Merinding Cerita Aji Yusman soal Kehamilan Sang Istri, Gejala Solusio Plasenta Hilang Seketika 'Salat dan Dzikir'
Aji Yusman menyebut jika saat itu dokter yang memeriksa kandungan sang istri sampai heran
Aji Yusman menyebut jika saat itu dokter yang memeriksa kandungan sang istri sampai heran.
Merinding Cerita Aji Yusman soal Kehamilan Sang Istri, Gejala Solusio Plasenta Hilang Seketika 'Salat dan Dzikir'
Sosok Aji Yusman sudah tidak asing lagi di dunia hiburan Tanah Air. Namanya dikenal setelah menjadi pemain sinetron 'Inikah Rasanya'. Terbaru, Aji Yusman diundang di channel youtube Nikita Mirzani. Aji Yusman membagikan cerita kehidupannya setelah tak lagi eksis di dunia hiburan.Aji Yusman sendiri sempat diterpa kesedihan mendalam setelah kepergian anaknya bernama Anum Chara Yusman. Setelah kepergian sang anak, ternyata Allah berikan kepercayaan kembali kepada Aji dan istri. Istri Aji Yusman ternyata hamil lagi.
"Jadi setelah kehilangan berpulang anak kami dikarenakan preklamsi, kemudian Allah beri kepercayaan kembali," ucap Aji Yusman di channel Youtube Crazy Nikmir REAL.
Aji Yusman menceritakan jika saat usia kehamilan sang istri menginjak 3-4 bulan, didiagnosa oleh dokter mengalami sosio plasenta. Menurut Aji saat itu kondisinya kantong kandungan sudah dikelilingi darah.
"Di bulan ketiga atau kalau enggak salah bulan keempat didiagnosa sosio plasenta. 85 persen 90 persen itu sosioplasenta yang di mana kantong kandungan sudah dikelilingi dengan darah. Nah kalau misalkan itu sosio plasenta 100 persen nah itu yang mengakibatkan seorang perempuan mengalami keguguran," katanya.
"Pada saat itu pilihannya lanjut atau kuret. Aku nanya sama istrinya 'kamu setelah berpulangnya Anum kemarin sempat minta apa sama Allah?'. Di saat itu aku baru tahu nih ternyata minta lagi 'Ya Allah sangat terpukul aku kemarin dengan kepulangan Anum, kalau engkau masih percaya kepadaku boleh enggak diberi penggantinya'," imbuh Aji.
Setelah diberi pilihan, Aji Yusman dan istri memutuskan untuk lanjut. Aji Yusman saat itu terus menguatkan sang istri yang sedang hamil. Sebab menurutnya, Sosio Plasenta pada kandungan istri cukup mengganggu.
"Ya udah bismillah kita lanjut. Alhasil satu bulan setelahnya dilakukan check up USG kembali, Masyaallah 100 persen Sosio Plasenta itu yang tadinya 85 persen sampai 90 persen, clean (bersih)," ucap Aji Yusman.
Aji Yusman menyebut jika saat itu dokter yang memeriksa kandungan sang istri sempat heran. Dokter pun sampai bertanya apa yang dilakukan Aji Yusman dan sang istri hingga Sosio Plasenta bisa bersih. Aji pun menjawab jika dirinya melakukan salat dan dzikir.
"Bahkan dokter kita bilang 'apa yang Abang lakukan di rumah sama istri'. (Saya bilang) enggak ada dok paling ya sebagai umat muslim pada umumnya umumnya kita cuma salat zikir minta minta minta kelancaran sama Allah. Hilang ini enggak ada sosio plasentanya lagi," katanya.