Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lama Menghilang, Ini Kabar Terbaru Dik Doank Makin Saleh Berhijrah

Lama Menghilang, Ini Kabar Terbaru Dik Doank Makin Saleh Berhijrah Dik Doank. ©2020 Merdeka.com/channel youtube RCTI Seputar iNews

Merdeka.com - Nama Dik Doank sudah tidak asing lagi dunia hiburan tanah air. Pemilik nama lengkap Raden Rizki Mulyawan Kertanegara Hayang Denada Kusuma telah lama dikenal sebagai presenter dan penyanyi.

Lama tak terlihat lagi di layar kaca, Dik Doank ternyata memilih jalan berdakwah. Dik Doank sendiri diketahui telah memutuskan untuk berhijrah.

Masuk Dunia Artis karena Kecelakaan

Dik Doank menceritakan tentang perjalanan hidupnya. Ayah dari tiga anak ini mengaku masuk ke dunia artis karena 'kecelakaan'.

"Sebenernya saya masuk di dunia artis itu kecelakaan atau terjebak dalam doa. Maka dalam doa saya bilang 'Ya Allah buatlah saya terkenal, karena dengan terkenal saya bisa mengajak orang dalam kebaikan dan kebajikan. Yang terjadi ketika saya terkenal saya pendusta besar karena ketika saya terkenal saya tidak memiliki waktu untuk mereka," kata Dik Doank seperti dikutip channel youtube RCTI Seputar iNews.

dik doank

2020 Merdeka.com/channel youtube RCTI Seputar iNews

Memutuskan Berhijrah

Dik Doank mulai menyadari kekhilafannya yang telah lupa setelah menjadi terkenal. Dik Doank mengaku jika dirinya kembali berdoa dan meminta untuk tidak menjadi orang terkenal. Dari situ, dia mulai semakin mendekatkan diri kepada Allah.

"Maka saya bilang kepada Allah 'gini deh sekarang buat lagi saya tidak terkenal kembali seperti pada awalnya saya'. Aku hanya ingin mendapatkan kemuliaan dari Allah tapi di hadapan hamba hambanya saya berupaya untuk merendah hati saya serendah rendahnya," katanya.

dik doank

2020 Merdeka.com/channel youtube RCTI Seputar iNews

Ingin Jadi Mukmin Sejati

Sejak saat itu, Dik Doank sudah berkomitmen jika dirinya ingin menjadi mukmin sejati. Dia ingin benar-benar meneladani Rasulullah.

"Saya ingin menjadi mukmin sejati. Siapa mukmin sejati ya Rasulullah. Aku ingin meneladani kehidupan beliau," ucapnya.

dik doank

2020 Merdeka.com/channel youtube RCTI Seputar iNews

Dirikan Kandank Jurank Doank

Dik Doank sendiri diketahui mendirikan Kandang Jurank Doank, sebuah tempat yang awalnya merupakan sekolah alam bagi anak-anak kampung sekitar. Dik Doank punya cita-cita agar anak-anak miskin bisa belajar di tempat yang sebenarnya yakni alam.

"Maka Kandank Jurank Doank ini bisa disinggahi oleh orang yang di luar agama Islam. Biar mereka melihat orang Islam cinta kepada lingkungan, sayang kepada pepohonan. Kita tanamkan kepada anak-anak itu bahwa semesta adalah masjid tanpa kubah. Jadi walaupun tidak di dalam masjid kita harus tetap berbuat baik. Jangan buang sampah sembarangan, karena itu bagian dari iman. Iman itu kepada siapa, kepada Allah. Ujung ujungnya yang belajar seni, keindahan itu jauh lebih cepat sampai ketimbang dia yang tidak mengenal keindahan. Karena Allah maha Indah," katanya.

dik doank

2020 Merdeka.com/channel youtube RCTI Seputar iNews

Berdakwah Lewat Seni

Dik Doank mengaku jika dirinya ingin berdakwah lewat ilmu yang dia miliki yakni seni.

