Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peristiwa 5 Oktober, Sejarah Lahirnya Tentara Nasional Indonesia

Peristiwa 5 Oktober, Sejarah Lahirnya Tentara Nasional Indonesia gladi bersih HUT TNI 74. ©2019 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Dalam mempertahankan negara dari ancaman dan gangguan, negara Indonesia memiliki pasukan Tentara Nasional Indonesia, atau biasa kita kenal dengan TNI. Dan pada tanggal 5 Oktober menjadi hari istimewa, karena TNI akan genap berusia 76 tahun.

Dilansir dari situs tni.mil.id, Tentara Nasional Indonesia lahir di tengah perjuangan bangsa Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan dari ancaman Belanda yang berambisi untuk menjajah Indonesia kembali melalui kekerasan senjata.

Mempertahankan keutuhan Indonesia selama 76 tahun dengan gagah, TNI juga menyimpan sejarah panjang yang mengiringi perkembangan bangsa Indonesia. Dalam artikel berikut, kami akan menyampaikan bagaimana sejarah lahirnya dan perkembangan TNI sampai saat ini.

Berawal dari BKR

TNI merupakan perkembangan organisasi yang berawal dari Badan Keamanan Rakyat (BKR). Kemudian pada tanggal 5 Oktober 1945, BKR berubah menjadi Tentara Keamanan Rakyat (TKR), dan untuk memperbaiki susunan yang sesuai dengan dasar militer international, dirubah menjadi Tentara Republik Indonesia (TRI).

Namun perkembangan tidak berhenti sampai di situ. Pemerintah terus berupaya untuk menyempurnakan tentara kebangsaan, seraya bertempur dan berjuang untuk tegaknya kedaulatan dan kemerdekaan bangsa. Untuk mempersatukan dua kekuatan bersenjata yaitu TRI sebagai tentara regular dan badan-badan perjuangan rakyat, maka pada tanggal 3 Juni 1947 Presiden mengesahkan berdirinya Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Pada saat-saat kritis selama Perang Kemerdekaan (1945-1949), TNI berhasil menunjukkan dirinya sebagai tentara rakyat, tentara revolusi, dan tentara nasional. Sebagai kekuatan yang baru lahir, TNI yang sedang menata dirinya, harus menghadapi berbagai tantangan, baik dari dalam maupun dari luar negeri pada waktu yang bersamaan.

Membentuk Partai Politik

Sesuai dengan keputusan Konferensi Meja Bundar (KMB), pada akhir tahun 1949 dibentuk Republik Indonesia Serikat (RIS). Dan sejalan dengan itu, dibentuk pula Angkatan Perang RIS (APRIS) yang merupakan gabungan dari TNI dan KNIL dengan TNI sebagai intinya. Pada bulan Agustus 1950 RIS dibubarkan dan Indonesia kembali ke bentuk Negara kesatuan. APRIS pun berganti nama menjadi Angkatan Perang RI (APRI).

latihan tempur brigade tni ad

©©Dispenad

Sistem demokrasi parlementer yang dianut pemerintah pada periode 1950-1959, mempengaruhi kehidupan TNI. Campur tangan politisi yang terlalu jauh dalam masalah intern TNI mendorong terjadinya Peristiwa 17 Oktober 1952 yang mengakibatkan adanya keretakan di lingkungan TNI AD. Di sisi lain, campur tangan itu mendorong TNI untuk terjun dalam kegiatan politik dengan mendirikan partai politik yaitu Ikatan Pendukung Kemerdekaan Indonesia (IP-KI) yang ikut sebagai kontestan dalam Pemilihan Umum tahun 1955.

Kembalinya Sebutan TNI

Pada tahun 1962, sempat dilakukan upaya penyatuan antara angkatan perang dengan kepolisian negara menjadi sebuah organisasi yang bernama Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (ABRI). Peristiwa ini menjadi bagian penting dari sejarah TNI di tahun enampuluhan.

Penyatuan satu komando ini bertujuan untuk dapat mencapai efektifitas dan efisiensi dalam melaksanakan perannya, dan diharapkan tidak mudah terpengaruh oleh kepentingan kelompok politik tertentu.

Namun, perubahan situasi politik di Indonesia pada tahun 1998, juga berpengaruh pada ABRI. Dan pada tanggal 1 April 1999, TNI dan Polri pun secara resmi berpisah menjadi institusi yang berdiri sendiri. Sebutan ABRI sebagai tentara dikembalikan menjadi TNI, sehingga Panglima ABRI menjadi Panglima TNI.

Peran dan Tugas TNI

Peran

TNI berperan sebagai alat negara di bidang pertahanan yang dalam menjalankan tugasnya berdasarkan kebijakan dan keputusan politik negara.

Tugas

(1) Tugas pokok TNI adalah menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara.

(2) Tugas pokok sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilakukan dengan:

