8 Potret Moana, Anak Ria Ricis yang Alami Speech Delay: Upaya Terapi, Dokter Anak, dan Ruqyah
Anak Ria Ricis alami speech delay, Ria usahakan terapi, ke berbagai dokter anak hingga lakukan ruqyah. Yuk simak seperti apa kisahnya!

Moana selalu tampak ceria dan gembira, namun Ria Ricis menyadari bahwa anaknya mengalami speech delay saat usianya sudah lebih dari 1 tahun.

8 Potret Moana, Anak Ria Ricis yang Alami Speech Delay: Upaya Terapi, Dokter Anak, dan Ruqyah

Di usia tersebut, Ria Ricis mengungkapkan bahwa seharusnya Moana, yang berada dalam usia normalnya, sudah bisa menyebutkan beberapa kata.

"Akhirnya dari situ, kita mulai panggil guru, terapi apa, dokter apa segala macem. Aku sampai ke empat DSA (Dokter Spesialis Anak)," ujar Ria Ricis dalam podcast Melaney Ricardo.

"Jadi aku pengen tahu, yang pertama jawabannya apa, yang kedua jawabannya apa, ketiga jawabannya apa. Dari keempat itu, dua atau kebanyakan dari itu bilangnya speech delay," lanjut Ria Ricis.

Ria Ricis mengungkapkan bahwa ia sempat melakukan ruqyah untuk Moana, memberikan doa-doa dari berbagai sumber agar putrinya lebih cepat berbicara.

Tak hanya itu, sebagai ibu yang kini sudah menjanda, Ria Ricis merasa perlu untuk melakukan usaha tambahan dengan mengajak Moana ke psikolog.

Mantan istri Teuku Ryan ini tak kuasa menahan air mata saat mengetahui bahwa anaknya mengalami speech delay, tetapi ia sadar bahwa menangis karena panik tidak akan menyelesaikan masalah.
