5 Resep Nasi Goreng ala Chef Devina Hermawan, Lain Daripada yang Lain, Dijamin Ketagihan
Nasi goreng merupakan menu yang paling mudah dan simpel. Bahan dan cara membuatnya sangat mudah. Dengan bahan yang ada di rumah yuk recook sekarang.
5 Resep Nasi Goreng ala Chef Devina Hermawan, Lain Daripada yang Lain, Dijamin Ketagihan
Tapi jika bosan dengan menu nasi goreng yang itu-itu aja, berikut ini ada lima resep kreasi nasi goreng ala chef Devina Hermawan yang rasanya unik dan lain daripada yang lain.
Nasi goreng selalu menjadi pilihan yang tepat saat sudah bosan mau masak apa lagi. Selain bahannya yang simpel, cara membuatnya juga sangat mudah sekali bukan.
Soal bumbu yang digunakan? jangan khawatir karena resep ini hanya butuh bumbu dasar yang sudah pasti ada di dapurmu. Tinggal tambah topping sesuai dengan selera yang diinginkan. Sudah siap? Yuk recook resepnya sekarang juga. Selamat mencoba.
1. Nasi Goreng Telur Asin
Bahan:
600 gr Nasi putih
1 sdm Kecap ikan
7 siung Bawang putih
8 siung Bawang merah
7 buah Cabai rawit merah
2 butir Telur
2 batang Daun bawang
2 sdm Mentega
4-5 sdm Bubuk telur asin
1 batang Daun kari
2 sdm Minyak
½ sdt Garam
½ sdt Kaldu jamur / penyedap
1 sdt Gula pasir
Topping:
120 gr Paha ayam filet
⅛ sdt Lada putih
⅛ sdt Garam
-
Apa saja bahan Mi Goreng ala Chef Devina Hermawan? Bahan:150 gr Mie basah (berat sebelum direbus)3 batang Caisim, potong3 lembar Kol, potong1 batang Daun bawang, potong1 batang Seledri, potong5 buah Cabai rawit, cincang3 buah Bakso sapi, iris2 butir TelurBumbu:3 siung Bawang putih, parut3 siung Bawang merah, iris1 butir Kemiri2 gr Terasi2-3 sdm Kecap manis2 sdt Kecap asin1 sdm Saus tiram½ sdm Saus sambal¼ sdt Merica½ sdm Gula1 sdt Penyedap / kaldu bubukPelengkap:Bawang merah goreng
-
Apa itu nasi goreng? Nasi goreng adalah salah satu sajian nasi yang dimasak dengan cara digoreng dan dicampur dengan berbagai macam bumbu.
-
Apa saja topping martabak manis Devina Hermawan? Topping: Butter / wijsman Susu kental manis putih dan cokelat Meses Kacang mete Keju parut Cokelat batang Biskuit cokelat Pisang, potong Cream cheese Jagung pipil manis 6 macam topping: Susu keju Triple chocolate Cokelat kacang mete Jagung susu keju Biskuit cokelat Pisang keju
-
Bagaimana membuat nasi goreng spesial? Berikut resep nasi goreng spesial yang lezat dan kaya bumbu Nusantara, cocok menjadi menu sarapan keluarga.
-
Siapa yang berbagi resep martabak manis ala Devina Hermawan? Resep Martabak Manis Teflon ala Devina Hermawan, Dijamin Bersarang dan Bikin Ngiler
-
Apa itu Nasi Goreng Parahyangan? Bagi para pengguna kereta api di pulau Jawa, pasti tidak asing dengan menu nasi goreng Parahyangan. Menu ini tersedia di seluruh kereta jarak jauh, dengan rasa yang lezat dan berbumbu khas nusantara.
Cara membuat:
1. Cincang bawang putih, iris bawang merah, daun bawang, cabai rawit merah, dan lepaskan daun kari dari batang nya.
2. Potong-potong ayam, marinasi dengan garam dan lada putih, aduk rata.
3. Panaskan minyak, masukkan telur, aduk lalu masukkan bawang putih dan bawang merah, tumis hingga wangi.
4. Masukkan ayam, tumis sesaat hingga sedikit kecokelatan lalu masukkan cabai rawit, daun kari, mentega dan bubuk telur asin, tumis beberapa saat.
