Tak Disangka, Ternyata Lagu APT Rose BLACKPINK dan Bruno Mars Terinspirasi dari Sini
Beruntung, Rose dari Blackpink berhasil mengatasi keraguannya dan merilis lagu "APT" pada tanggal 18 Oktober 2024 lalu.
Rose Blackpink kembali menarik perhatian di industri musik dengan merilis lagu kolaborasi terbarunya bersama Bruno Mars yang berjudul "APT". Di balik lagu ini, terdapat cerita menarik mengenai inspirasi yang diambil dari permainan yang sering dimainkan saat berkumpul dan minum di Korea Selatan.
"APT. sebenarnya adalah permainan minum Korea favoritku yang kumainkan bareng teman-teman di rumah. Permainan ini sangat sederhana, bikin kita tersenyum dan mencairkan suasana di pesta mana pun," kata Rose seperti dilansir dari The Korea Times pada Kamis (24/10).
Lagu APT merupakan singkatan dari Apartment, yang mencerminkan cara permainan yang dilakukan. Dalam permainan ini, para pemain akan menumpuk tangan mereka secara acak layaknya bangunan apartemen.
Salah satu pemain kemudian menyebutkan sebuah angka, dan pemain lainnya akan secara bergantian menarik tangan dari tumpukan terbawah untuk diletakkan di posisi teratas sambil menghitung dari angka satu. Ketika angka yang disebutkan di awal permainan muncul, pemain yang menyebutkan angka tersebut diwajibkan untuk minum.
Makna APT.
Rose kemudian memperkenalkan permainan ini kepada timnya.
"Semua orang sangat senang, terutama ketika aku mulai bernyanyi, sehingga kami pun mencoba dan saya mengatakan kami harus menciptakan lagu dari permainan ini," ungkapnya.
Dalam lagu tersebut, terdapat seruan apateu-apateu, yang merupakan pelafalan dari kata "apartment" dalam bahasa Korea, yang diulang-ulang di bagian chorus. Melodi yang ceria ini mampu membuat pendengar terpesona dan merasa bahagia.
Ini Hal yang Bikin Rose Ragu
Rose mengalami keraguan sebelum merilis lagu yang mengangkat tema permainan yang sering diasosiasikan dengan minuman keras. Ia merasa khawatir akan tanggapan dari para penggemarnya.
"Saya ingat waktu pulang [dari studio] dengan perasaan agak panik. Apakah enggak masalah, aku menulis lagu tentang permainan minum-minum?" ungkapnya.
Rasa bimbang tersebut membuatnya meminta timnya untuk mempertimbangkan penghapusan lagu itu dari daftar rilis. Ketidakpastian yang dirasakan Rose menunjukkan betapa pentingnya respon penggemar baginya. Meskipun lagu tersebut memiliki potensi untuk menjadi hits, ia tetap merasa perlu untuk menjaga hubungan baik dengan penggemar.
Sambutan Pecinta Musik
Beruntung bagi Rose karena ia berhasil mengatasi rasa bimbangnya dan meluncurkan lagu "APT" pada tanggal 18 Oktober 2024. Lagu bergenre pop-punk ini mendapatkan respon positif dari para penggemar musik, bahkan berhasil masuk ke dalam tangga lagu di berbagai platform streaming besar seperti iTunes.
Video musik "APT" pun segera menjadi trending di YouTube, dan mencatatkan lebih dari 100 juta tayangan hanya dalam waktu 5 hari dan 3 jam. Menurut laporan dari Soompi, pencapaian ini menjadikan "APT" sebagai video musik K-pop tercepat yang mencapai angka tersebut di tahun ini.