena bagian flowmeter kerap di ubah-ubah oleh oknum SPBU.
PT Pertamina membeberkan cara kerja mesin dispenser pengisian Bahan Bahar Minyak (BBM) di SPBU. Satu mesin dispenser pengisi dibongkar dan perlihatkan sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat tentang cara kerja mesin dispenser BBM yang benar.
Hal ini juga sekaligus untuk menjawab keraguan masyarakat terkait kejadian beberapa waktu lalu di SPBU Rempo dengan kode 34-12305 yang melakukan kecurangan dengan mengurangi takaran bensin.
-
Bagaimana Pertamina dan Kemendag melakukan penyegelan SPBU? Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan didampingi Direktur Pemasaran Regional Pertamina Patra Niaga Mars Ega Legowo melakukan penyegelan dispenser SPBU 34.41345 Jalan Tol Jakarta – Cikampek (Japek) Rest Area KM 42, Wanasari, Telukjambe Barat, Karawang, Jawa Barat.
-
Mengapa Pertamina melakukan peninjauan ke kilang dan SPBU? Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan Pertamina mulai dari unit produksi hingga distribusinya siap untuk merespon kebutuhan mudik Nataru.
-
Apa yang dilakukan Pertamina bagi SDM Tanzania Petroleum? Pertamina melalui PT Pertamina Internasional Eksplorasi dan Produksi (PIEP) menggelar Pre Capacity Building dan Capacity Building bagi pekerja TPDC bersama Pertamina Hulu Rokan (PHR) dan Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI).
-
Kapan Pertamina memulai program SEB? Sekolah Energi Berdikari (SEB) yang diinisiasi Pertamina sejak Juni 2023 telah berhasil memberikan edukasi kepada 4.685 siswa untuk mengenal energi bersih.
-
Kenapa Pertamina memprioritaskan program SEB? Ini langkah Pertamina dalam mengimplementasikan ESG (Environmental, Social, and Governance) dan Sustainable Development Goals (SDGs), sekaligus menanamkan kepedulian lingkungan pada generasi muda agar turut aktif berperan untuk mengurangi emisi karbon,” ujar Fadjar.
-
Kenapa Pertamina menerapkan PADMA di DPPU? Dengan adanya digitalisasi, harapannya ada integrasi data dalam setiap proses refuelling sehingga pelayanan kepada konsumen dapat dilaksanakan lebih tepat waktu, lebih akurat, efektif dan efisien, serta turut mendukung upaya stakeholder dalam menerapkan program Smart and Digital Airport di Indonesia” jelasnya.
"Secara garis besar, bagian dispenser ini ada dua. Pertama adalah dispenser itu sendiri, (kotak) yang berada di stasiun pengisian. Dan tangki timbun. Enggak kelihatan, karena di bawah tanah," tutur Supervisor SPBU 34-12301, Wiratno saat menjelaskan cara kerja mesin dispenser di SPBU Veteran, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Kamis (9/6).
Dalam kegiatan sosialisasi tersebut, pihak SPBU menampilkan sebuah mesin dispenser BBM buatan Amerika yang telah dibuka bagian bodi penutupnya untuk memperlihatkan mesin-mesin di dalam dispenser. Pada bagian pertama, pihak SPBU menunjukkan sebuah mesin penghisap cairan BBM dari tangki pendam yang terhubung dengan pipa spiral.
Pihak SPBU kemudian menjelaskan cara kerja mesin dispenser tersebut dengan mengangkat nozzle atau ujung selangnya. Bunyi putaran yang berasal dari dinamo pompa akan menandakan jika mesin sudah bekerja.
Setelah itu, secara otomatis cairan BBM akan naik ke alat penakar yang disebut selenoid valve untuk menerima pembelian.
"Perintah pembelian ada dua. Biasanya kalau kita membeli kita menyebutkan nominal harga atau takaran liter. Itu yang di-input ke dalam perintah pembelian," kata dia.
Dari selenoid valeve, cairan BBM akan mengalir melalui flowmeter alias alat pengukur aliran dan turun terus ke selang BBM. Saat tuas pada nozzle ditarik, maka cairan bensin tadi akan keluar dan mengalir.
Saat nozzle melakukan pengisian, tongkat totalisator yang ada di atas flowmeter juga akan bergerak bersama dengan nominal yang ditentukan. Setelah pengisian sesuai dengan nominal yang ditentukan, maka flowmeter akan berhenti bekerja secara otomatis.
Senior Sales Representatif Pertamina Wilayah Jakarta Selatan, Awan Raharjo menyebut, kasus kecurangan yang selama ini terjadi di SPBU disebabkan karena bagian flowmeter kerap di ubah-ubah oleh oknum SPBU.
"Yang terjadi di meteran muncul angka yang sesuai dengan perintah pembelian yang di-input, tapi takaran yang diterima tidak sesuai. Kalau ada masyarakat yang menemukan kecurangan di lapangan agar segera melaporkan," tandasnya.
Baca juga:
Pertama kali, Pertamina sewa Susi Air salurkan Solar ke perbatasan
Pertamina tak segan putus usaha SPBU curangi takaran
Penggunaan infrastruktur bersama bisa tekan harga gas
Protes regulasi, ratusan warga keroyok bos Pertamina di Padang
Cara konsumen tekan kecurangan SPBU: Awasi takaran dan minta struk
Pertamina akui kecolongan, kecurangan SPBU Rempoa gunakan modus baru
SPBU Rempoa kurangi takaran, Pertamina isyaratkan kecolongan