Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

9 Film horor yang paling ditunggu-tunggu tahun ini!

9 Film horor yang paling ditunggu-tunggu tahun ini! Oculus. ©2014 Merdeka.com/lenoirauteur.com

Merdeka.com - Film horor memiliki daya tarik tersendiri bagi pemirsanya. Entah itu kehadiran hantunya yang tiba-tiba, ataupun suara latar musiknya yang begitu mencekam, film horor selalu bisa membuat bulu kuduk merinding. Bagi yang menyukai sensasi merinding ini, akhirnya jadi ketagihan menonton film horor. Di tahun 2014 ini, ada 9 film horor yang paling ditunggu-tunggu para movie goers. Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah ulasannya.

The Quiet Ones

"The Quiet Ones" adalah film horor arahan sutradara John Pogue yang rilis pada tanggal 10 April 2014 kemarin. Beberapa bintang muda akan menyertai sang bintang utama, Jared Harris, yakni Sam Claflin, Rory Fleck-Byrne, dan Erin Richards. Berkisah tentang sebuah penelitian seorang profesor di Oxford University untuk membuktikan bahwa tidak ada hal supernatural di dunia ini, tragedi demi tragedi terjadi pada sang profesor dan mahasiswanya. Apakah mereka akan berhasil membuktikan bahwa alam gaib itu sesungguhnya tidak ada? Segera tonton filmnya!

Orang lain juga bertanya?

Hellions

Poster yang beredar di internet dari film ini sudah membuat penonton penasaran. Seorang wanita yang berkubang dalam bak mandi berdarah, apa maksudnya? "Hellions" adalah film horor yang akan membuat Anda bergidik ngeri, karena akan banyak adegan penuh darah yang harus Anda simak baik-baik. Berkisah tentang seorang remaja yang sedang hamil dan menghadapi teror Halloween, film ini disutradarai oleh Bruce McDonald. Tanggal rilis resmi untuk film ini belum diedarkan, namun film yang sudah memasuki proses post-production sejak bulan Desember 2013 ini dipastikan akan hadir di tahun 2014 ini.

Horns

Anda kangen dengan akting Daniel Radcliffe? Dalam film "Horns" ini, Anda akan melihat sisi lain lagi dari sang pemeran Harry Potter. Jika beberapa waktu lalu Anda sudah bisa menikmati akting Daniel sebagai seorang gay dalam "Kill Your Darlings", maka kali ini Anda akan melihat Daniel menjadi jelmaan monster dengan dua tanduk keji di kepalanya. Film yang juga dibintangi oleh si cantik berbakat, Juno Temple, ini rencananya akan rilis pada bulan Oktober nanti. Heather Graham dan Kelli Garner juga akan tampil dalam film ini. Apa yang terjadi pada tokoh yang diperankan Daniel sehingga bisa memiliki horns? Kita tunggu bersama filmnya.

The Sacrament

Live as one, die as one. Itulah tagline dari film horor yang rencananya akan dirilis tanggal 1 Mei nanti di Amerika Serikat. "The Sacrament" dibintangi oleh Gene Jones, Kate Lynn Sheil, dan Joe Swanberg. Film ini bercerita tentang dua orang wartawan yang mendokumentasikan perjalanan mereka bersama seorang sahabat yang baru saja kehilangan putrinya. Dalam pencarian sang putri ini, kejadian demi kejadian misterius yang mengorbankan nyawa terjadi di sekeliling mereka. Jangan lupa untuk menontonnya di bioskop bulan Mei nanti!

Under The Skin

Scarlett Johansson hampir bisa dipastikan selalu membuat film-film yang dibintanginya sukses di tangga box office. Bagaimana dengan "Under the Skin"? Dalam film ini, Scarlett Johansson akan menjadi tokoh utama yang didapuk berkarakter antagonis. Film yang bercerita tentang seorang alien yang mencari mangsa manusia ini telah rilis tanggal 4 April lalu di Amerika Serikat. Disutradarai oleh Jonathan Glazer, film ini mendapatkan rating 85% dari situs Rotten Tomatoes. Jadi semakin penasaran ya? Akan Scarlett Johansson memanfaatkan aura seksi yang dia miliki untuk memperkuat karakternya dalam film ini?

Deliver Us From Evil

"Deliver Us From Evil" rencananya akan dirilis pada bulan Juli tahun ini di Amerika Serikat. Film ini dibintangi oleh Eric Bana, Olivia Munn dan Edgar Ramirez. Cerita film ini adalah tentang seorang polisi yang sedang menyelidiki serangkaian peristiwa kriminal yang terjadi di kotanya. Dalam melakukan investigasi, Eric harus berhadapan dengan seorang pastur yang selalu mengaitkan tragedi demi tragedi di kota tersebut dengan pengaruh jahat roh-roh keji yang sedang berkeliaran menuntut balas.

Dengan bintang sekelas Eric Bana, mustahil rasanya film ini akan mengecewakan para pemirsanya. Jadi, mari kita tunggu bersama seperti apa keseruannya.

Grand Piano

Elijah Wood bermain dalam film horor? Seperti apa jadinya? Dalam "Grand Piano", Anda bisa menyaksikan akting yang berbeda dari Elijah Wood, yang pasti belum pernah Anda tonton sebelumnya. Dalam film yang disutradarai oleh Eugenio Mira ini, Elijah akan berperan sebagai seorang pianis besar yang dihantui oleh misteri yang terdapat pada sheet music yang dia mainkan pada suatu konser. Di Spanyol, film ini sudah rilis pada bulan Oktober lalu, sedangkan di Amerika Serikat film ini diluncurkan pada bulan Maret lalu. Sebagai pelengkap keseruan film ini, sang sutradara menghadirkan John Cusack sebagai tokoh antagonis. Seperti apa seramnya?

