Lama Tak Terdengar Kabarnya, ini Potret Terbaru Geofanny Mantan Penyanyi Cilik yang Bikin Pangling
Kini, Geofanny sudah tumbuh dewasa. Penampilannya tentu sudah jauh berbeda dari saat dia masih menjadi penyanyi cilik.
Kini, Geofanny sudah tumbuh dewasa. Penampilannya tentu sudah jauh berbeda dari saat dia masih menjadi penyanyi cilik.
Lama Tak Terdengar Kabarnya, ini Kabar Terbaru Geofanny Penyanyi Cilik yang Bikin Pangling
Bagi generasi 90-an mungkin sudah tidak asing lagi dengan sosok Geofanny. Dia adalah mantan penyanyi cilik yang dikenal pada masanya. Geofanny dikenal lewat lagu-lagunya seperti 'Menabung', 'Apanya Dong', hingga 'Marilah Kemari'. Geofanny merengkuh kesuksesan dan popularitas sejak dini. Kini, Geofanny sudah tumbuh dewasa. Penampilannya tentu sudah jauh berbeda dari saat dia masih menjadi penyanyi cilik. Intip yuk potretnya.
Inilah potret terbaru Geofanny. Belum lama ini Geofanny diundang hadir dalam podcast bersama Melaney Ricardo. Dia menceritakan seputar kehidupannya.
Pria kelahiran 13 Januari 1988 sempat menceritakan sisi lain kehidupannya. Geofanny sempat mengalami kenaikan berat badan yang drastis.Dia menyadari bahwa pola makannya menjadi hancur yang berujung pada kenaikan berat badan drastis.
Pada pukul 3 pagi, Geofanny pernah memesan 10 potong ayam goreng dari restoran cepat saji. Hal ini semata-mata untuk memenuhi keinginan yang tak terduga.
Geofanny mengungkapkan jika dia mulai menarik diri dari dunia musik setelah masuk kuliah. Geofanny merasa jika menyanyi sebenarnya bukanlah passionnya.
"Menarik dirinya pas lagi kuliah, karena dari kuliah itu aku apa ya aku mulai ngerasa kalau nyanyi itu sebenarnya bukan passion aku," ucap Geofanny.
Geofanny mengaku jika dirinya sempat berangkat ke Ameerika. Dia empat mengambil special courses di New York untuk bidang fashion.
Geofanny menuntaskan pendidikannya untuk jenjang S1 dan S2. Untuk jenjang S1, mengambil jurusan Desain Grafis. Sementara untuk jenjang S2, Geofanny mengambil Bisnis Manajemen.
"Jadi aku S1 itu ngambilnya graphic design sebenarnya. Pengennya tadinya seni murni karena aku lukis kan. Terus S2-nya aku ngambil Bisnis Management," katanya.
Seperti diketahui, Geofanny tak hanya berkarier di dunia tarik suara. Geofanny juga sempat terjun ke dunia seni peran. Sosok Geofanny kerap tertukar dengan Alfandy. Alfandy sendiri merupakan mantan personel Trio Kwek-Kwek