Begini Potret Keseharian Isa Bajaj, dari Memberi Pakan Kambing Sampai Belanja ke Pasar
Isa Bajaj memutuskan pulang ke kampung halamannya di Magetan. Isa Bajaj membuka bisnis kuliner.
Isa Bajaj memutuskan pulang ke kampung halamannya di Magetan. Isa Bajaj membuka bisnis kuliner.
Begini Potret Keseharian Isa Bajaj, dari Memberi Pakan Kambing Sampai Belanja ke Pasar
Nama Isa Bajaj tentu sudah tidak asing lagi bagi penggemar acara-acara komedi. Nama Isa dikenal bersama grup Trio Bajaj. Di grup Bajaj ini Isa bersama dua rekannya yakni Melky dan Aden. Namun Isa Bajaj kini sudah jarang tampil dan memutuskan pulang ke kampung halamannya di Magetan, Jawa Timur.
Isa Bajaj tetap aktif membagikan aktivitasnya di media sosial dan channel youtubenya. Tak banyak yang tahu, jika Isa Bajaj gemar beternak. Di kampung halamannya Isa Bajaj beternak kambing. Tampak Isa Bajaj memberi pakan untuk kambing-kambing di kandang.
"Selamat pagi jam setengah 6, waktunya ngasih makanan kambing sebelum nganter anak sekolah," ucap Isa Bajaj di channel youtubenya Isa Bajaj.
Selain memelihara Kambing, Isa Bajaj juga memelihara Ayam dan juga Bebek.Isa Bajaj tampak begitu semringah saaat bebek-bebek peliharaannya meneteskan banyak telur. Telur Bebek ini kata Isa biasa diambil untuk keperluan di Warung Eropa miliknya.
"Dan ini hari Kamis saya mau ngambil telor bebek buat besok dibikin mie. Jadi kalau weekend di Warung Eropa ada bakmie, nah bakmie kita kalau bikin mie gitu ada pake telor, kita pake telor bebek. Telor bebeknya dari kandang sendiri," ucap Isa Bajaj.
Setelah memberi makan Kambing peliharaannya dan mengambil telur Bebek, Isa Bajaj kemudian melanjutkan aktivitasnya belanja ke pasar. Isa tak sendiri, dia ditemani sang istri tercinta belanja ke pasar.
"Lanjut belanja guys, tempe, tahu, beli bayem," kata Isa Bajaj.
Selain membeli sayuran, Isa Bajaj sempat datang ke kios daging. Dia bersama sang istri membeli tulangan.
"Lanjut guys beli tulangan," sambung Isa Bajaj.
Isa Bajaj dan sang istri juga menyempatkan waktu untuk berolahraga di Stadion Yosonegoro, Magetan. Isa Bajaj dan sang istri tampak sedang jogging di Stadion Yosonegoro tersebut.
Isa Bajaj kini menjadi seorang pengusaha di bidang kulier. Isa Bajaj membuka warung makan di Magetan dengan nama yang cukup unik yakni Warung Eropa. Lokasinya ada di Jalan Semeru, Kabupaten Magetan. Warung ini buka jam 8 pagi sampai jam 8 malam.