Oculus

Cerita horor yang melibatkan cermin seringnya memang menghadirkan rasa ketakutan berbeda bagi para penontonnya. Seperti film yang satu ini, "Oculus", yang bercerita tentang sebuah cermin misterius yang dimiliki sebuah keluarga. Sepasang kakak beradik pun kemudian menyelidiki kemisteriusan cermin tersebut, yang mereka percaya telah membunuh keluarga mereka secara turun temurun. Apakah mereka berhasil memecahkan misteri tersebut?

Film yang dibintangi oleh si cantik Karen Gillan ini dirilis pada tanggal 11 April kemarin di Amerika Serikat.

Only Lovers Left Alive

Akting Tilda Swinton dan Tom Hiddleston memberi jaminan untuk film ini. "Only Lovers Left Alive" akan menyuguhkan cerita sepasang vampir yang sudah hidup selama puluhan abad, dan mengalami gangguan yang mengancam nyawa mereka pada abad 21 ini. Jika dua vampir ini adalah tokoh utamanya, lalu siapa yang menjadi tokoh antagonisnya? Penasaran, kan?

Film ini sudah rilis di Amerika Serikat pada 11 April kemarin. Si cantik berbakat Mia Wasikowska juga akan menambah deretan bintang film ini, jadi Anda jangan sampai melewatkannya.

Sudah memilih mana yang akan segera Anda tonton?

(mdk/mzh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Selain The Nun II, Ini 7 Film Horor yang Siap Menghantui di September 2023
Selain The Nun II, Ini 7 Film Horor yang Siap Menghantui di September 2023

Film horor selalu memiliki cerita yang menarik dan menegangkan, bahkan bisa bikin merinding dan tidak bisa tidur. Sudah siap menonton film horor bulan ini?

Baca Selengkapnya
10 Film Horor Terbaik di Netflix Menurut Rating Rotten Tomatoes
10 Film Horor Terbaik di Netflix Menurut Rating Rotten Tomatoes

Tak cuma cerita hantu, kini film horor dibalut unsur drama, thriller psikologis hingga fiksi ilmiah.

Baca Selengkapnya
5 Film Horor Terbaik Sepanjang Masa, Beranikah Nonton Sendiri?
5 Film Horor Terbaik Sepanjang Masa, Beranikah Nonton Sendiri?

Berikut rekomendasi film horor terbaik sepanjang masa.

Baca Selengkapnya
5 Film Horor dengan Plot Twist yang Sangat Mencengangkan, Wajib Ditonton
5 Film Horor dengan Plot Twist yang Sangat Mencengangkan, Wajib Ditonton

Seseorang yang mengaku sebagai penggemar film horor sejati seharusnya telah menonton film-film rekomendasi ini

Baca Selengkapnya
6 Komik Horror Terpopuler di Webtoon Januari 2024
6 Komik Horror Terpopuler di Webtoon Januari 2024

Komik webtoon horor memikat penggemar dengan kisah seram, teka-teki dan suasana misterius. Apa saja rekomendasinya?

Baca Selengkapnya
Daftar 10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2023, Kamu Sudah Nonton yang Mana?
Daftar 10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2023, Kamu Sudah Nonton yang Mana?

Film layar lebar apa saja yang sukses besar dari segi penjualan tiketnya?

Baca Selengkapnya
Teaser Trailer Film 'Tebusan Dosa' Sudah Tayang, Dibintangi Putri Marino Hingga Happy Salma dan Akan Segera Tayang di Bioskop
Teaser Trailer Film 'Tebusan Dosa' Sudah Tayang, Dibintangi Putri Marino Hingga Happy Salma dan Akan Segera Tayang di Bioskop

Film berjudul 'Tebusan Dosa' akan segera tayang di biiskop dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya
5 Rekomendasi Film Horor Indonesia yang Mengangkat Kepercayaan di Tanah Jawa
5 Rekomendasi Film Horor Indonesia yang Mengangkat Kepercayaan di Tanah Jawa

Beberapa Rekomendasi Film Horor Indonesia yang Mengangkat Kepercayaan di Tanah Jawa

Baca Selengkapnya
14 Film Terbaru yang Tayang di Bioskop Bulan Juli 2024, Deadpool & Wolverine Paling Dinantikan
14 Film Terbaru yang Tayang di Bioskop Bulan Juli 2024, Deadpool & Wolverine Paling Dinantikan

Film Deadpool dan Wolverine yang sangat dinantikan oleh para penggemar Marvel Cinematic Universe (MCU) akan segera tayang pada bulan Juli yang akan datang.

Baca Selengkapnya
20 Film dengan Plot Twist Paling Mencengangkan
20 Film dengan Plot Twist Paling Mencengangkan

Mulai Oldboy dari Korea Selatan sampai Fall yang mencuri perhatian di 2022.

Baca Selengkapnya
7 Film Indonesia yang Akan Tayang pada Juni 2024, Jangan Sampai Terlewatkan!
7 Film Indonesia yang Akan Tayang pada Juni 2024, Jangan Sampai Terlewatkan!

Saat memasuki bulan Juni 2024, beberapa film siap untuk ditayangkan di bioskop-bioskop di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Angkat Mitos Terkenal, Film Pasar Setan Suguhkan Kisah 4 Vlogger Horor Jelajahi Hutan & Bertemu Setan
Angkat Mitos Terkenal, Film Pasar Setan Suguhkan Kisah 4 Vlogger Horor Jelajahi Hutan & Bertemu Setan

'Pasar Setan', film ini terinspirasi dari kisah nyata yanng mengangkat mitos terkenal yang sama dengan tajuknya.

Baca Selengkapnya