Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Tempat menakjubkan di dunia ini jarang didatangi manusia

5 Tempat menakjubkan di dunia ini jarang didatangi manusia Kepulauan Kerguelen. ©2018 istimewa

Merdeka.com - Tak banyak orang yang tahu kalau masih banyak tempat indah di bumi yang belum terjamah. Kebanyakan tempat-tempat tersebut masih terpencil dan aksesnya masih sangat sulit, sehingga membutuhkan waktu dan usaha untuk menjangkau tempat tersebut.

Jika dilihat dari foto yang beredar, tempat-tempat menakjubkan ini terlihat sangat bagus. Namun jika dilihat secara langsung, tentu pemandangannya akan lebih indah.

Seperti dikutip dari berbagai sumber, berikut 5 tempat di dunia yang jarang didatangi manusia:

Air Terjun Honokohau, Maui

Pemandangan Air Terjun Honokohau memang paling menakjubkan. Di kelilingi oleh bukit hijau, banyak orang yang menyangka sangat sulit untuk menjangkau tempat indah ini.

Yang membedakan Air Terjun Honokohau dengan air terjun lainnya adalah letak air terjun yang terpencil dan membelah tebing hijau. Tidak ada akses jalan menuju air terjun ini.

Kepulauan Kerguelen

Kepulauan Kerguelen atau Pulau Kesedihan, merupakan sekelompok pulau di Samudera Hindia sebelah selatan, yang terdiri dari 300 pulau kecil dengan satu pulau utama bernama Grande Terre dengan luas 6.675 kilometer persegi.

Tidak ada penduduk asli di kepulauan ini, hanya ada sekitar 45 hingga 100 ilmuan, insinyur dan peneliti Prancis yang menghuni di sana. Pulau ini juga dimanfaatkan sebagai daerah perlindungan satwa sapi langka yang hampir punah.

Kawah gunung berapi Dallol

Gurun pasir Danokil yang terletak di sebelah timur laut Ethiopia ternyata menyimpan keajaiban alam yang tak banyak diketahui. Di jantung gurun pasir tersebut ada sebuah kawah gunung berapi yang memiliki pemandangan menakjubkan, yaitu Dallol.

Dataran Dallol terdiri dari sumber air panas dengan kandungan asam tinggi, bukit belerang, gundukan garam, dan geyser yang sesekali menyemburkan gas.

Madain Saleh

Bagi kamu yang menjalankan ibadah umroh, tak lengkap jika tak berkunjung ke Mada'in Saleh, Provinsi Madinah di wilayah Hijaz, Arab Saudi. Mada'in Saleh sebuah kota tua yang yang dulunya pernah di azab. Dahulu, kota ini ditempati oleh kamu Tsamud (kaum Nabi Saleh) sekitar 3.000 sebelum masehi. Kaum ini dikenal angkuh dan sombong sehingga menolak ketika diperintahkan mengikuti ajaran Nabi Saleh. Tak hanya itu, mereka juga mengingkari dan membunuh seekor unta betina. Karena sifat mereka akhirnya diazab.

Bukan hanya itu, semua bangunan kota Madain Saleh juga dihancurkan hingga berkeping-keping. Kisah keangkuhan dan juga azab Kaum Tsamud tersebut diceritakan dalam kitab suci Alquran. Meski pernah hancur, ternyata pemandangan Madain Saleh atau juga dikenal dengan nama Al-Hijr (bukit bebatu) tetap memesona. Tak heran jika banyak wisatawan yang penasaran dengan keindahan tempat bersejarah ini.

The forest lake di Rusia

Danau ini terletak di antara hutan besar di hutan rimba Rusia. Para peneliti tidak begitu yakin letak sesungguhnya danau misterius ini, dan tidak ada yang tahu pasti bagaimana danau cantik ini bisa di tengah hutan lebat.

Menurut penduduk setempat, danau ini dapat ditemukan di suatu tempat di wilayah Tyumen di Rusia. Belum diketahui apakah ada penduduk yang menempati hutan ini, atau apakah ada traveler yang pernah mengunjungi tempat ini.

(mdk/mtf)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
15 Negara yang Paling Jarang Dikunjungi Turis di Dunia, Apakah Indonesia Termasuk?
15 Negara yang Paling Jarang Dikunjungi Turis di Dunia, Apakah Indonesia Termasuk?

Ternyata ada beberapa negara yang jarang sekali dikunjungi oleh turis karena alasan tertentu. Yuk, simak daftar negara yang paling jarang dikunjungi wisatawan!

Baca Selengkapnya
10 Wisata Nganjuk Terpopuler yang Wajib Dikunjungi, Ini Daftarnya
10 Wisata Nganjuk Terpopuler yang Wajib Dikunjungi, Ini Daftarnya

Wisata Nganjuk bisa jadi rekomendasi destinasi wisata saat berlibur.

Baca Selengkapnya
15 Kastil Tertua di Dunia, Mana yang Ingin Kamu Kunjungi?
15 Kastil Tertua di Dunia, Mana yang Ingin Kamu Kunjungi?

Yuk, simak 15 kastil yang paling tua di dunia untuk menambah daftar kunjungan wisata kamu!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
10 Wisata Jepang Paling Rekomendasi, Sajikan Beragam Keindahan Alam & Budaya
10 Wisata Jepang Paling Rekomendasi, Sajikan Beragam Keindahan Alam & Budaya

Berikut beberapa pilihan wisata Jepang paling rekomendasi yang sajikan beragam keindahan dan budaya.

Baca Selengkapnya
9 Negara yang Memiliki Air Terjun Tertinggi di Dunia
9 Negara yang Memiliki Air Terjun Tertinggi di Dunia

Air terjun merupakan bentuk keajaiban dan keindahan alam yang patut untuk dilihat. Yuk, simak daftar air terjun tertinggi di dunia!

Baca Selengkapnya
7 Wisata Lampung Terpopuler yang Menarik Dikunjungi, Ini Daftarnya
7 Wisata Lampung Terpopuler yang Menarik Dikunjungi, Ini Daftarnya

Lampung bisa menjadi destinasi wisata menarik bagi Anda yang mencari pengalaman liburan unik dan berkesan.

Baca Selengkapnya
Tampak Cantik dan Memukau, Inilah Daftar 5 Pantai Terbaik di Dunia
Tampak Cantik dan Memukau, Inilah Daftar 5 Pantai Terbaik di Dunia

Ada lima pantai terbaik yang sudah diakui secara internasional menurut Tripadvisor.

Baca Selengkapnya
15 Wisata Jawa Timur Terfavorit, Jelajahi Banyak Pilihan Menarik
15 Wisata Jawa Timur Terfavorit, Jelajahi Banyak Pilihan Menarik

Jawa Timur menyajikan keanekaragaman destinasi wisata yang memikat hati.

Baca Selengkapnya
7 Fenomena Alam yang Layak Dikunjungi untuk Pelancong Wisata
7 Fenomena Alam yang Layak Dikunjungi untuk Pelancong Wisata

7 Fenomena Alam Menakjubkan yang Layak Disaksikan Langsung. Yuk Simak!

Baca Selengkapnya