Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masih Ingat Fahmi Bo, Kini Berjuang Melawan Stroke hingga Berjualan Pecel Lele

Masih Ingat Fahmi Bo, Kini Berjuang Melawan Stroke hingga Berjualan Pecel Lele Fahmi Bo. Instagram/fahmibo280173 ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Aktor senior Fahmi Bo kini harus menerima pil pahit akan kehidupannya setelah sempat berjaya di dunia akting. Diketahui bahwa Fahmi Bo saat ini tengah mengalami masalah kesehatan hingga finansial.

Fahmi Bo terakhir kali terjun di dunia akting sebagai Tajudin dalam sinetron Tukang Ojek Pengkolan. Namun ia harus berhenti karena terkena stroke pada 2018 silam.

Setelah dua tahun berjalan, Fahmi Bo dinyatakan sembuh pada tahun 2020 hanya saja kondisinya belum sepenuhnya pulih. Fahmi Bo mengaku bahwa kakinya masih sering terasa sakit hingga saat ini dan harus mengonsumsi obat seumur hidup.

Orang lain juga bertanya?

"Sekarang kondisinya masih kurang sehat, terutama di bagian kaki. Kaki terasa benar-benar parah kaku gitu. Kaku dan sakit jadinya nggak bisa berdiri lama, jalan jauh juga," kata Fahmi Bo kepada awak media, Selasa (7/3).

Kondisi Kesehatan Belum Stabil

Kondisi kesehatan yang belum stabil akhirnya memaksa Fahmi Bo untuk vakum lebih lama dari dunia akting. Fahmi Bo mengatakan bahwa kesehatan dirinya lah yang paling utama meski ingin kembali syuting.

Untuk menyambung hidupnya, Fahmi Bo mulai berjualan selepas berhenti menjadi seorang aktor. Kini Fahmi Bo membantu temannya berjualan pecel lele pinggir jalan di daerah Tebet, Jakarta Selatan.

Fahmi Bo mengaku bahwa ia menikmati pekerjaan barunya ini meski penghasilan yang didapat sangat berbeda pada saat ia aktif berakting.

"Ini cuman bantu-bantu temen aja, jualan ayam, bebek goreng, lele. Sekarang isitilahnya belum dapet apa-apalah tapi siapa tahu ke depannya bisa berhasil meniti karier, usaha lebih lagi," kata dia.

Fahmi Bo juga mengatakan bahwa pekerjaan barunya ini bisa memberi lebih banyak waktu untuk beristirahat. Melihat kondisi kesehatannya yang belum sepenuhnya pulih, ia pun merasa bersyukur akan pekerjaan barunya ini.

"Iya kalau syuting kan lebih terikat waktu, kalau ini kan lebih banyak santainya. Karena kondisi juga lagi kurang sehat jadi enggak berani syuting dulu," katanya.

(mdk/end)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Meskipun Sempat Tak Diakui Oleh Keluarga, Ini Potret Fahmi Bo yang Menunjukkan Ketekunan dan Keteguhan Hatinya
Meskipun Sempat Tak Diakui Oleh Keluarga, Ini Potret Fahmi Bo yang Menunjukkan Ketekunan dan Keteguhan Hatinya

Fahmi Bo ungkapkan tak ingin menyerah dengan kondisinya saat ini, akan segera kembali ke dunia hiburan?

Baca Selengkapnya
8 Aktor Hollywood dengan Tubuh Pendek, Bukti Tinggi Badan Tak Jadi Halangan
8 Aktor Hollywood dengan Tubuh Pendek, Bukti Tinggi Badan Tak Jadi Halangan

Tinggi badan tidak menghalangi beberapa aktor ini untuk meraih banyak kesuksesan dan keberuntungan selama bertahun-tahun.

Baca Selengkapnya
Cerita Fahmi Bo Sambil Menangis Hampir Diusir Dari Kostan, Untung Ada Nikita Mirzani Membantunya
Cerita Fahmi Bo Sambil Menangis Hampir Diusir Dari Kostan, Untung Ada Nikita Mirzani Membantunya

Dulu ia tenar kerap muncul di TV jadi artis. Kini, Fahmi justru alami kesulitan ekonomi sampai tak bisa membayar kostan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Fahmi Bo Akhirnya Dibawa ke Rumah Sakit, Semua Biaya Ditanggung Nikita Mirzani
Fahmi Bo Akhirnya Dibawa ke Rumah Sakit, Semua Biaya Ditanggung Nikita Mirzani

Nikita Mirzani sebelumnya datang ke tempat kos Fahmi Bo dan menawarkan untuk membawanya ke Rumah Sakit

Baca Selengkapnya
Sosok Lo Lieh, Aktor Kelahiran Pematangsiantar yang Sukses Berkarier di Kancah Film Internasional
Sosok Lo Lieh, Aktor Kelahiran Pematangsiantar yang Sukses Berkarier di Kancah Film Internasional

Ia pernah bermain film dengan Bruce Li hingga Jackie Chan.

Baca Selengkapnya
Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Eza Yayang Berduka
Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Eza Yayang Berduka

Aktor Sopyan Dado meninggal dunia pada Kamis, 28 Maret 2024 di Rumah Sakit Fatmawati pukul 04.20 pagi.

Baca Selengkapnya
Masih Ingat dengan Pemeran Si Cemong? Kini Potretnya Bak Artis Hollywood Usai Diduga Jalani Oplas, Bikin Pangling
Masih Ingat dengan Pemeran Si Cemong? Kini Potretnya Bak Artis Hollywood Usai Diduga Jalani Oplas, Bikin Pangling

Masih ingat dengan pemeran Si Cemong yang curi perhatian. Kini sosoknya bak artis Hollywood.

Baca Selengkapnya
Potret dan Kabar Terbaru Aktor Senior Dwi Yan, Ini Kesibukannya Sekarang
Potret dan Kabar Terbaru Aktor Senior Dwi Yan, Ini Kesibukannya Sekarang

Meski usianya sudah menginjak 66 tahun, Dwi Yan tetap aktif berkarya di industri hiburan tanah air. Berikut potret terkini dari legenda akting Indonesia ini.

Baca Selengkapnya
Cerita Bopak soal Perbedaan Komedi Dulu dan Zaman Sekarang 'Padahal Pelawak Dulu Kekayaannya Luar Biasa'
Cerita Bopak soal Perbedaan Komedi Dulu dan Zaman Sekarang 'Padahal Pelawak Dulu Kekayaannya Luar Biasa'

Bopak dikenal sebagai salah satu pelawak kenamaan Tanah Air yang sering tampil di layar kaca.

Baca Selengkapnya