  • operasi militer untuk perang;
  • operasi militer selain perang, yaitu untuk:
  • Mengatasi gerakan separatis bersenjata;
  • Mengatasi pemberontakan bersenjata;
  • Mengatasi aksi terorisme;
  • Mengamankan wilayah perbatasan;
  • Mengamankan objek vital nasional yang bersifat strategis;
  • Melaksanakan tugas perdamaian dunia sesuai dengan kebijakan politik luar negeri;
  • Mengamankan Presiden dan Wakil Presiden beserta keluarganya;
  • Memberdayakan wilayah pertahanan dan kekuatan pendukungnya secara dini sesuai dengan sistem pertahanan semesta;
  • Membantu tugas pemerintahan di daerah;
  • Membantu Kepolisian Negara Republik Indonesia dalam rangka tugas keamanan dan ketertiban masyarakat yang diatur dalam undang-undang;
  • Membantu mengamankan tamu negara setingkat kepala negara dan perwakilan pemerintah asing yang sedang berada di Indonesia;
  • Membantu menanggulangi akibat bencana alam, pengungsian, dan pemberian bantuan kemanusiaan;
  • Membantu pencarian dan pertolongan dalam kecelakaan (search and rescue); serta
  • Membantu pemerintah dalam pengamanan pelayaran dan penerbangan terhadap pembajakan, perompakan dan penyelundupan.
  • (3) Ketentuan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) dilaksanakan berdasarkan kebijakan dan keputusan politik negara. (mdk/ank)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    VIDEO: Kejutan Barisan Kendaraan & Senjata Tempur Angkatan Darat saat Parade HUT ke-79 TNI
    VIDEO: Kejutan Barisan Kendaraan & Senjata Tempur Angkatan Darat saat Parade HUT ke-79 TNI

    Sebanyak 100 ribu personel serta 1.059 alutsista ditampilkan saat defile pasukan

    Baca Selengkapnya
    VIDEO: Dari Drone hingga Maung, Parade Militer Tempur di HUT TNI Bikin Kagum Jokowi-Prabowo
    VIDEO: Dari Drone hingga Maung, Parade Militer Tempur di HUT TNI Bikin Kagum Jokowi-Prabowo

    HUT ke-79 TNI dimeriahkan dengan pertunjukan dan atraksi dari tiga matra

    Baca Selengkapnya
    VIDEO: Defile Pasukan TNI di HUT ke-79, Gagah & Tangguh Dihormati Jokowi hingga Prabowo
    VIDEO: Defile Pasukan TNI di HUT ke-79, Gagah & Tangguh Dihormati Jokowi hingga Prabowo

    HUT ke-79 TNI dimeriahkan dengan pertunjukan dan atraksi dari tiga matra

    Baca Selengkapnya
    VIDEO: Aksi Sangar Pesawat Tempur TNI di Perayaan HUT ke-78
    VIDEO: Aksi Sangar Pesawat Tempur TNI di Perayaan HUT ke-78

    TNI melangsungkan perayaan HUT ke-78 di Monas, Jakarta Pusat, Kamis (5/10)

    Baca Selengkapnya
    35 Kata-Kata Ucapan HUT ke-79 TNI Bakar Semangat Nasionalisme & Setia pada NKRI
    35 Kata-Kata Ucapan HUT ke-79 TNI Bakar Semangat Nasionalisme & Setia pada NKRI

    Kata-kata ucapan HUT ke-79 TNI dapat Anda bagikan ke media sosial sebagai bentuk apresiasi dan penghormatan mendalam.

    Baca Selengkapnya
    VIDEO: HUT Ke-78, Marinir TNI Unjuk Kehebatan Prajurit Sampai Kecanggihan Alutsista
    VIDEO: HUT Ke-78, Marinir TNI Unjuk Kehebatan Prajurit Sampai Kecanggihan Alutsista

    Pada peringatan HUT, marinir TNI memperlihatkan sejumlah kehebatannya

    Baca Selengkapnya
    Perayaan HUT ke-78 TNI di Monas, Masyarakat Bisa Ikut Upacara & Berfoto dengan Alutsista
    Perayaan HUT ke-78 TNI di Monas, Masyarakat Bisa Ikut Upacara & Berfoto dengan Alutsista

    Masyarakat bisa dapat berswafoto dengan latar belakang Alutsista TNI.

    Baca Selengkapnya
    VIDEO: Kumpulan Aksi Kopassus di HUT ke-79 TNI, Sangar Juara 1 Raih Rp10 Miliar
    VIDEO: Kumpulan Aksi Kopassus di HUT ke-79 TNI, Sangar Juara 1 Raih Rp10 Miliar

    Dari aksi-aksinya, pasukan Kopassus mendapat hadiah utama sebagai juara satu dalam parade pasukan di HUT ke-79 TNI.

    Baca Selengkapnya
    23 Kata-kata Selamat HUT Korps Marinir TNI AL, Penuh Doa dan Harapan Baik
    23 Kata-kata Selamat HUT Korps Marinir TNI AL, Penuh Doa dan Harapan Baik

    Setiap tanggal 15 November diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Korps Marinir TNI AL. Pada tahun 2023 ini, para pembela bangsa ini tepat berusia 78 tahun.

    Baca Selengkapnya
    32 Ucapan Hari Brimob Polri ke-78 Tahun 2023, Cocok Dibagikan ke Medsos
    32 Ucapan Hari Brimob Polri ke-78 Tahun 2023, Cocok Dibagikan ke Medsos

    Pada tahun 2023 ini, Korps Brigade Mobile (Brimob) milik Polri genap berusia ke-78 tahun.

    Baca Selengkapnya
    Potret Gagah SBY Berbaju Militer dan Megawati Berkebaya Biru Saksikan Atraksi Prajurit saat HUT TNI di Monas
    Potret Gagah SBY Berbaju Militer dan Megawati Berkebaya Biru Saksikan Atraksi Prajurit saat HUT TNI di Monas

    Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Inspektur Upacara HUT ke-78 TNI. Jokowi didampingi oleh Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin.

    Baca Selengkapnya
    14 November Peringati HUT Brimob Polri, Ini Sejarah dan Tema Tahun 2023
    14 November Peringati HUT Brimob Polri, Ini Sejarah dan Tema Tahun 2023

    Berdiri pada 14 November 1946, Brimob berperan penting dalam berbagai situasi keamanan Republik Indonesia.

    Baca Selengkapnya