5. Masukkan nasi, kecap ikan, garam, kaldu jamur, gula, dan daun bawang, masak beberapa saat.
6. Nasi goreng telur asin siap disajikan.
Source: Youtube/Devina Hermawan
2. Nasi Goreng Nanas Khas Thailand
Bahan:750 gr Nasi putih kemarin
10 siung Bawang putih
10 siung Bawang merah
3 buah Cabai merah
1 sdt Bubuk kari
2 sdt Kecap ikan
2 sdm Saus tiram
1 sdt Minyak wijen
1 sdm Kecap maggi
3 butir Telur
2 batang Daun bawang
4 sdm Minyak
½ buah Nanas
55 gr Kacang mede goreng
1 sdt Kaldu jamur
½ sdm Garam
1 sdm Margarin
Bahan marinasi:
180 gr Dada ayam filet
180 gr Udang
1 sdm Kecap asin
1 sdm Minyak
⅛ sdt Lada hitam
Cara membuat:
1. Belah dua nanas utuh lalu keluarkan bagian tengah nanas dan potong-potong.
2. Cincang bawang putih, iris bawang merah, daun bawang, dan cabai merah.
3. Potong dada ayam lalu marinasi dada ayam dan udang dengan kecap asin, lada hitam, dan minyak, aduk rata. Diamkan beberapa saat.
4. Panaskan minyak, tumis ayam sesaat, sisihkan lalu tumis udang sesaat, sisihkan.
5. Masukkan telur, aduk kemudian masukkan bawang putih dan bawang merah, masak hingga wangi.
6. Masukkan nasi, saus tiram, kecap ikan, kecap maggi, bubuk kari, udang, ayam, daun bawang, dan cabai merah, aduk rata.
7. Tambahkan kaldu jamur, garam, nanas, kacang mede, minyak wijen, dan margarin, masak beberapa saat.
8. Tuang nasi goreng ke dalam nanas yang telah di lubangi tengahnya.
9. Nasi goreng nanas siap disajikan.
Source: Youtube/Devina Hermawan
3. Nasi Goreng Telur
Bahan:
3 butir Telur omega
350 gr Nasi putih matang
3 siung Bawang putih
2 batang Daun bawang ukuran sedang
½ buah Jagung
1 sdm Kecap asin
½ sdt Kecap ikan
¼ sdt Garam
2 sdt Gula
½ sdt Kaldu bubuk / penyedap
¼ sdt Merica
Minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Cincang bawang putih, iris daun bawang, dan pipil jagung dengan cara di iris, sisihkan.
2. Pisahkan kuning telur dengan putih telur lalu campurkan nasi ke dalam kuning telur, aduk rata.
3. Panaskan sedikit minyak, masukkan putih telur, aduk hingga wangi lalu masukkan bawang putih dan daun bawang bagian putih, aduk rata.
4. Masukkan nasi, aduk rata kemudian masukkan kecap asin dan kecap ikan, aduk rata.
5. Tambahkan gula, merica, garam, dan kaldu bubuk, aduk rata.
6. Tambahkan jagung dan sisa daun bawang, aduk.
7. Golden fried rice siap disajikan.
Source: Youtube/Devina Hermawan
4. Nasi Goreng Kampung ala Hotel
Bahan bumbu halus:
6 siung Bawang putih
8 siung Bawang merah
6 buah Cabai keriting merah, iris
1 sachet Terasi
Minyak secukupnya
350 gr Nasi
1 butir Telur
40 gr Kol, iris
35 gr Wortel, potong kotak kecil
2 batang Daun bawang, iris
1 sdm Kecap manis
2 sdt Kecap ikan / kecap asin
1 sdt Kaldu bubuk / penyedap
¼ sdt Merica
Bahan pelengkap ayam:
300 gr Ayam dada fillet, potong kotak
2 pcs Ayam paha bawah
Bahan marinasi sate:
1 sdm Bumbu halus
2 sdm Selai kacang
1 sdt Garam
¼ sdt Merica
½ sdt Kaldu ayam
1-2 sdm Air
1 sdm Kecap manis
Bahan marinasi ayam goreng:
2 sdt Kaldu ayam
1 sdt Garam
½ sdt Merica
1 ½ sdt Kunyit bubuk
1 sdm Bumbu halus
100 ml Air
½ sdm Gula
Bahan pelengkap lainnya:
Telur ceplok
Acar (timun, wortel, bawang merah, rawit hijau)
Kerupuk udang
Bawang goreng
Timun
Tomat
Cara membuat:
