Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Aris Indarto

Profil Aris Indarto | Merdeka.com

Aris Indarto adalah pemain sepak bola Indonesia yang berasal dari Sragen, Jawa Tengah. Pemain sepak bola dengan tinggi 171 cm dan berat 68 kg ini mulai aktif dalam dunia sepak bola dengan menjadi anggota tim lokal di daerah asalnya, IM Sragen. Sejak itulah ketertarikannya pada dunia sepak bola muncul. Ia kemudian masuk ke dalam tim Diklat Salatiga di tahun 1994, dan Diklat Ragunan di tahun 1995. Di situ lah mulai banyak orang dapat melihat potensi yang dimiliki pria yang di luar lapangan dikenal kalem ini.

Langkah profesionalnya dalam berkarir di bidang olahraga mulai saat ia bergabung dengan Persikabo Bogor di tahun 1999. Namanya semakin mencuat seiring dengan prestasinya sebagai seorang bek yang kokoh dan ditakuti oleh penyerang lawan. Aris merupakan kapten Persija saat meraih gelar juara pada tahun 2001

Karir Aris mencapai puncaknya saat dia bergabung dengan tim Ibukota, Persija Jakarta. Pemain yang terkenal lewat nomor punggung 4 ini berhasil membawa timnya memperoleh berbagai gelar baik liga maupun kejuaraan lainnya.

Sempat kecewa karena tidak masuk pada daftar pemain yang mendapat jatah perpanjangan kontrak di Persija, pada tahun 2005, Aris hengkang ke klub asal Kediri, Persik. Lemahnya lini pertahanan Persik di ajang Piala Emas Bang Yos pada tahun 2005 membuat libero handal itu masuk dalam daftar incaran pemain tim Macan Putih tersebut. Bermain selama tiga musim di Persik, pada akhir kontraknya di tahun 2008 Aris kembali pulang ke tim lamanya Persija Jakarta, tim yang dibelanya hingga 2012 ini.

Selain terkenal di liga dalam negeri, Aris juga telah menunjukkan sepak terjangnya di kancah internasional dengan membela Indonesia di Pelatnas Pra-Piala Asia 2003 dan Piala Tiger 2004. Sebelumnya, Aris telah termasuk dalam timnas U-16 (1995) untuk Piala Asia 1995 dan timnas U-23 Indonesia.

Riset dan Analisis: Mamor Adi Pradhana

Profil

  • Nama Lengkap

    Aris Indarto

  • Alias

    No Alias

  • Agama

    Islam

  • Tempat Lahir

    Sragen, Jawa Tengah

  • Tanggal Lahir

    1978-02-23

  • Zodiak

    Pisces

  • Warga Negara

    Indonesia

  • Biografi

    Aris Indarto adalah pemain sepak bola Indonesia yang berasal dari Sragen, Jawa Tengah. Pemain sepak bola dengan tinggi 171 cm dan berat 68 kg ini mulai aktif dalam dunia sepak bola dengan menjadi anggota tim lokal di daerah asalnya, IM Sragen. Sejak itulah ketertarikannya pada dunia sepak bola muncul. Ia kemudian masuk ke dalam tim Diklat Salatiga di tahun 1994, dan Diklat Ragunan di tahun 1995. Di situ lah mulai banyak orang dapat melihat potensi yang dimiliki pria yang di luar lapangan dikenal kalem ini.

    Langkah profesionalnya dalam berkarir di bidang olahraga mulai saat ia bergabung dengan Persikabo Bogor di tahun 1999. Namanya semakin mencuat seiring dengan prestasinya sebagai seorang bek yang kokoh dan ditakuti oleh penyerang lawan. Aris merupakan kapten Persija saat meraih gelar juara pada tahun 2001

    Karir Aris mencapai puncaknya saat dia bergabung dengan tim Ibukota, Persija Jakarta. Pemain yang terkenal lewat nomor punggung 4 ini berhasil membawa timnya memperoleh berbagai gelar baik liga maupun kejuaraan lainnya.

    Sempat kecewa karena tidak masuk pada daftar pemain yang mendapat jatah perpanjangan kontrak di Persija, pada tahun 2005, Aris hengkang ke klub asal Kediri, Persik. Lemahnya lini pertahanan Persik di ajang Piala Emas Bang Yos pada tahun 2005 membuat libero handal itu masuk dalam daftar incaran pemain tim Macan Putih tersebut. Bermain selama tiga musim di Persik, pada akhir kontraknya di tahun 2008 Aris kembali pulang ke tim lamanya Persija Jakarta, tim yang dibelanya hingga 2012 ini.

    Selain terkenal di liga dalam negeri, Aris juga telah menunjukkan sepak terjangnya di kancah internasional dengan membela Indonesia di Pelatnas Pra-Piala Asia 2003 dan Piala Tiger 2004. Sebelumnya, Aris telah termasuk dalam timnas U-16 (1995) untuk Piala Asia 1995 dan timnas U-23 Indonesia.

    Riset dan Analisis: Mamor Adi Pradhana

  • Pendidikan

  • Karir

    • Pemain sepak bola

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya