Disebut di Alquran, Ini 5 Manfaat Buah Tin untuk Kecantikan Jika Rutin Dikonsumsi
Merdeka.com - Tin (Ficus carica) adalah tanaman buah yang banyak tumbuh di Asia Barat. Tumbuhan ini juga dikenal dengan sebutan buah ara dan fig di negara-negara berbahasa Inggris.
Buah tin sudah ditanam dan dimanfaatkan oleh manusia sejak ribuan tahun lalu. Penelitian menunjukkan kalau nutrisi yang terkandung di dalam buah ini membuatnya layak dijuluki super fruit.
Apa saja kelebihan buah tin untuk kecantikan? Berikut ini penjelasan singkat tentang buah tin dan beragam manfaatnya.
-
Kenapa buah tin disebut super fruit? Penelitian menunjukkan kalau nutrisi yang terkandung di dalam buah tin membuatnya layak dijuluki super fruit.
-
Apa saja jenis buah kaya nutrisi? Buah-buahan adalah salah satu sumber nutrisi terbaik yang dapat kita tambahkan ke dalam pola makan harian.
-
Bagaimana cara buah kaya nutrisi membantu tubuh? Dalam artikel ini, kami akan menyajikan beberapa jenis buah kaya nutrisi yang perlu Anda konsumsi secara rutin.
-
Apa manfaat buah-buahan untuk tubuh? Makanan-makanan ini juga akan memberikan asupan nutrisi untuk tubuh.
-
Bagaimana cara Buah Tin membantu kesehatan tubuh? Buah tin kaya akan serat dan vitamin C yang dapat membantu meningkatkan kesehatan pencernaan dan kekebalan tubuh.
-
Mengapa buah tin bisa bermanfaat untuk kulit? Buah tin mungkin memiliki beberapa efek positif pada kulit, terutama pada orang dengan dermatitis alergi (kulit kering dan gatal akibat alergi). Buah tin mengandung kadar alkan tinggi, berkontribusi dalam menjaga keseimbangan pH tubuh dan telah digunakan dalam mengobati kondisi kulit seperti eksim dan psoriasis.
Buah Tin di Mata Islam
ilustrasi buah tin ©2018 Pixabay
Berdasarkan sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Darda, buah tin disebut sebagai salah satu buah yang diturunkan dari surga. Buah tin atau ara disebut sekali di dalam Alquran, yaitu di Surat At-Tin.
Beberapa ahli tafsir berpendapat kalau tin yang dimaksud dalam Surat At-Tin adalah buah tin, karena disebutkan dalam satu kalimat dengan zaitun. Namun, ada juga yang meyakini kalau yang dimaksud adalah Bukit Tin dan Bukit Zaitun di mana Nabi Ibrahim a.s dan Nabi Isa a.s. menerima wahyu.
Kandungan Gizi Buah Tin
Dilansir Healthline, sebuah studi di tahun 2005 membuktikan bahwa tin memiliki antioksidan super. Buah ini mengandung vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin C, vitamin K, kalium, magnesium, tembaga, dan zat besi. Jika dikonsumsi secara teratur, buah ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit.
Manfaat Buah Tin untuk Kecantikan
ilustrasi buah tin ©2018 Pixabay
Apa saja manfaat buah tin untuk kecantikan? Berikut ini beberapa di antaranya.
1. Membantu Pengobatan Penyakit KulitDalam beberapa tradisi pengobatan tradisional, buah tin digunakan untuk mengobati berbagai masalah kulit seperti eksim, vitiligo, dan psoriasis. Belum ada penelitian ilmiah yang konklusif, tetapi bukti anekdotal dan penelitian awal menunjukkan hasil yang menjanjikan.
2. Menjadikan Kulit SehatBuah tin adalah sumber vitamin, antioksidan, dan mineral yang sangat baik untuk kulit. Nutrisi ini dapat meningkatkan kesehatan Anda secara keseluruhan dan membantu sirkulasi darah serta nutrisi, sehingga kulit senantiasa cantik.
ilustrasi buah tin ©2018 Pixabay
3. Menjaga Berat BadanSerat dalam buah tin dapat membantu menurunkan berat badan dan sering direkomendasikan untuk orang-orang gemuk.
Menurut sebuah penelitian oleh Dr. Joe Vinson dari The University of Scranton, buah-buahan kering, terutama buah tin adalah sumber nutrisi yang unggul. Namun, jumlah kalorinya yang tinggi juga dapat menyebabkan penambahan berat badan, terutama ketika dikonsumsi dengan susu.
4. Menyehatkan RambutBuah ini dipercaya untuk memperkuat dan melembapkan rambut, dan merangsang kesuburannya. Penelitian ilmiah tentang manfaat buah tin untuk rambut masih kurang, tetapi ada beberapa bukti yang menunjukkan bahwa beberapa vitamin dan mineral di dalamnya dapat membantu menjaga rambut Anda tetap sehat. Ini karena kandungan seng, tembaga, selenium, magnesium, kalsium, vitamin B, dan vitamin C di dalamnya.
5. Mencegah Kanker KulitFakultas Farmasi, Nutrisi dan Ilmu Kesehatan Universitas Calabria, Italia menyatakan bahwa buah tin merupakan sumber senyawa bioaktif seperti asam lemak dan fenol. Senyawa ini membantu menurunkan risiko kanker kulit.
Demikian berbagai manfaat buah tin untuk kecantikan jika dikonsumsi secara teratur.
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Penelitian menunjukkan kalau nutrisi yang terkandung di dalam buah tin membuatnya layak dijuluki super fruit.
Baca SelengkapnyaAl-Qur'an, sebagai petunjuk bagi umat Islam, juga menyebutkan berbagai jenis buah-buahan, termasuk tujuh buah surga yang disebutkan sebagai perumpamaan.
Baca SelengkapnyaAlquran merupakan petunjuk hidup yang menceritakan sejumlah buah dengan manfaat kesehatan.
Baca SelengkapnyaBuah ini dikaitkan dengan kesehatan dan vitalitas di berbagai mitologi.
Baca SelengkapnyaSemua jenis buah-buahan adalah makanan bergizi yang baik untuk kesehatan tubuh. Yuk, simak 15 buah yang paling menyehatkan saat dikonsumsi!
Baca SelengkapnyaMinum minyak zaitun setiap pagi adalah bagian dari diet sehat yang membawa banyak manfaat.
Baca SelengkapnyaBuah-buah ini memiliki kandungan khusus yang baik untuk mencerahkan kulit.
Baca SelengkapnyaMengkonsumsi berbagai jenis buah secara rutin dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi harian, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mencegah berbagai penyakit
Baca SelengkapnyaSurat At-Tin mengandung beberapa penegasan yang diberikan Allah SWT.
Baca SelengkapnyaBelum ada bukti yang membenarkan berbagai mitos pisang emas.
Baca SelengkapnyaBukan hanya kesehatan, buah bit juga baik untuk perawatan kecantikan kulit hingga rambut.
Baca SelengkapnyaSejumlah kulit buah dan sayur yang biasa kita buang, ternyata sebenarnya memiliki manfaat kesehatan di lapisannya.
Baca Selengkapnya