1. Haluskan bawang putih, bawang merah dan minyak, blender hingga halus kemudian pisahkan sebagian bumbu.
2. Masukkan cabai merah keriting dan terasi, haluskan bersama bumbu halus.
3. Belah dada ayam menjadi dua bagian untuk ayam suwir dan untuk sate lalu potong.
4. Untuk ayam goreng, campurkan paha ayam dan dada fillet, marinasi dengan kaldu ayam, garam, merica, kunyit bubuk, bumbu halus, air dan gula, aduk rata, diamkan selama 45-60 menit.
5. Untuk sate, marinasi dada ayam fillet yang telah dipotong kotak-kotak dengan bumbu halus putih, selai kacang, merica, kaldu ayam, air dan kecap manis, diamkan selama 15 menit kemudian tusukan dengan tusuk sate.
6. Panaskan minyak goreng ayam di api kecil hingga kecokelatan tiriskan lalu suwir dada ayam.
7. Untuk sate, panaskan wajan, panggang sate hingga kecokelatan lalu masukkan sedikit air dan bumbu marinasi masak sebentar sambil ditutup.
8. Untuk nasi goreng, tumis bumbu halus hingga wangi lalu masukkan telur, aduk rata.
9. Masukkan sebagian daun bawang, ayam suwir dan wortel, aduk rata.
10. Masukkan kecap ikan dan nasi, aduk rata kemudian tambahkan kaldu bubuk,merica, kecap manis, kol dan sisa daun bawang, aduk rata.
11. Nasi goreng siap disajikan dengan pelengkap.
Source: Youtube/Devina Hermawan
5. Nasi Goreng Gila Keju
Bumbu halus:
5 siung Bawang putih
7 siung Bawang merah
2 butir Kemiri
1 sachet Terasi / kecap ikan / ebi, opsional
Minyak, secukupnya
Bahan nasi goreng:
250 gr Nasi
2 sdm Bumbu halus
1 sdm Saus tiram
1 sdm Kecap manis
½ sdm Saus tomat
¼ sdt Merica
½ sdt Garam
½ sdt Kaldu / penyedap
Tumisan nasi gila:
2 sdm Bumbu halus
4-5 buah Bakso, iris
2-3 buah Sosis, iris
2 butir Telur
½ buah Tomat, iris
1 batang Daun bawang, iris
5 buah Cabai rawit, iris
1 ½ sdm Saus tiram
2 sdm Kecap manis
½ sdm Kecap asin / maggi / raja rasa
½ sdm Saus sambal
½ sdm Saus tomat
½ sdt Kaldu / penyedap
¼ sdt Merica
1-2 batang Sawi hijau, iris
1 lembar Kol, iris
Pelengkap:
MEG Slice Melt
Timun iris
Kerupuk
Langkah:
1. Blender bumbu halus.
2. Cuci bersih sayuran.
3. Panaskan pan, tumis bumbu halus sampai kering.
4. Masukkan nasi dan bahan lainnya, aduk rata.
5. Untuk tumisan nasi gila, panaskan minyak secukupnya lalu masukkan telur, aduk.
6. Masukkan bumbu halus bakso, sosis, tomat, cabai rawit, dan daun bawang, tumis kembali.
7. Masukkan saus tiram, kecap manis, saus sambal, saus tomat, sawi hijau dan kol, aduk rata.
8. Tambahkan sedikit air, tumis sampai air menyusut.
9. Sajikan nasi goreng dengan MEG Slice Melt, timun, dan kerupuk sebagai pelengkap.
Source: Youtube/Devina Hermawan
Tak hanya 5 resep dari Chef Devina, berikut ini juga banyak resep Nasi Goreng Kambing yang bisa langsung direcook di rumah lho. Yuk cobain.
Source: Vidio.com