Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Delegasi Korsel-Korut berunding soal Olimpiade Musim Dingin

Delegasi Korsel-Korut berunding soal Olimpiade Musim Dingin Pertemuan delegasi Korea Selatan-Korea Utara. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Perwakilan Korea Utara dan Korea Selatan hari ini dijadwalkan menggelar pertemuan setelah dua tahun lebih bersitegang dan menutup jalur komunikasi. Kabarnya isi pembicaraan kedua delegasi adalah seputar keikutsertaan kontingen Korea Utara di dalam Olimpiade Musim Dingin 2018 digelar di Kota Pyeongchang, Korea Selatan.

Dilansir dari laman AFP, Selasa (9/1), pertemuan kedua delegasi dikabarkan dilaksanakan di Zona Demiliterisasi Desa Panmunjom. Rombongan Korea Selatan beranggotakan lima orang bakal dipimpin oleh Menteri Penyatuan Korea, Cho Myoung-Gyon. Sedangkan juru runding Korea Utara dipimpin oleh seorang pejabat senior bernama Ri Son Gwon.

"Ini adalah hadiah tahun baru bagi para penduduk. Rakyat punya harapan kuat supaya Korea Selatan dan Korea Utara segera berdamai dan menyatu," kata Ri.

Jika disepakati, nampaknya pihak Korea Selatan bakal berbesar hati menjamin seluruh akomodasi kontingen Korea Utara. Sehingga Korea Utara tidak mengeluarkan uang sepeser pun karena atlet mereka yang lolos pun hanya dua. Namun, Korea Utara meminta kontingen olimpiade musim dingin mereka ditempatkan di sebuah kapal di pelabuhan Sokcho, ketimbang di hotel. Alasannya adalah buat mempermudah pengawasan.

Komite Olimpiade Dunia (IOC) menyatakan bakal memperpanjang masa pendaftaran dalam ajang Olimpiade Musim Dingin. Menurut Juru Bicara IOC, Mark Adams, hal itu dilakukan buat menghormati niat baik kedua negara karena kembali berdialog dan bakal mengirim perwakilan dalam kompetisi olahraga itu. Kabarnya, perwakilan kontingen Olimpiade Musim Dingin Korea Utara, Chang Ung, bertolak ke markas IOC di Lausanne, Swiss, buat mendaftarkan atlet mereka.

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un, pada awal 2018 sudah berjanji bakal mengirim atlet terbaiknya buat mengikuti Olimpiade Musim Dingin. Tak lama kemudian, pemerintah Korea Utara memutuskan mengaktifkan kembali jalur komunikasi khusus (hotline) dengan Korea Selatan, yang diputus sejak Februari 2016. Hal ini diharapkan menjadi sinyal perbaikan hubungan antara kedua negara, dan mengurangi ketegangan di kawasan Semenanjung Korea.

Menurut Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Penyatuan Korea Selatan, pemerintah Korea Utara yang lebih dulu mengaktifkan sambungan langsung (hotline) di perbatasan Panmunjom pada Rabu (3/1) lalu. Pesawat telepon hotline di Korea Selatan berdering pada pukul 06.30 waktu setempat, dan pembicaraan antara kedua pihak terjadi selama 20 menit. Namun, pihak Korea Selatan enggan membeberkan isi percakapan itu.

Pemerintah Korea Utara menutup sambungan langsung itu pada Februari 2016 sebagai aksi balasan. Sebab, sebuah kawasan industri di perbatasan dikelola kedua negara ditutup oleh Korea Selatan.

Menurut pernyataan Ketua Komiter Penyatuan Damai dari Korea Utara, Ri Son Gwon, perintah pembukaan jalur sambungan langsung itu langsung diberikan oleh atasannya, Kim Jong Un. Menurut dia, Kim Jong Un meminta supaya komunikasi dengan Korea Selatan dilakukan dengan tulus dan jujur.

Setelah kejadian itu, Presiden Korea Selatan, Moon Jae-in, juga memerintahkan supaya jalur komunikasi tetap dibuka. Dia berharap pemerintah Korea Utara mau melanjutkan proyek kerja sama dan perundingan penyatuan kedua negara. Sebab, meski mendukung penjatuhan sanksi dari Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Amerika Serikat, Moon tetap berupaya memenuhi janji saat kampanye yakni menghindari perang dan mengedepankan dialog dengan Korea Utara.

(mdk/ary)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Viral, Ini Potret Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bareng di Podium Olimpiade Paris 2024
FOTO: Viral, Ini Potret Langka Atlet Korea Selatan dan Korea Utara Selfie Bareng di Podium Olimpiade Paris 2024

Momen hangat atlet Korea Selatan dan Korea Utara di atas podium Olimpiade Paris 2024 ini ramai menjadi perbincangan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Melihat Momen Keakraban Kim Jong-un dengan Presiden Vladimir Putin di Kosmodrom Vostochny Rusia
FOTO: Melihat Momen Keakraban Kim Jong-un dengan Presiden Vladimir Putin di Kosmodrom Vostochny Rusia

Pertemuan Kim Jong-un dengan Vladimir Putin di Kosmodrom Vostochny melahirkan kesepakatan kerja sama di bidang militer dan teknologi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mesra Bertemu di Pyongyang, Begini Gaya Putin dan Kim Jong Un Ketika Salaman, Senyum Semringah Merekah di Atas Karpet Merah
FOTO: Mesra Bertemu di Pyongyang, Begini Gaya Putin dan Kim Jong Un Ketika Salaman, Senyum Semringah Merekah di Atas Karpet Merah

Ini merupakan kunjungan pertama Putin ke Korut dalam 24 tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
Viral Korut Ramai Pasang Bendera Rusia & Foto Putin, Warganet Malah Salfok ke Kondisi Jalanan hingga Kota di Korea Utara
Viral Korut Ramai Pasang Bendera Rusia & Foto Putin, Warganet Malah Salfok ke Kondisi Jalanan hingga Kota di Korea Utara

Terungkap kondisi jalanan hingga area perkotaan di Korea Utara.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Korut Setelah 24 Tahun, Putin Bertukar Hadiah dengan Kim Jong-un, Ada Karya Seni Sampai Limusin Mewah
Kunjungi Korut Setelah 24 Tahun, Putin Bertukar Hadiah dengan Kim Jong-un, Ada Karya Seni Sampai Limusin Mewah

Pertemuan Kim-Putin terjadi pada saat kedua negara menghadapi isolasi internasional.

Baca Selengkapnya
Konsultasi AEM-ROK ke-20 Dorong Peningkatan Kerja Sama Melalui AKFTA
Konsultasi AEM-ROK ke-20 Dorong Peningkatan Kerja Sama Melalui AKFTA

Dalam pertemuan ini, Komite Implementasi AKFTA, juga ditugaskan untuk melanjutkan pembahasan hasil kedua kajian dimaksud.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Kristiani Indonesia Rayakan dan Ibadah Natal di Gangnam Korsel
Masyarakat Kristiani Indonesia Rayakan dan Ibadah Natal di Gangnam Korsel

KBRI mendukung semangat Persatuan dan Kesatuan, termasuk kegiatan keagamaan seperti perayaan natal bersama.

Baca Selengkapnya
Mendag Zulkifli Dampingi Presiden RI di KTT ASEAN-RRT dan ASEAN-Republik Korea
Mendag Zulkifli Dampingi Presiden RI di KTT ASEAN-RRT dan ASEAN-Republik Korea

Dalam pertemuan KTT ASEAN-RRT ke-26, turut hadir pula para pemimpin negara.

Baca Selengkapnya
FOTO: Senyum Gembira Kim Jong-un Sopiri Sergei Shoigu di Pyongyang
FOTO: Senyum Gembira Kim Jong-un Sopiri Sergei Shoigu di Pyongyang

Kedatangan utusan Presiden Rusia Vladimir Putin tersebut untuk memperkuat hubungan bilateral.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kunjungan Menlu Amerika Serikat ke Korea Selatan Bikin Kim Jong-un Gerah, Beberapa Rudal Balistik Ditembakan dari Korea Utara
FOTO: Kunjungan Menlu Amerika Serikat ke Korea Selatan Bikin Kim Jong-un Gerah, Beberapa Rudal Balistik Ditembakan dari Korea Utara

Latihan itu dilakukan di tengah situasi memanas dengan Seoul dan Washington, saat Menlu AS Antony Blinken melakukan kunjungan ke Korea Utara.

Baca Selengkapnya
Presiden Korsel Yoon Suk Yeol Bersiap Hadiri Gelaran KTT ke-43 ASEAN di JCC
Presiden Korsel Yoon Suk Yeol Bersiap Hadiri Gelaran KTT ke-43 ASEAN di JCC

Presiden Yoon juga mendorong Prakarsa Solidaritas Korea-ASEAN (KASI) melalui rencana penguatan kerja sama pada bidang keamanan siber dan maritim.

Baca Selengkapnya
FOTO: Panas! Korut Tembakkan 200 Peluru Artileri, Korsel Murka Langsung Beri Balasan
FOTO: Panas! Korut Tembakkan 200 Peluru Artileri, Korsel Murka Langsung Beri Balasan

Ketegangan ini membuat Korsel memerintahkan seluruh warganya di dua pulau terpencil untuk mengungsi ke tempat perlindungan bom.

Baca Selengkapnya