Ada Lomba Tidur Nasional hingga Tarik Lokomotif, Ini Sederet Lomba Unik untuk Ramaikan HUT ke-79 RI
Ada lomba tidur nasional hingga tarik lokomotif, ini sederet lomba unik untuk ramaikan HUT ke-79 RI.
Di momen HUT kemerdekaan Republik Indonesia, banyak masyarakat dan instansi mengadakan lomba-lomba untuk meramaikan momen 17-an. Lomba yang diadakan pun bervariasi, tergantung panitia masing-masing.
Tak hanya balap karung hingga tarik tambang, di momen HUT ke-79 RI ini banyak lomba-lomba baru yang unik. Penasaran apa saja? Ini sederet lomba 17-an unik untuk meramaikan HUT ke-79 RI.
Lomba Tidur Nasional
Pertama ada lomba tidur nasional yang diadakan di Pos Bloc, Jakarta Pusat. Lomba ini diadakan tepat di tanggal 17 Agustus. Lomba diawali dengan sesi relaksasi hingga para peserta lomba bisa tertidur lelap.
Bawa Alat Tidur Kesayangan
Untuk mengikuti lomba tidur ini, peserta diizinkan membawa alat yang bisa membantu tidur semakin lelap seperti boneka. Salah satu peserta tampak membawa boneka teddy bear kesayangannya.
Diganggu
Setelah semua peserta dipastikan tidur lelap, panitia melakukan hal-hal unik untuk mengganggu para peseta. Mulai dari membunyikan terompet, menggelitik, hingga memercikkan air agar mereka bangun. Setelah satu jam, satu per satu peserta terbangun dan gugur.
Juara 1
Meski segala bentuk gangguan sudah dilakukan, akhirnya seorang wanita berhasil bertahan sampai akhir. Ia pun menjadi juara pertama dalam lomba tidur nasional ini. Hadiahnya pun tak main-main, untuk juara 1 akan mendapat uang tunai sebesar Rp1.781.945 dan voucer menginap di hotel 3 hari 2 malam, juara 2 mendapat uang Rp797.979 dan voucer menginap di hotel 2 hari 1 malam, dan juara 3 mendapat voucer menginap di hotel selama 2 hari 1 malam.
Tarik Tambang di Kolam
Belum lama ini, sekelompok TNI mengadakan lomba unik untuk memperingati HUT ke-79 RI. Lombanya adalah tarik tambang yang diadakan di kolam renang. Alih-alih menarik tambang dengan tangan seperti biasanya, tarik tambang di kolam ini dilakukan dengan perahu karet. Tambang diikat di dua perahu karet, kemudian para pemain harus mendayung perahunya agar menang. Keseruan ini pun menimbulkan tawa para penonton.
Tarik Lokomotif
Lomba unik juga dilakukan oleh para petugas KAI Depo Lokomotif Yogyakarta di momen 17-an kali ini. Bukan tarik tambang, mereka berlomba menarik lokomotif kereta.
Memasukkan Benang ke Jarum
Karang taruna di Dusun Sirad, Desa Mungkid, Kabupaten Magelang juga tak kalah kreatif. Tak hanya mengadakan lomba untuk anak-anak dan para pemuda saja, mereka juga mengadakan lomba untuk lansia. Lomba ini berupa lomba memasukkan benang ke dalam jarum.