Mentari TV Hadirkan Program Spesial 'Ramadan Ceria' Untuk Anak-Anak, Ada Abang L Anak Lesti dan Rizky Billar hingga Rayyanza Cipung dkk
Mentari TV akan menayangkan berbagai program spesial Ramadan yang dirancang khusus untuk anak-anak, mulai dari waktu sahur hingga saat berbuka puasa.

Dalam acara konferensi pers bertajuk “Ramadan Penuh Berkah” yang diselenggarakan Indosiar pada tahun 2025, Mentari TV memperkenalkan berbagai program spesial yang akan ditayangkan selama bulan Ramadan. Tagline yang diusung oleh Mentari TV tahun ini Ramadan Ceria.
Program-program Ramadan Ceria yang ditawarkan Mentari TV tidak hanya menyajikan tayangan yang berfokus pada tema Ramadan, tetapi juga menyertakan sejumlah program umum untuk menghibur anak-anak di seluruh Indonesia. Total ada 7 program yang ditawarkan Mentari TV, terdiri dari dua program bertema Ramadan, enam program umum, dan satu program tambahan yang akan menampilkan kartun-kartun unggulan dari Mentari TV.
“Kita (Mentari TV) ingin menemani adik-adik di Indonesia. Kalau nanti emak-emaknya nonton Indosiar, nih yang anak kecil-kecilnya nonton Mentari TV. Nah, sebenarnya Mentari TV itu semua programnya aman. Jadi, ini memang program-program Mentari TV itu kita pilih yang unsur edukasinya tinggi. (Program-program) tentang persahabatan, persaudaraan, dan sebagainya, baik lokal maupun internasional,” ungkap Direktur SCM, Harsiwi Achmad dikutip Sabtu (15/2).
Kultum Ceria 2025

KULTUM CERIA 2025 adalah sebuah program yang mengusung tema khusus untuk bulan Ramadan. Selama bulan puasa, program ini akan disiarkan setiap hari pada pukul 17.45 WIB.
Dalam KULTUM CERIA 2025, Kak Andi dan Si Alang akan menyampaikan tausiyah ringan yang berkaitan dengan pengalaman anak-anak selama menjalani ibadah puasa.
Diharapkan, program ini dapat memberikan pengetahuan tentang ajaran agama Islam kepada anak-anak, mulai dari tata cara berpuasa hingga pemahaman tentang makna keimanan.
Abang L The Explorer

Setiap akhir pekan, tepatnya pada hari Sabtu dan Minggu, program ABANG L THE EXPLORER BELAJAR PUASA tayang untuk menemani anak-anak menjelang waktu berbuka puasa. Acara ini dijadwalkan tayang pada pukul 17.15 WIB.
Sesuai dengan namanya, ABANG L THE EXPLORER BELAJAR PUASA menampilkan perilaku Abang L, putra dari Rizky Billar dan Lesti Kejora.
Dengan rasa ingin tahunya yang besar, Abang L berperan sebagai pengantar yang memberikan edukasi serta inspirasi kepada anak-anak agar lebih memahami dan melaksanakan ibadah puasa dengan baik.
Kartun BLUEY

Mulai tanggal 1 Maret 2025, Mentari TV akan menyiarkan program kartun unggulan yang bersifat umum selama bulan Ramadan. Salah satu tayangan yang bisa dinikmati adalah BLUEY, sebuah kartun terkenal dari Australia yang mengikuti petualangan Bluey, seekor anjing lucu, bersama adiknya, Bingo, dan keluarganya.
Program ini akan ditayangkan setiap hari pada pukul 13.00 WIB di Mentari TV. Dengan hadirnya BLUEY, penonton diharapkan dapat menikmati momen-momen seru dan menghibur selama bulan suci ini. Tayangan ini bukan hanya menghibur, tetapi juga memberikan nilai-nilai positif bagi anak-anak.
Kartun MOOBOO MISSION

Selain BLUEY, Mentari TV juga akan menayangkan animasi lainnya untuk merayakan Ramadan Ceria, yaitu MOOBOO MISSION. Kartun ini dijadwalkan tayang siang ini pada pukul 14.30 WIB. Dengan cerita yang menarik, anak-anak akan diajak berpuasa sambil menikmati petualangan seru dalam melawan ilmuwan jahat.
Dalam MOOBOO MISSION, Douding, sebagai tokoh utama, berjuang untuk melindungi Little Rock Town bersama rekan-rekannya yang merupakan tim pahlawan super. Mereka menghadapi ancaman dari Dr. Bean Counter yang berusaha mengacaukan kedamaian kota tersebut.
Animasi CIPUNG ABUBU

CIPUNG ABUBU kembali hadir dengan season terbarunya. Program animasi yang ditujukan untuk teman sebaya Abang L ini akan ditayangkan setiap hari Senin hingga Jumat pada pukul 17.15 WIB. Di season kedua CIPUNG ABUBU, karakter utama seperti Cipung, Zayn, Zuney, dan Rafathar akan memulai petualangan baru menggunakan peralatan canggih dari Dunia Boba.
Mereka memiliki misi untuk menjelajahi lintas dimensi menuju tempat asal Dino Markono, yang dikenal dengan nama Dino Land. Selama perjalanan ini, mereka juga akan bertemu dengan penjaga cantik dari Dino Land, yaitu Little Lula.
Animasi LITTEL HAKKA

LITTLE HAKKA adalah sebuah animasi terbaru yang akan ditayangkan perdana di Mentari TV selama bulan Ramadan. Penayangan animasi ini dijadwalkan setiap hari pada pukul 18.00 WIB.
Dengan nuansa kebudayaan yang kuat, program ini mengisahkan petualangan dua tokoh, Ah Liang dan Amei, yang berusaha menyelamatkan seekor bangau. Selain itu, mereka juga memiliki misi untuk melindungi topi musim dingin yang merupakan warisan leluhur dan telah disimpan secara rahasia selama ribuan tahun.
SAHUR CERIA

Program terbaru yang disajikan oleh Mentari TV adalah SAHUR CERIA. Acara ini akan hadir untuk menemani anak-anak saat sahur, dimulai pada pukul 02.00 WIB (dini hari) mulai 1 Maret 2025.
SAHUR CERIA akan menampilkan berbagai kartun terbaik dari Mentari TV, termasuk Pororo the Little Penguin, Tayo the Little Bus, dan banyak lagi. Dengan tayangan yang menarik ini, diharapkan dapat memberikan hiburan yang menyenangkan bagi anak-anak selama waktu sahur mereka.