"Saya engga punya ilmu apa-apa, saya bukan orang yang Hafiz Quran bisa baca Al Quran dengan fasih, engga bisa. Saya berdakwah ini ya dengan seni dengan apa yang saya bisa," katanya.

dik doank

2020 Merdeka.com/channel youtube RCTI Seputar iNews

(mdk/end)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bacaan Dzikir Senin sampai Minggu, Amalan Harian Perbanyak Pahala
Bacaan Dzikir Senin sampai Minggu, Amalan Harian Perbanyak Pahala

Membaca dzikir Senin sampai Minggu bisa menjadi amalan penambah pahala.

Baca Selengkapnya
Berawal dari Daki & Main Becek, Begini Awal Muhamad Dipanggil Bolot Hingga Jadi Pelawak Top
Berawal dari Daki & Main Becek, Begini Awal Muhamad Dipanggil Bolot Hingga Jadi Pelawak Top

Bolot berbagi cerita tentang awal mula nama panggungnya semakin luas dikenal publik. Ternyata bermula dari panggilan dari sang nenek.

Baca Selengkapnya
Pernah Tak Digaji hingga Dijauhi Saudara, Perempuan Asal Tuban Kini Sukses Kembangkan Toko Kelontong yang Selalu Ramai Pembeli
Pernah Tak Digaji hingga Dijauhi Saudara, Perempuan Asal Tuban Kini Sukses Kembangkan Toko Kelontong yang Selalu Ramai Pembeli

Kata-kata pepatah yang berbunyi “kehidupan seperti roda sedang berputar” menggambarkan kehidupan Yati.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Memimpin Doa yang Singkat dan Bacaannya, Perlu Diketahui
Cara Memimpin Doa yang Singkat dan Bacaannya, Perlu Diketahui

Dengan doa, diharapkan segala kegiatan yang dilakukan dalam acara tersebut dapat dilaksanakan dengan lancar dan diberkahi oleh Tuhan.

Baca Selengkapnya
40 Kata Sindiran Halus, Tetap Menohok dan Jadi Ungkapan Jenaka khusus Buat Orang yang Bikin Jengkel
40 Kata Sindiran Halus, Tetap Menohok dan Jadi Ungkapan Jenaka khusus Buat Orang yang Bikin Jengkel

Kata sindiran halus namun menohok menjadi salah satu cara mengungkapkan rasa tak suka secara tidak langsung pada seseorang yang menjengkelkan.

Baca Selengkapnya
Di-Prank oleh Sang Anak yang sedang Mabuk Parah, Ucok Baba Ngamuk Ambil Air Lalu Disiram 'Astaghfirullah Anak Gua Jadi Mabuk Gini'
Di-Prank oleh Sang Anak yang sedang Mabuk Parah, Ucok Baba Ngamuk Ambil Air Lalu Disiram 'Astaghfirullah Anak Gua Jadi Mabuk Gini'

Adam dibuat terkejut melihat reaksi tak terduga dari sang papa. Berikut cerita selengkapnya.

Baca Selengkapnya
Dibacok Ibu Kandung sampai Tewas, Anak 8 Tahun Ucapkan Kalimat Terakhir: Perut Aku Sakit
Dibacok Ibu Kandung sampai Tewas, Anak 8 Tahun Ucapkan Kalimat Terakhir: Perut Aku Sakit

Istrinya tengah menjalani rawat jalan sejak mengidap ODGJ enam bulan lalu.

Baca Selengkapnya
Tak Disangka, Suku Dayak Losarang Ini Miliki Sawah Hektaran Setiap Panen 7 Ton
Tak Disangka, Suku Dayak Losarang Ini Miliki Sawah Hektaran Setiap Panen 7 Ton

Anggota Suku Dayak Losarang Indramayu berbagi cerita soal sumber penghidupannya selama ini.

Baca Selengkapnya
Doa Pembukaan Rapat Kerja, Ini Bacaan yang Bisa Dihafalkan
Doa Pembukaan Rapat Kerja, Ini Bacaan yang Bisa Dihafalkan

Awali berbagai kegiatan dan acara Anda dengan membaca doa agar keberlangsungannya berkah dan tanpa hambatan.

Baca Selengkapnya